Penjelasan Ending Serial Emily in Paris Season 4, Jadi Pindah ke Roma?

Semakin bikin penasaran!

Masih bertahan di jajaran Top 10 serial Netflix yang paling banyak ditonton di Indonesia, serial Emily in Paris Season 4 Part 2 yang baru saja rilis pada 12 September 2024 resmi merampungkan lima episode sebelumnya yang termuat dalam Part 1.

Meski jatuh bangun perjalanan hidup Emily yang semakin kompleks sudah dijelaskan dalam 10 episode di season terbarunya, tentu masih ada beberapa hal yang mengganjal di pikiran dan semakin membuat penasaran setelah melihat endingnya. 

Salah satunya ialah kelanjutan hidup Emily setelah ia mendapatkan cinta dan tugas baru  dari Agence Grateau di Roma yang mengundang tanya tanda besar apakah Emily benar-benar meninggalkan Paris untuk selamanya. Begitu pula dengan berbagai pertanyaan lain terkait perjalanan karier, persahabatan, dan hubungan romansanya.

Berikut sederet penjelasan terkait ending serial Emily in Paris Season 4 yang sedikit-banyak menjawab berbagai potongan teka-teki kelanjutan hidup Emily. Yuk, simak!

 

1. Benarkah Emily akan pindah dari Paris dan memilih menetap selamanya di Roma?

Penjelasan Ending Serial Emily in Paris Season 4, Jadi Pindah ke Roma?potret Emily dan Marcello di serial Emily in Paris Season 4 (dok. Netflix/Emily in Paris Season 4)

Emily melewati berbagai perjalananan menarik di Roma, Italia bersama pria baru yang dicintainya, Marcello Muratori (Eugenio Franceschini). Bahkan, Sylvie juga meminta Emily mengurus klien baru dan ekpansi bisnis Agence Grateau di sana.

Momen Emily mendapatkan tempat tinggal dengan pemandangan indah di sudut kota Roma dan bersiap mengganti nama akun instagramnya @emilyinparis pun menimbulkan sejumlah pertanyaan. Benarkah Emily sepenuhnya akan meninggalkan Paris dan memutuskan tinggal di Roma?

Berdasarkan pernyataan yang dikemukakan oleh Darren Star, eksekutif produser sekaligus kreator dari serial Emily in Paris sebagaimana yang termuat di website resmi Netflix, jawabannya adalah belum. Emily belum benar-benar meninggalkan Paris sepenuhnya dikarenakan masih banyak urusan yang belum diselesaikan olehnya di Paris. Seperti yang diungkapkan oleh Emily kepada Marcello, "we always have Paris".

Meski begitu, Emily tetap menjalani kehidupan yang cukup intens dengan Roma. Tak hanya soal cinta, namun juga untuk perjalanan karier Emily yang diperlihatkan setelah dirinya ditunjuk oleh Sylvie, bos Emily, untuk memimpin tim Agence Grateau di Roma. Hal ini juga didukung oleh presentasi Emily yang berhasil meyakinkan ibu Marcello, Antonia Muratori (Anna Galiena) hingga membuat Agence Grateau resmi menjadi klien baru dari rumah mode mewah milik keluarga Marcello.

Disebutkan pula oleh Darren Star, meski Emily tak akan sepenuhnya meninggalkan Paris, namun perjalanan Emily di Roma memiliki potensi untuk menjajaki kemungkinan lainnya yang lebih besar dan penuh kejutan. 

2. Bagaimana kelanjutan hubungan Emily dengan Marcello?

Penjelasan Ending Serial Emily in Paris Season 4, Jadi Pindah ke Roma?potret Emily dan Marcello di serial Emily in Paris Season 4 (dok. Netflix/Emily in Paris)

Potret kelanjutan hubungan Emily dan Marcello selama di Roma juga menjadi salah satu hal yang dinantikan oleh penonton. Setelah pertemuan perdana Emily dan Marcello yang tak disengaja di Pegunungan Alpen dan berujung menjalani liburan bersama penuh romantis di Roma, Marcello memang punya peluang yang menjanjikan bagi Emily. Selain itu, Emily kini terlihat jauh lebih dewasa dalam menjalani tantangan yang terjadi di hidupnya, termasuk belajar menerapkan work-life balance meski Sylvie membuatnya jengkel. 

Sementara itu, Emily juga banyak mendapatkan pandangan baru terkait dunia karier yang diperlihatkan ketika Marcello mengenalkannya pada usaha kashmir miliknya dan rencana besar Marcello agar bisnisnya bisa semakin sukses di pasar dunia.

