5 Film Hollywood Horor Tentang Pemujaan Setan, Berani Nonton?

Ceritanya horornya gak biasa, ngeri tapi juga seru!

Berbicara tentang film Hollywood, salah satu genre yang paling diminati oleh penonton adalah horor. Film Hollywood bergenre horor dikenal dengan kisah dan alurnya yang mampu membuat penontonnya bergidik ngeri.

Nah, ada juga beberapa film Hollywood horor yang bercerita tentang pemujaan setan. Bukan hanya membuat bulu kuduk merinding, namun juga sarat nilai moral yang bisa kamu petik sebagai pembelajaran hidup.

Kamu pasti penasaran kan film Hollywood apa sajakah yang bercerita tentang pemujaan setan yang membuat bulu kuduk merinding? Yuk, simak langsung ya!

1. The Magdalene Sister - 2002

https://www.youtube.com/embed/Ps5NXYuLFms

Rilis pada tahun 2002, film yang berjudul The Magdalene Sister ini memang menyajikan kisah cerita tentang pemujaan setan yang bikin ngeri. Dikisahkan terdapat tiga orang gadis yang terjebak di rumah sakit jiwa dan mendapatkan kekerasan.

Margaret dihukum dengan sangat kejam karena kesalahan tidak dilakukannya. Bernadette dihukum dengan sadis karena kesalahan menggoda anak laki-laki lain, sedangkan Rose dihukum karena hamil di luar nikah. Ternyata rumah sakit jiwa itu dikuasai oleh biarawati yang kejam sehingga siapa pun yang masuk tidak akan keluar dengan mudah. 

2. Rosemary's Baby - 1968

https://www.youtube.com/embed/BjpA6IH_Skc

Film yang berjudul Rosemary's Baby ini juga menceritakan tentang pemujaan setan yang bikin bulu kuduk berdiri lho. Film besutan Roman Polanski ini berkisah mengenai pemujaan setan yang dilakukan oleh Minnie serta Roman Castavet yang jadi tetangga baru Rosemary.

Tetangga Rosemary tersebut menyakitinya yang tengah hamil dari jauh. Mereka juga memiliki rencana untuk memanfaatkan Rosemary agar anaknya nanti menjadi bayi setan yang diharapkan tetangga kejinya tersebut. 

3. The Master - 2002

https://www.youtube.com/embed/oMMPEIbHUyc

Dalam film The Master yang tayang pada tahun 2002 ini berkisah tentang pemujaan setan dengan kedok agama yang dilakukan secara terang-terangan dan konvensional. Tidak hanya itu, pengikut dari pemujaan setan tersebut juga memiliki perilaku yang sudah diambang batas wajar. Bahkan ada pengikut yang mencoba keluar dari pemujaan setan namun tidak bisa dengan mudah. Pemuda yang diperankan oleh Joaquin Phoenix ini mengalami gejolak dahsyat serta ancaman di luar nalar.

Baca Juga: 6 Sekuel Film Horor Terbaik yang Wajib Kamu Tonton!

4. Faust: Love of the Damned - 2000

https://www.youtube.com/embed/1AEZPz5lFOs

Tayang pada tahun 2000, film Faust: Love of the Damned ini bercerita tentang lelaki bernama Jaspers yang rela mengorbankan jiwanya. Jaspers melakukan itu demi membalas dendam atas kematian kekasihnya. Bahkan tidak hanya itu, Jaspers juga rela menukar jiwanya untuk dirasuki setan agar dapat membuka gerbang neraka lho. Bikin ngeri deh!

5. Exorcist: The Beginning - 2004

https://www.youtube.com/embed/4lNy1gtgcac

Salah satu film Hollywood horor tentang pemujaan setan yang berjudul Exorcist: The Beginning ini mengangkat topik mengenai Perang Dunia II. Diceritakan terdapat seorang pendeta bernama Lankester Merrin yang dapat menangkap setan. Merrin sangat kesulitan untuk menjauh dari bayangan buruk akibat Perang Dunia II. Dalam film ini kalian bisa ikut merasakan tentang tidak tenangnya hidup jika masih dihantui kenangan buruk masa lalu apalagi yang mengerikan. 

Nah, itulah beberapa ulasan mengenai film Hollywood apa sajakah yang bercerita mengenai pemujaan setan. Tentu saja pesan moral yang ada dalam film-film tersebut dapat menjadi pembelajaran hidup ya.

Rista Novia Nanda Photo Verified Writer Rista Novia Nanda

@.@

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya