18 Film Barat Terbaik Berkaitan dengan Waktu, Mind-blowing!

Konsep film berkaitan dengan waktu emang seru abis

Bagi kamu penggemar film bertema time loop, time travel, time portal, multisemesta, quantum physics, dan konsep cerita mengubah masa depan atau pun masa lalu alias mengotak-atik waktu, mungkin deretan film ini akan cocok untuk menghibur harimu.

Berikut ini ada 18 rekomendasi film berkaitan dengan waktu yang gak boleh kamu lewatkan. Tersedia dengan berbagai genre, beberapa film barat ini bakal ngajak kamu bersenang-senang, dan beberapa lainnya bakal bikin kamu berpikir. Rata-rata mind-blowing banget, deh.

1. Time Trap (2017)

18 Film Barat Terbaik Berkaitan dengan Waktu, Mind-blowing!cuplikan film Time Trap (dok. Paladin/Time Trap)

Time Trap merupakan film fiksi ilmiah-petualangan yang pertama kali tayang pada Mei 2017 dan dibintangi oleh Brianne Howey, Cassidy Erin Giford, Olivia Draguicevich, Andrew Wilson, dan Railey McClendon.

Film ini menceritakan tentang sekelompok teman yang pergi ke sebuah gua untuk mencari profesor Hopper yang tidak kunjung kembali setelah beberapa hari pamit pergi untuk menjelajahi gua tersebut. Di dalam gua misterius itu, mereka pun mengalami banyak kejadian janggal.

2. Triangle (2009)

18 Film Barat Terbaik Berkaitan dengan Waktu, Mind-blowing!cuplikan film Triangle (dok. Icon Film Distribution/Triangle)

Dirilis pertama kali pada Oktober 2009, Triangle yang bergenre horor psikologikal-thriller ini mendapuk Melissa George sebagai pemeran utamanya. Di film ini, Jess (Melissa George) pergi melakukan perjalanan menggunakan kapal bersama teman-temannya, tanpa membawa sang anak.

Saat tak sengaja terjebak di tengah laut, Jess dan kelompoknya menemukan kapal pesiar Aeolus dan mulai mengalami banyak kejadian misterius di sana.

3. Coherence (2013)

18 Film Barat Terbaik Berkaitan dengan Waktu, Mind-blowing!cuplikan film Coherence (dok. Oscilloscope Laboratories/Coherence)

Bergenre fiksi ilmiah-thriller, film Coherence yang pertama kali dirilis pada September 2013 ini berfokus pada Emily (Emily Baldoni) yang pergi ke pertemuan makan malam bersama teman-temannya, di hari yang bertepatan dengan peristiwa komet miller melintasi bumi. 

Di pertemuan malam itu, kejadian-kejadian misterius yang mendebarkan pun mulai menimpa sekelompok teman tersebut.

4. Looper (2012)

18 Film Barat Terbaik Berkaitan dengan Waktu, Mind-blowing!cuplikan film Looper (dok. Sony Pictures Releasing/Looper)

Looper adalah film bergenre laga-fiksi ilmiah rilisan September 2012. Film Looper mengisahkan perihal Joe (Joseph Gordon-Levitt dan Bruce Willis) yang bekerja sebagai pembunuh untuk organisasi kriminal yang disebut LOOPER. Di organisasi ini, tugas Joe adalah membunuh para penjahat dari masa depan.

5. Source Code (2011)

18 Film Barat Terbaik Berkaitan dengan Waktu, Mind-blowing!cuplikan film Source Code (dok. Summit Entertainment/Source Code)

Dirilis pada Mei 2011 dan juga bergenre laga-fiksi ilmiah, film Source Code juga gak boleh kamu lewatin, nih. Source Code berkisah mengenai Colter Stevens (Jake Gyllenhaal), seorang pilot angkatan darat yang menemukan dirinya berada dalam tubuh orang asing di kereta menuju Chicago.

Colter Stevens ternyata direkrut untuk melakukan misi source code alias memutar waktu untuk melacak pelaku di balik kejadian pemboman kereta api yang dinaikinya.

Baca Juga: 12 Film Hollywood Paling Ditunggu di 2023, Ada Ant-Man and the Wasp

6. Happy Death Day (2017)

18 Film Barat Terbaik Berkaitan dengan Waktu, Mind-blowing!cuplikan film Happy Death Day (dok. Blumhouse Productions/Happy Death Day)

Dirilis perdana pada bulan Oktober 2017, Happy Death Day yang bergenre horor-thriller ini berfokus pada gadis bernama Theresa Gelbman (Jessica Rothe) yang mati terbunuh pada hari ulang tahunnya.

Namun, bukannya benar-benar tewas, Theresa justru kembali terbangun di hari ulang tahunnya, dan mengulangi kejadian yang sama secara terus-menerus. Theresa pun harus secara berulang kali mencegah dirinya tewas karena terbunuh.

7. The Butterfly Effect (2004)

18 Film Barat Terbaik Berkaitan dengan Waktu, Mind-blowing!cuplikan film The Butterfly Effect (dok. FilmEngine/The Butterfly Effect)

Film The Butterfly Effect yang bergenre fiksi ilmiah-thriller dan pertama kali dirilis pada Januari 2004 ini bercerita tentang Evan Treborn (Ashton Kutcher) yang mulai mengetahui bahwa dirinya memiliki kemampuan menjelajahi waktu.

Setelah paham atas bakat yang ia miliki, Evan pun mulai menjelajah waktu dan mengubah masa lalu. Hingga secara tak sadar ikut mengubah masa depannya.

8. Moon (2009)

18 Film Barat Terbaik Berkaitan dengan Waktu, Mind-blowing!cuplikan film Moon (dok. Sony Pictures Classics/Moon)

Moon adalah film drama-fiksi ilmiah rilisan Juli 2009 yang berfokus pada astronot bernama Sam Bell (Sam Rockwell) yang bekerja kepada Lunar Industries.

Ia harus tinggal seorang diri di bulan, hanya ditemani robot asisten cerdas bernama GERTY. Hingga pada suatu ketika, ia mengalami kecelakaan dan menemukan fakta mengejutkan di bulan.

9. Timecrimes (2007)

18 Film Barat Terbaik Berkaitan dengan Waktu, Mind-blowing!cuplikan film Timecrimes (dok. Karbo Vantas Entertainment/Timecrimes)

Bergenre fiksi ilmiah-thriller dan rilis pada November 2007, film Timecrimes yang berasal dari Spanyol ini mengisahkan perihal pria bernama Hector yang melakukan perjalanan mengulang waktu ke satu jam sebelumnya, dan harus menghadapi seorang pria mengerikan dengan perban meliliti kepala dan wajahnya.

10. About Time (2013)

18 Film Barat Terbaik Berkaitan dengan Waktu, Mind-blowing!cuplikan film About Time (dok. Universal Pictures/About Time)

About Time merupakan film rilisan Oktober 2013 yang bergenre romansa fantasi yang menceritakan mengenai Tim Lake (Domhnall Gleeson), seorang pria yang bisa melakukan perjalanan kembali ke masa lalu.

Kerap kali patah hati, Tim Lake pun  memutuskan untuk pergi ke London. Hingga akhirnya ia bertemu dengan sosok Mary (Rachel McAdams).

11. Edge of Tomorrow (2014)

18 Film Barat Terbaik Berkaitan dengan Waktu, Mind-blowing!cuplikan film Edge of Tomorrow (dok. Village Roadshow Pictures/Edge of Tomorrow)

Film Edge of Tomorrow merupakan film bergenre laga-fiksi ilmiah yang dirilis pada Mei 2014. Film ini mengikuti perjalanan William Cage (Tom Cruise), seorang mayor yang dipaksa ikut dalam misi menyelamatkan bumi dengan berperang melawan ras alien.

Anehnya, ketika tiba di kamp unit militer khusus para prajurit yang akan terjun melawan alien, William Cage menemukan dirinya terjebak dalam pengulangan waktu yang aneh.

12. ARQ (2016)

18 Film Barat Terbaik Berkaitan dengan Waktu, Mind-blowing!cuplikan film ARQ (dok. Netflix/ARQ)

ARQ yang bergenre laga-fiksi ilmiah dan dirilis perdana pada September 2016 ini berkisah tentang Renton (Robbie Amell) yang terbangun di samping Hannah (Rachael Taylor), mantan kekasihnya.

Setelah tidak sengaja mematahkan lehernya sendiri, Renton pun sadar bahwa dirinya telah terjebak dalam lingkaran waktu dan kembali mengulangi peristiwa ketika ia terbangun di samping Hannah dan perampok masuk membobol kediaman mereka.