Di sisi lain, kemampuan Emily menyelesaikan mandat dari Sylvie yang memintanya mengejar tanda tangan kontrak kerja sama dengan keluarga Marcello sebagai klien baru Agence Grateau secara tidak langsung membuat Emily berhasil meyakinkan dan memenangkan hati ibu Marcello yang semakin membuka jalan kariernya beserta hubungan romansanya dengan Marcello. 

3. Lantas, bagaimana kelanjutan hubungan Emily dan Gabriel?

Penjelasan Ending Serial Emily in Paris Season 4, Jadi Pindah ke Roma?potret Emily dan Gabriel di serial Emily in Paris Season 4 (dok. Netflix/Emily in Paris Season 4)

Berbicara soal hubungan baru Marcello dan Emily, tentu tak akan terlepas dari pertanyaan terkait kelanjutan hubungan Emily dengan Gabriel yang memang sudah bersemi sejak season pertama.

Setelah rahasia di balik kehamilan palsu Camille terungkap, Gabriel dan Emily kemudian resmi menjalin hubungan sebagai sepasang kekasih. Namun nyatanya, kebersamaan keduanya sebagai kekasih tak serta-merta sejalan dengan harapan dan ekspektasi mereka. Tak heran jika Emily dan Gabriel kemudian memutuskan untuk berpisah dan kembali menjadi sahabat.

Percakapan Emily dengan Camille di kantor Agence Grateau setelah kandasnya hubungan keduanya juga memberikan gambaran jika Emily kini tengah berusaha memulai hidup baru tanpa dibayangi perasaannya dengan Gabriel lagi.

Di sisi lain, Gabriel pun terlihat mulai fokus untuk restorannya. Puncaknya ketika Gabriel ternyata berhasil meraih mimpinya untuk mendapatkan bintang Michelin. Gabriel bahkan juga sudah mulai terbiasa dengan kenyataan bahwa dirinya tidak akan menjadi ayah. Harus diakui, perkembangan karakter Gabriel di season ini cukup mengejutkan.

Gabriel benar-benar diperlihatkan sebagai sosok pria yang bisa fokus dan siap berperang untuk meraih segala mimpinya, tak hanya sekadar pria kharismatik yang terlihat playboy seperti di season pertama. Hal menarik lainnya ialah ketika episode terakhir season 4 juga memperlihatkan percakapan intens antara Alfie dan Gabriel dimana Alfie memberikan nasihat dan juga semangat kepada Gabriel untuk mengejar kembali cintanya yang saat ini telah bersama pria baru.

Momen ini juga semakin mengejutkan saat Gabriel tampak sedang dalam perjalanan menuju Roma untuk berjuang mendapatkan hati Emily kembali. Tampaknya, babak dilematis antara Emily dan Gabriel akan berlanjut di season mendatang, atau boleh jadi Gabriel akan mendapatkan penjelasan terkait perasaan Emily setelah menjalani hubungan barunya bersama Marcello di Roma. 

Baca Juga: 8 Pria yang Pernah Mengisi Hati Emily di Serial Emily in Paris

4. Benarkah Emily dan Alfie putus untuk kebaikan keduanya?

Penjelasan Ending Serial Emily in Paris Season 4, Jadi Pindah ke Roma?potret Emily dan Alfie di serial Emily in Paris Season 4 (dok. Netflix/Emily in Paris)

Setelah momen Camille yang mengungkap perasaan Gabriel terhadap Emily di akhir season 3 benar-benar meruntuhkan kepercayaan Alfie (Lucien Laviscount), pertemuan selanjutnya di stadion Roland Garros pun memang telah menegaskan berakhirnya hubungan mereka yang ditutup dengan ciuman perpisahan di tribun tengah stadion yang sekaligus juga disorot oleh kamera untuk project iklan keduanya.

Menilik dari penjelasan Alfie saat di stadion, terlihat jelas jika Alfie mencoba menghargai perasaan Emily dan Gabriel, namun ia juga tak ingin tampak seperti penghalang dan terus-menerus merasa ragu dan ketakutan menunggu hal menyedihkan lainnya karena dibayang-bayangi rasa cinta Emily dan Gabriel yang sudah bersemi sejak lama. 

Meski diliputi perasaan bersalah, namun Emily juga tak bisa mengelak, sekalipun dirinya sudah mengatakan jika dirinya benar-benar murni mencintai Alfie sembari menunjukkan billboard momen kebersamaan mereka yang begitu romantis saat menjadi brand ambassador project iklan AMI.

