Lia JKT48 Bongkar Tantangan Terbesarnya Jadi Member JKT48 

Akui susah membagi waktu antara JKT48 dengan kuliah

Jakarta, IDN Times - Lia adalah salah satu member JKT48 generasi ke-10 yang selalu menjadi perhatian penggemar. Ia adalah salah satu member yang ceria dan memiliki energi tersendiri saat di atas panggung. Selalu berenergi, Lia ternyata mengaku punya tantangan juga lho selama menjadi member JKT48.

Dalam wawancara bersama IDN Times, ia mengungkapkan salah satu tantangan yang ia rasakan adalah cukup sulit saat mengatur waktu yang pas antara aktivitasnya di JKT48 dengan perkuliahan. Meski mengaku kesulitan, ternyata Lia ada cara khusus lho untuk mengatasi tantangan tersebut. Apa ya kira-kira caranya? Yuk simak cerita Lia selengkapnya di bawah ini.

 

1. Akui sulit mengatur waktu latihan dengan kuliah

Lia JKT48 Bongkar Tantangan Terbesarnya Jadi Member JKT48 Lia JKT48 (x.com/AU_LiaJKT48)

Lia JKT48 membongkar salah satu tantangan menjadi member dari idol grup. Ia menyebut, satu hal yang paling menantang dan kini tengah dialaminya adalah mengatur waktu antara latihan dan tampil sebagai member JKT48, dengan aktivitas perkuliahannya.

"Mungkin manage waktu antara kuliah sama JKT48. Jadi jarang ada waktu buat diri sendiri," ungkapnya, pada IDN Times 30 Juli 2024 yang lalu.

Lebih lanjut, member generasi ke-10 ini mengungkap dia sudah punya cara khusus sebenarnya untuk atasi tantangan ini yakni dengan memprioritaskan mana yang harus dilebih dahulukan.

"Cara ngatasinnya, kalau aku harus bisa milih sih mana yang mau lebih difokusin dan tergantung kondisi juga kalau buat manage waktu. Kalau untuk waktu buat diri sendiri, biasanya aku sempetin buat ngelakuin hal yang aku suka sekaligus biar gak stres," ujarnya.

 

Baca Juga: 8 Referensi Outfit Girly ala Lia JKT48, Cute dan Fresh!

2. Mendapat banyak suntikan semangat dan inspirasi dari member JKT48 yang membuatnya semakin bertahan

Lia JKT48 Bongkar Tantangan Terbesarnya Jadi Member JKT48 Lia JKT48 (x.com/AU_LiaJKT48)

Meski banyak mengalami tantangan selama harus jalani antara kuliah dan jadi member JKT48, Lia mengaku ia mendapat banyak suntikan semangat dan inspirasi justru dari rekan sesama member. Ia mengakui member-member lainnya selalu memberikan energi positif buatnya hingga ia tidak merasa kecapekan.

"Menurutku, member-member JKT48 itu hebat semua dan menginspirasi aku banget. Karena (mereka) selalu semangat, walaupun kegiatannya padat. Apalagi ditambah kegiatan individu yang beda-beda, tapi kalau ketemu selalu terasa energi positifnya dan jadi ikutan semangat juga," tambahnya.

3. Tetap memberikan yang terbaik, sebab menjadi idol adalah cita-cita Lia JKT48 sejak kecil

Lia JKT48 Bongkar Tantangan Terbesarnya Jadi Member JKT48 Lia JKT48 (x.com/AU_LiaJKT48)

Lia JKT48 juga mengakui menjadi seorang idol adalah salah satu cita-citanya sejak kecil. Maka dari itu, ketika rasa capek melanda dan begitu banyak aktivitas yang harus dilakukannya di luar idol, ia selalu bisa melalui segala tantangannya dan tetap memberikan yang terbaik kepada penggemar.

"Aku dari kecil emang mau jadi idol, karena suka nontonin girl group Korea yang suka manggung di stage yang besar dan pakai kostum yang bagus-bagus. Jadi pas keterima di JKT48, senangnya bukan main. Makanya aku enjoy banget di sini karena emang itulah cita-citaku sejak kecil," tutupnya.

Penuh tantangan, tetapi Lia JKT48 tetap memberikan yang terbaik sebagai seorang idol. Apakah Lia JKT48 adalah oshi kamu, nih?

Baca Juga: Jessi JKT48 Spills Rasanya Jadi Senior, Ini Pesan untuk Member Trainee

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya