Raline Shah Main Film Catatan Harian Menantu Sinting, Jadi Siapa?

Raline Shah memerankan tokoh bernama Intan

Jakarta, IDN Times - Raline Shah terlibat dalam film terbaru Soraya Intercine Films berjudul Catatan Harian Menantu Sinting. Sebelumnya, Sunil Soraya selaku sutradara hanya mengumumkan dua pemain utama, yakni Raditya Dika dan Ariel Tatum.

Lalu, siapa karakter yang diperankan oleh Raline Shah? Apa hubungannya dengan Sahat yang dimainkan oleh Raditya Dika dan Minar diperankan Ariel Tatum ini? Berikut adalah informasi selengkapnya.

1. Raline Shah memerankan karakter Intan

Raline Shah Main Film Catatan Harian Menantu Sinting, Jadi Siapa?Konferensi pers film Catatan Harian Menantu Sinting (dok. IDN Times/Erfah Nanda)

Dalam film Catatan Harian Menantu Sinting, Raline Shah berperan sebagai Intan, seorang perempuan asal Sumatera Utara. Sunil Sorya menyebut sudah bicara dengan Raline Shah terkait karakter ini sejak 5 tahun yang lalu.

"Sebetulnya waktu pertama kali saya baca (novel) pertama ini, saya langsung ngomong sama Raline sudah 5 tahun yang lalu, tapi bukan peran Minar, karena umurnya berbeda. Jadi peran Minar ini dibutuhkan oleh aktris berusia 25 tahun," ungkap Sunil dalam konferensi pers pada Sabtu (13/7/2024).

Intan digambarkan sebagai perempuan berdarah Batak yang usianya lebih dewasa dari Minar. Ia menyebut sosoknya berasal dari salah satu daerah terkenal di Sumatera Utara.

2. Sudah tertarik sejak awal membaca novelnya

Raline Shah Main Film Catatan Harian Menantu Sinting, Jadi Siapa?Konferensi pers film Catatan Harian Menantu Sinting (dok. IDN Times/Erfah Nanda)

Raline Shah mengaku langsung tertarik saat pertama kali membaca novel karya Rosi L. Simamora ini. Ia merasa ada kedekatan antara dirinya sendiri dengan Intan yang sama-sama berasal dari Sumatera Utara.

"Waktu pertama kali baca novel itu saya senang banget. Apalagi saya dari Sumatera Utara, aku juga dari Melayu, jadi apa pun itu perannya, aku tertarik dengan film ini," ujar Raline Shah.

3. Ada adegan bicara bahasa Batak

Raline Shah Main Film Catatan Harian Menantu Sinting, Jadi Siapa?Konferensi pers film Catatan Harian Menantu Sinting (dok. IDN Times/Erfah Nanda)

Aktris kelahiran 4 Maret 1985 ini juga menyebut perannya tidak besar. Namun, sangat bermakna dan berkesan dari sisi emosional. Ia juga membocorkan ada adegan bicara bahasa Batak. 

"Kebetulan ada (bicara Batak), tapi sedikit saja, karena kebetulan peran saya tidak besar, tapi bermakna dan berkesan sekali dalam emosional. Banyak prosesi pernikahan yang bisa kalian lihat dari film ini. Pak Sunil merangkum adat Batak di Danau Toba ini," tutupnya.

Film Catatan Harian Menantu Sinting segera tayang di bioskop mulai 18 Juli 2024. 

Baca Juga: Ariel Tatum Belajar Budaya Batak di Catatan Harian Menantu Sinting

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya