9 Original Soundtrack Ketika Berhenti di Sini, Wajib Masuk Playlist!

Lagu Perayaan Mati Rasa banyak dicari netizen!

Gak kalah bagus dengan filmnya, soundtrack film Ketika Berhenti di Sini belakangan ini juga jadi bahan perbincangan di media sosial. Bahkan, netizen mulai nge-tag Umay selaku sutradara untuk memposting playlist lagu di film Ketika Berhenti di Sini.

Ada soundtrack yang dinyanyiin langsung oleh Umay Shahab. Penasaran dengan judulnya? Yuk, simak deretan soundtrack film Ketika Berhenti di Sini di bawah ini!

1. Sorai - Nadin Amizah

https://www.youtube.com/embed/PF_VokiUndk

Soundtrack utama film Ketika Berhenti di Sini adalah "Sorai" yang dibawakan oleh Nadin Amizah. Dengan nuansa musik yang lembut dan dalam, serta lirik yang menyentuh hati, dijamin saat menyaksikan filmnya plus dengerin lagu ini di bioskop bikin penonton ikut nangis. 

2. Beautiful Day - Coldiac

https://www.youtube.com/embed/rW2tSZpj84k

Salah satu soundtrack yang bisa kamu masukin ke playlist, yaitu lagu "Beautiful Day" yang dibawakan Coldiac. Irama yang asik bisa menemani kamu tatkala mengerjakan tugas atau sambil mengemudikan mobil. 

3. Vow (Alternate Version) - Coldiac

https://www.youtube.com/embed/R5n1TK03sI8

Cari musik yang menenangkan? Kamu bisa coba tambahin "Vow" yang Alternater Version untuk masuk ke playlist. Apalagi ngedengerin versi di bioskop dengan audio yang menggelegar, wah enak banget!

4. Putih - Efek Rumah Kaca

https://www.youtube.com/embed/E8bx4Hen_vc

Ketika Berhenti di Sini menyinggung soal kematian. Lagu "Putih" dari band Efek Rumah Kaca mempunyai makna mendalam dengan alunan lembut yang menyentuh hati. Mendengarkan lagu ini plus menyaksikan filmnya di bioskop, akan membuat penonton merasakan komplikasi rasa. 

Cocok buat kamu yang suka sama lagu dengan lirik-lirik bermakna.

Baca Juga: 6 Alasan Nonton Film Ketika Berhenti di Sini, Bikin Nangis Bombay!

5. In My Room - Boodles

https://www.youtube.com/embed/5vWZgJiaybk

Siapa yang penasaran sama lagu yang diputar Dita (Prilly Latuconsina) saat sedang menggambar? Yap, "In My Room" yang dibawakan Boodles ini menjadi lagu favorit Dita yang sering diputar.

Musik yang asik serta lirik yang mudah dihapal bisa menjadi salah satu nilai plus untuk "In My Room" masuk ke playlist kalian!

6. Behind the Clouds - Umay Shahab dan Boodles

https://www.youtube.com/embed/HqzHQsLfJDk

Gak cuma jadi sutradara, penulis, dan aktor, Umay Shahab juga nampilin lagu yang dibawakannya, lho! Bersama Boodles, keduanya membawakan musik berjudul "Behind the Clouds". Lagu itu juga termasuk soundtrack film Ketika Berhenti di Sini. Patut masuk ke playlist, nih!

7. Ketika Hati Telah Jatuh - Tate

https://www.youtube.com/embed/iazcR-nvA8g

Buat yang suka lagu-lagu alunan lembut dan lirik tema jatuh cinta, maka "Ketika Hati Telah Jatuh" yang dibawakan Tate (Rozy Siregar) cocok didengarkan. Lagu ini juga pas kalau dijadikan teman tidur, jangan lupa masukin ke playlist kamu, ya!

8. Feet by Feet - Umay Shahab

"Feet by Feet" yang dibawakan Umay Shahab masih belum tersedia di platform mana pun, namun melalui akun Twitter-nya, Umay Shahab sudah memberikan informasi jika lagu tersebut akan segera rilis di Spotify

9. Perayaan Mati Rasa - Umay Shahab dan Natania Karin

Sama seperti "Feet by Feet", lagu "Perayaan Mati Rasa" yang dibawakan Umay Shahab dan Natania Karin juga masih belum tersedia di platform mana pun. Namun, melalui akun Twitter-nya, Umay Shahab sudah memberikan informasi jika lagu tersebut akan segera rilis di Spotify.

"Perayaan Mati Rasa" menarik perhatian penonton, karena lirik dan musiknya yang dalam serta penuh makna. Banyak yang terbuai saat mendengarnya, membuat mereka menantikan perilisan lagu itu di berbagai platform.

Jadi, dari daftar original soundtrack film Ketika Berhenti di Sini, mana yang paling kamu suka?

Baca Juga: Apa Ketika Berhenti di Sini Ada Hubungannya sama Mencuri Raden Saleh?

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya