8 Film Indonesia di Netflix tentang Polemik Perjodohan, Sarat Makna!

Menyiratkan berbagai pesan kehidupan yang mendalam

Sejak zaman Siti Nurbaya hingga memasuki era revolusi digital sekalipun, kisah tentang perjodohan tampaknya masih menjadi tema yang menarik untuk dibahas. Berbagai kisah pilu dengan segala problematika antar pasangan dan keluarga selama melakoni perjodohan menjadi satu sorotan utama yang kerap diangkat ke dalam film. 

Didominasi oleh kisah perjodohan yang pelik dengan pertentangan dan air mata, namun terdapat sejumlah hikmah, kebahagiaan dan takdir baik dalam bentuk lain yang disuguhkan.

Meski tak semua perjodohan berujung duka, tetapi ada banyak pelajaran hidup yang sekiranya bisa direnungkan dari kisah yang ditampilkan dari sederet film berikut ini.

1. Berlatar tahun 1930-an, Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck (2013) hadirkan kisah romansa yang berjalan tak sesuai harapan hingga berujung tragis

8 Film Indonesia di Netflix tentang Polemik Perjodohan, Sarat Makna!Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck (dok. Soraya Intercine Films/Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck)

2. Tak menyangka pernikahannya menjadi mimpi buruk, Wedding Agreement (2019) turut memuat cinta sepihak dan perjanjian mengejutkan

8 Film Indonesia di Netflix tentang Polemik Perjodohan, Sarat Makna!Wedding Agreement (dok. Starvision Plus/Wedding Agreement)

3. Selain perjodohan, 100% Halal (2020) juga mengusung fenomena nikah muda dan berbagai polemiknya dalam menjalani biduk rumah tangga

8 Film Indonesia di Netflix tentang Polemik Perjodohan, Sarat Makna!100% Halal (dok. MVP Pictures/100% Halal)

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Indonesia Adaptasi Sinetron di Netflix

4. Kisah dilematis penuh tantangan yang harus dihadapi seorang dosen wanita terkait cinta, cita-cita dan keluarga mewarnai film Layla Majnun (2021)

8 Film Indonesia di Netflix tentang Polemik Perjodohan, Sarat Makna!Layla Majnun (dok. Starvision Plus/Layla Majnun)

5. Kapan Pindah Rumah (2021) menceritakan anak yang bekerja sama untuk menjodohkan ibunya yang sudah lama menjanda. Penuh haru dan menghibur!

8 Film Indonesia di Netflix tentang Polemik Perjodohan, Sarat Makna!Kapan Pindah Rumah (dok. Falcon Pictures/Kapan Pindah Rumah)

6. Diadaptasi dari novel karya Khilma Anis, Hati Suhita (2023) menceritakan perjodohan dan cinta segitiga yang menyayat hati dengan alur tak terduga

8 Film Indonesia di Netflix tentang Polemik Perjodohan, Sarat Makna!Hati Suhita (dok. Starvision Plus/Hati Suhita)

7. Ketika dua sahabat menjodohkan anaknya, kondisi kian memanas saat segalanya terlalu diatur oleh orang tua di Mohon Doa Restu (2023)

8 Film Indonesia di Netflix tentang Polemik Perjodohan, Sarat Makna!Mohon Doa Restu (dok. Rapi Films/Mohon Doa Restu)

8. Penuh haru, Perjalanan Pembuktian Cinta (2024) menggambarkan tantangan hidup Fathia yang justru dijodohkan dengan pria beristri oleh ayahnya

8 Film Indonesia di Netflix tentang Polemik Perjodohan, Sarat Makna!Perjalanan Pembuktian Cinta (dok. FMM Studios/Perjalanan Pembuktian Cinta)

Sederet film di atas tetap memberikan pelajaran hidup yang bisa dipetik dari berbagai kisahnya, salah satunya mengajarkan tentang perjuangan untuk bisa memiliki kebebasan dalam memilih masa depan, memahami pola kehidupan dari sisi yang lebih luas hingga menunjukkan kehebatan seorang wanita yang mampu tampil tegar meski sepedih apapun penderitaan yang dialami. 

Baca Juga: 10 Film dan Series Komedi Romantis Bertema Perjodohan

Anjani Nur Permatasari Photo Verified Writer Anjani Nur Permatasari

Living a blessed life between peoples, books, research paper, script, coffee and camera

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi

Berita Terkini Lainnya