Alfie yang sudah memutuskan untuk berpisah kemudian sempat melihat billboard tersebut dengan mata berkaca-kaca. Emily pun menghargai keputusan Alfie walaupun masih terlihat jelas kepedulian dan perasaan sayang yang ternyata masih ada untuk Alfie. Apalagi momen pertemuan keduanya yang tak disengaja pada saat malam Natal.

Ketika Alfie mengucapkan jika ia sedang menghadiri perayaan Natal bersama kekasih baru beserta keluarganya, momen tersebut benar-benar membuat Emily terguncang mengingat dirinya juga sedang dalam kondisi rapuh.

Setelah Alfie berpamitan dan pergi meninggalkan Emily untuk masuk ke gereja, tentu kita bisa melihat kepedihan dari mata Emily yang sudah berkaca-kaca sejak berbincang dengan Alfie dan kemudian berujung tangisan memilukan. Memang terasa menyedihkan melihat Alfie dan Emily sudah benar-benar berpisah, namun keduanya bisa sama-sama belajar untuk saling menerima.

Emily dan Alfie kini sama-sama menginginkan yang terbaik untuk satu sama lain. Jadi, ya, keputusan mereka untuk berpisah adalah memang untuk kebaikan keduanya. 

5. Bagaimana kelanjutan hidup Mindy usai putus dari Nico dan gagal mengikuti Eurovision?

Penjelasan Ending Serial Emily in Paris Season 4, Jadi Pindah ke Roma?potret Mindy dan Nicolas di serial Emily in Paris Season 4 (dok. Netflix/Emily in Paris)

Selama season 4 part 1, penonton diperlihatkan perjuangan Mindy (Ashley Park) untuk tampil di Eurovision, kompetisi menyanyi paling bergengsi di seluruh Eropa. Namun, nyatanya, setelah part 2 bergulir, Mindy mengalami lebih banyak momen pilu yang begitu menyakitkan hati, termasuk dari Nicolas, kekasihnya sendiri.

Diungkapkan di episode 9, Nico mengaku dengan sengaja menyabotase peluang Mindy di Eurovision dengan menjual lagu mereka untuk sebuah project iklan tabir surya yang artinya melanggar aturan Eurovision karena lagunya sudah dikomersilkan. 

Tak hanya berhenti sampai di situ, Nico juga meminta Mindy memilih antara dirinya atau kompetisi menyanyi yang disebutnya konyol tersebut. Tentu tak perlu waktu lama bagi Mindy untuk segera pergi dari hadapan Nico dan menangis menyusuri jalanan kota Paris. Setelah perjuangan yang dilewati, kini Mindy dipaksa menerima jika mimpi besarnya pupus, dirampas begitu saja oleh kekasihnya, bahkan setelah itu ia masih tetap diatur, dikendalikan hingga disuruh memilih.

Alih-alih memberikan semangat dan mendukung perjalanan bermusik Mindy, nyatanya, justru Nico-lah yang menghancurkan mimpi Mindy. Setelah berbagai hal pelik yang membuat perasannya terluka, Mindy kemudian menelepon Emily dan memutuskan ingin kembali mengunjungi Emily yang sedang berada di Roma dengan harapan bisa melupakan permasalahannya. Menariknya, saat Mindy tiba di ibu kota Italia tersebut, ia terinspirasi untuk menulis lagu baru.

Tak disangka, setelah dinyanyikan, lagu Mindy tersebut menjadi viral setelah orang asing tak dikenal merekam penampilannya dan mengunggahnya di media sosial. Seperti yang diperlihatkan pada Hal ini jelas berpotensi menjadi sesuatu yang besar bagi Mindy setelah berbagai ujian dan kejadian memilukan yang baru saja dihadapinya.

Mindy kini sudah bisa kembali tersenyum dan mencoba untuk semakin fokus berkarya sembari menyambut peluang besar lain yang ada di depannya, ketimbang memikirkan pria yang telah menyakiti dirinya. 

6. Apa yang membuat Sylvie terlihat berambisi dengan kota Roma?

Penjelasan Ending Serial Emily in Paris Season 4, Jadi Pindah ke Roma?potret Sylvie di serial Emily in Paris season 4 (dok. Netflix/Emily in Paris)

Jika melihat dari dari episode terakhir season 4, Ibu kota Italia ternyata memperlihatkan sisi kehidupan lainnya dari seorang Sylvie. Selain itu, babak baru romansa Emily-Marcello serta potensi bisnis teranyar di Roma jelas bisa membuat usahanya semakin berekspansi. Namun, basa-basi percakapan antara Sylvie dan Marcello di episode 8 dalam sebuah pesta di Paris paling tidak sudah menjelaskan bahwa Sylvie memang pernah tinggal di Roma dan memiliki masa lalu di sana. 