13. Project Almanac (2015)

18 Film Barat Terbaik Berkaitan dengan Waktu, Mind-blowing!cuplikan film Project Almanac (dok. Paramount Pictures/Project Almanac)

Rilis pada bulan Januari 2015, film Project Almanac yang bergenre fiksi ilmiah ini mengikuti kisah David Raskin (Jonny Weston) dan teman-temannya yang menemukan mesin waktu peninggalan ayah David. 

Setelah membuat mesin tersebut kembali bisa bekerja, mereka pun memanfaatkan mesin tersebut untuk bersenang-senang tanpa paham bahwa ada konsekuensi dari perbuatan tersebut.

14. Deja Vu (2006)

18 Film Barat Terbaik Berkaitan dengan Waktu, Mind-blowing!cuplikan film Deja Vu (dok. Buena Vista Pictures/Deja Vu)

Deja Vu adalah film bergenre laga-fiksi ilmiah keluaran November 2006 yang mengisahkan mengenai agen Doug Carlin (Denzel Washington) yang harus mencari pelaku peledakan feri yang menyebabkan ratusan penumpang tewas.

Doug pun akhirnya bertemu dengan agen FBI. Dipimpin oleh Dr. Alexander, mereka menyelidiki peristiwa sebelum ledakan terjadi menggunakan program yang membuat mereka bisa melihat ke masa lalu.

15. Timeline (2003)

18 Film Barat Terbaik Berkaitan dengan Waktu, Mind-blowing!cuplikan film Timeline (dok. Paramount Pictures/Timeline)

Film Timeline yang dirilis pada November 2003 dan bergenre petualangan-fiksi ilmiah ini bercerita tentang sekelompok arkeolog yang terjebak di abad ke-14, Prancis, setelah mencoba mencari profesor mereka yakni profesor Edward. Mereka akhirnya harus bertahan di sana hingga bisa kembali ke abad 21.

16. Interstellar (2014)

18 Film Barat Terbaik Berkaitan dengan Waktu, Mind-blowing!cuplikan film Interstellar (dok. Paramount Pictures/Interstellar)

Bergenre fiksi ilmiah-petualangan, Interstellar yang perdana diluncurkan pada bulan November 2014 ini berfokus pada tim penjelajah antar galaksi yang melewati lubang cacing dan terjebak di dimensi ruang angkasa demi mencari planet baru layak huni bagi umat manusia.

17. Clockstoppers (2002)

18 Film Barat Terbaik Berkaitan dengan Waktu, Mind-blowing!cuplikan film Clockstoppers (dok. Paramount Pictures/Clockstoppers)

Dirilis perdana pada Maret 2002, film Clockstoppers yang bergenre petualangan-komedi-fiksi ilmiah ini mengisahkan perihal seorang remaja bernama Zak Gibbs (Jesse Bradford) yang tak sengaja menemukan jam tangan yang bisa membuatnya mempercepat tubuhnya, sehingga orang lain seolah-olah berhenti.

18. Donnie Darko (2001)

18 Film Barat Terbaik Berkaitan dengan Waktu, Mind-blowing!cuplikan film Donnie Darko (dok. Pandora Cinema/Donnie Darko)

Donnie Darko merupakan film keluaran Januari 2001 yang bergenre fiksi ilmiah-misteri. Film ini mengikuti kisah anak remaja bernama Donnie Darko (Jake Gyllenhaal) yang tidak sengaja lolos dari kecelakaan setelah mengalami sleepwalks. 

Seusai hari itu, Donnie Darko terus saja dihantui oleh bayangan pria misterius berkostum kelinci yang memanipulasi dan menghasutnya untuk melakukan berbagai tindak kejahatan.

Melalui deretan film kece di atas, kamu bisa mengeksplor lebih dalam mengenai film barat yang berkaitan dengan waktu, nih.

Selain itu, delapan belas film di atas tersedia di berbagai platform streaming legal, sehingga kamu bisa mengaksesnya dengan mudah. Gimana, kamu sudah tentukan mau nonton film yang mana duluan?

Baca Juga: 7 Film Barat Terbaru Tayang di Platform Streaming Selain Netflix

Afrilia L Photo Verified Writer Afrilia L

"you can make everything by writing." they said.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah
  • Stella Azasya

Berita Terkini Lainnya