10 Film Terbaik tentang Alien Invasi Bumi, Dunia Hancur Seketika!

Kehadirannya bagaikan mimpi buruk dan bikin trauma

Istilah alien sudah dikenal luas sejak sekian lama. Alien diartikan sebagai mahkluk asing dari luar Bumi yang digambarkan ingin menginvansi bumi. Sayangnya, keberadaannya masih belum terbukti hingga sekarang. Namun, sebagian orang ada yang percaya bahwa alien itu benar-benar ada.

Meskipun keberadaanya masih awam, siapa sangka jika ada banyak sineas Hollywood yang tertarik ingin mengembangkan film dengan topik tersebut. Salah satu film yang paling populer adalah Alien (1979) karya Ridley Scott. Film tersebut sukses menjadi patokan dari segala film tentang alien dan dinilai sebagai film terbaik sepanjang masa.

Usai kepopuleran karya Ridley Scott, sineas Hollywood mulai mengembangkan film dengan bentuk, model, dan alur cerita yang berbeda lagi. Hasil inovasinya cukup banyak disukai oleh para sinefilia, lho. Contohnya, ada pada rekomendasi film berikut ini, nih!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Thriller Politik di Netflix, Banyak Intrik!

1. War of the Worlds (2005)

10 Film Terbaik tentang Alien Invasi Bumi, Dunia Hancur Seketika!Tom Cruise dan Dakota Fanning dalam film War of the Worlds. (Paramount Pictures/War of the Worlds)

Sutradara: Steven Spielberg

Penulis: Josh Friedman, David Koepp, dan H.G. Wells

Pemeran: Tom Cruise, Dakota Fanning, Justin Chatwin, dan Miranda Otto

Seorang penjaga dermaga bernama Ray Ferrier (Tom Cruise) berencana ingin menghabiskan waktu akhir pekan bersama anak-anaknya, Rachel (Dakota Fanning) dan Robbie (Justin Chatwin). Tiba-tiba, cuaca ekstrem menghantui perkotaan dan membangunkan robot-robot alien yang terkubur di dalam bumi setelah sekian lama. Kehadirannya melenyapkan sebagian besar umat manusia yang berada di sana.

2. Cloverfield (2008)

10 Film Terbaik tentang Alien Invasi Bumi, Dunia Hancur Seketika!Mike Vogel, Lizzy Caplan, dan Jessica Lucas dalam film Cloverfield. (dok. Paramount Pictures/Cloverfield)

Sutradara: Matt Reeves

Penulis: Drew Goddard

Pemeran: Mike Vogel, Jessica Lucas, Lizzy Caplan, dan T.J. Miller

Cloverfield dibuka dengan Jason (Mike Vogel) yang mengadakan pesta perpisahan untuk kakaknya, Rob (Michael Stahl-David). Namun, situasi berubah ketika terjadi gempa bumi dan membuat listrik padam. Ia pun bergegas melakukan evakuasi bersama teman-temannya hingga muncul pergerakan makhluk aneh dimana-mana.

3. Edge of Tomorrow (2014)

10 Film Terbaik tentang Alien Invasi Bumi, Dunia Hancur Seketika!Tom Cruise dan Emily Blunt dalam film Edge of Tomorrow. (dok. Warner Bros. Pictures/Edge of Tomorrow)

Sutradara: Doug Liman

Penulis: Christopher McQuarrie, Jez Butterworth, dan John-Henry Butterworth

Pemeran: Tom Cruise, Emily Blunt, Bill Paxton, dan Brendan Gleeson

Dunia hancur ketika sekelompok alien menginvansi Bumi dengan kejam dalam Edge of Tomorrow. Mayor William Cage (Tom Cruise) berusaha mengatasi semuanya sambil dibantu oleh Sersan Rita Vrataski (Emily Blunt). Sayangnya, ada kejadian tidak terduga di mana ia terjebak dalam time loop yang tidak kunjung berhenti.

4. Arrival (2016)

10 Film Terbaik tentang Alien Invasi Bumi, Dunia Hancur Seketika!Amy Adams dan Jeremy Renner dalam film Arrival. (dok. Paramount Pictures/Arrival)

Sutradara: Denis Villeneuve

Penulis: Eric Heisserer dan Ted Chiang

Pemeran: Amy Adams, Jeremy Renner, Forest Whitaker, dan Michael Stuhlbarg

Jika kamu senang belajar bahasa, Arrival patut untuk ditonton. Louise Banks (Amy Adams) yang dikenal sebagai ahli bahasa, dipilih untuk menjalankan misi rahasia. Ia diminta untuk menerjemahkan teka-teki bahasa alien usai kedatangan pesawat alien tanpa sebab di berbagai titik Bumi.

5. Annihilation (2018)

10 Film Terbaik tentang Alien Invasi Bumi, Dunia Hancur Seketika!Natalie Portman dalam film Annihilation. (dok. Paramount Pictures/Annihilation)

Sutradara: Alex Garland

Penulis: Alex Garland

Pemeran: Natalie Portman, Jennifer Jason Leigh, Tessa Thompson, dan Benedict Wong

Dalam Annihilation kamu bakal diajak menjelajahi tempat misterius di titik lokasi jatuhnya meteor. Bukan sekadar tempat biasa, lokasi ini mengubah seluruh mahkluk hidup yang ada di dalamnya menjadi bentuk tidak lazim hingga berbahaya. Lena (Natalie Portman) dipilih untuk mempejari tempat tersebut bersama timnya Josie (Tessa Thompson), Cass (Tuva Novotny), dan Anya (Gina Rodriguez).