Setelah Sylvie mengetahui bahwa Emily sedang berlibur ke Roma, hal tersebut membuatnya bersemangat untuk segera menghubungi dan mengganggu jadwal cuti Emily dengan memintanya mengejar klien baru.

Tetapi, salah satu yang menarik setelahnya ialah Emily terlihat sudah bisa menetapkan batasan terhadap pekerjaan dan kehidupan pribadinya dengan menolak Sylvie dan memilih menikmati kebahagiaannya ketimbang terus dibayangi oleh pekerjaan, apalagi saat itu Emily memang jelas-jelas sedang cuti. 

Meski akhirnya Sylvie ikut menyusul ke Roma hingga membuat Emily jengkel karena kehadiran bosnya tersebut membuat Marcello salah paham, mengira kedatangan Emily ke Roma bukan untuk liburan bersamanya melainkan untuk rapat bisnis Agence Grateau.

Namun, setelah Sylvie memberikan penjelasan yang kemudian segera dituntaskan oleh Emily hingga berbuah persetujuan kerja sama dengan rumah mode mewah milik keluarga Marcello, hal ini membuat Sylvie semakin antusias karena membuatnya terhubung kembali dengan mantan kekasihnya di Roma, Giorgio Barbieri (Rupert Everett) seorang desainer interior yang juga merupakan teman lama dari ibu Marcello. 

7. Seberapa besar potensi Genevieve menjadi batu sandungan bagi kehidupan Emily?

Penjelasan Ending Serial Emily in Paris Season 4, Jadi Pindah ke Roma?potret Genevieve di serial Emily in Paris Season 4 (dok. Netflix/Emily in Paris Season 4)

Kemunculan Genevieve (Thalia Besson), anak tiri Sylvie yang tumbuh besar di New York dan kini bekerja di kantor Agence Grateau sejak awal memang sudah mengejutkan. Semula, Emily menyambut dengan baik karena merasa senang ditugaskan oleh Sylvie untuk mengajarkan 'anak didik baru' yang sama-sama berasal dari Amerika hingga keduanya makan siang dan shopping bersama. Sayangnya, Genevieve semakin hari justru menunjukkan tanda-tanda red flag.

Alih-alih menjadi sahabat baru untuk Emily, Genevieve ternyata berusaha mengambil alih hidup Emily, termasuk pekerjaan dan hubungannya dengan Gabriel. Hal ini semakin diperkuat setelah Genevieve tiba-tiba pindah ke gedung apartemen Emily dan terus-terusan menggoda Gabriel.

Setelah melihat kedekatan yang terjalin, hal tersebut semakin membuat Emily berpikir jika kehadiran Genevieve ialah sebagai karma kecil yang menghantuinya atau justru memang murni menjadi batu sandungan untuk kehidupannya.

Tetapi, di sisi lain, kehadiran Genevieve tampak membuat Sylvie lebih menghargai kinerja Emily meski tak diungkapkan olehnya secara langsung. Namun, pencapaian Emily yang mengejutkan selama di Roma terkait prospek klien baru membuat Sylvie menyadari jika ia benar-benar membutuhkan Emily. Suka tidak suka, Emily tetaplah wanita yang berdedikasi dan telah menjadi bagian penting dalam bisnisnya.

Emily memang sudah bisa menetapkan batasan terkait kehidupan pribadi dan kariernya. Tetapi, satu hal yang kemudian juga menjadi menarik ialah momen ketika Emily terlihat berubah menjadi ambisius setelah kehadiran Genevieve yang seolah memberikan tujuan baru dalam karier Emily, yakni ambisi untuk membuktikan dirinya lebih baik dan layak sebagai seorang eksekutif pemasaran di kantor Agence Grateau.

Namun, terlepas dari apapun motif di baliknya, harus diakui jika tindakan Genevieve yang kerap melewati batas kesabaran Emily ini memang berpotensi besar memicu drama selanjutnya.

Sederet penjelasan ending serial Emily Season 4 di atas boleh jadi menjawab beberapa pertanyaan yang terasa menggantung di pikiran sembari menunggu kelanjutan perjalanan hidup Emily di season berikutnya. Semakin tidak sabar, bukan?

Baca Juga: 5 Love Interest Emily Cooper di Emily in Paris, Rumit tapi Manis

Anjani Nur Permatasari Photo Verified Writer Anjani Nur Permatasari

Living a blessed life between peoples, books, research paper, script, coffee and camera

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dwi Rohmatusyarifah

Berita Terkini Lainnya