Baca Juga: A Quiet Place: Day One, Kisah Humanis di Balik Invasi Alien

6. Captain Marvel (2019)

10 Film Terbaik tentang Alien Invasi Bumi, Dunia Hancur Seketika!Brie Larson dalam film Captain Marvel. (dok. Walt Disney Studio Motion Pictures/Captain Marvel)

Sutradara: Anna Boden dan Ryan Fleck

Penulis: Anna Boden, Ryan Fleck, dan Geneva Robertson-Dworet

Pemeran: Brie Larson, Samuel L. Jackson, dan Ben Mendelsohn

Captain Marvel fokus pada seorang pilot Angkatan Udara bernama Carol Danvers (Brie Larson). Ia mendapatkan kekuatan super usai terjadi insiden kecelakaan pesawat. Setelah itu, ia diutus untuk menuntaskan masalah Kree, ras alien yang berkeliaran dan menyamar menjadi manusia di Bumi. Apakah mampu mengatasinya dengan mudah?

7. The Tomorrow War (2021)

10 Film Terbaik tentang Alien Invasi Bumi, Dunia Hancur Seketika!Chris Pratt dan Yvonne Strahovski dalam film The Tomorrow War. (dok. Prime Video/The Tomorrow War)

Sutradara: Chris McKay

Penulis: Zach Dean

Pemeran: Chris Pratt, Yvonne Strahovski, J.K. Simmons, dan Betty Gilpin

The Tomorrow War mengambil konsep perjalanan waktu. Filmnya mengisahkan sekelompok penjelajah waktu hadir menyampaikan pesan penting bahwa 30 tahun kemudian manusia kalah dalam melawan makhluk asing berbahaya. Kemudian, mereka dibawa ke masa depan untuk berperang agar umat manusia dapat bertahan hidup.

8. Nope (2022)

10 Film Terbaik tentang Alien Invasi Bumi, Dunia Hancur Seketika!Keke Palmer dalam film Nope. (dok. Universal Pictures/Nope)

Sutradara: Jordan Peele

Penulis: Jordan Peele

Pemeran: Daniel Kaluuya, Keke Palmer, Brandon Perea, dan Steven Yeun

Sepasang kakak beradik, OJ (Daniel Kaluuya) dan Emerald (Keke Palmer), berusaha mempertahankan bisnis peternakan kuda usai kepergian ayahnya. Tidak lama, ada fenomena aneh, mereka melihat UFO berbentuk awan berkeliaran di area peternakan. Mereka juga meminta bantuan orang lain untuk merekam kedatangan UFO sebagai bukti bahwa yang mereka lihat itu tidak salah.

9. Prey (2022)

10 Film Terbaik tentang Alien Invasi Bumi, Dunia Hancur Seketika!Amber Midthunder dalam film Prey. (dok. 20th Century Studios/Prey)

Sutradara: Dan Trachtenberg

Penulis: Patrick Aison, Dan Trachtenberg, dan Jim Thomas

Pemeran: Amber Midthunder, Dakota Beavers, Dane DiLiegro, dan Michelle Thrush

Belatar abad ke-18, Prey mengisahkan tentang Naru, perempuan pejuang suku Indian yang berusaha bertahan hidup dari serangan makhluk misterius bernama Predator. Dengan peralatan senjata yang sederhana, ia berambisi ingin melenyapkan mahkluk misterius tersebut. Berbeda dengan Predator yang memiliki teknologi senjata canggih. 

10. A Quiet Place: Day One (2024)

10 Film Terbaik tentang Alien Invasi Bumi, Dunia Hancur Seketika!Djimon Hounsou, Lupita Nyong'o, dan Alex Wolff dalam film A Quiet Place: Day One. (dok. A Quiet Place: Day One)

Sutradara: Michael Sarnoski

Penulis: Michael Sarnoski, John Krasinski, dan Bryan Woods

Pemeran: Lupita Nyong'o, Joseph Quinn, Alex Wolff, dan Djimon Hounsou

Seorang penyintas bernama Sam (Lupita Nyong'o) bersama kucingnya tengah menikmati suasana kota. Tiba-tiba terjadi hujan meteor yang menghancurkan seluruh sisi kota. Tidak disangka jika hujan meteor tersebut ternyata membawa sekumpulan alien dengan pendengaran ultrasonik berukuran besar. Satu per satu nyawa warga kota pun melayang.

Meski keberadaan alien masih belum bisa dibuktikan tetapi film-film di atas sukses menggambarkan beragam wujud alien dengan baik. Kebanyakan alien digambarkan memilik identitas jahat dan berniat ingin menguasai Bumi. Jika alien benar-benar ada, menurut kamu ia bakal jahat atau baik, nih?

Baca Juga: 5 Film Horor Garapan Fede Álvarez, Evil Dead hingga Alien : Romulus!

Mahdi Ghufron Hidayat Photo Verified Writer Mahdi Ghufron Hidayat

Terus belajar menjadi lebih baik lagi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya