5 Hal Unik di Trailer Film Seni Memahami Kekasih, Penulis jadi Cameo!

Film Seni Memahami Kekasih segera tayang, nih!

Intinya Sih...

  • Film Seni Memahami Kekasih terinspirasi dari novel karya Agus Mulyadi tentang pengalaman pribadinya menjalin hubungan romantis dengan sang istri, Kalis Mardiasih.
  • Dialog dalam bahasa Jawa dan perbedaan kepribadian antara Agus dan Kalis menjadi poin unik dalam film ini.
  • Tema kompleks tentang cara saling memahami bagi pasangan yang berbeda, disajikan dengan humor dan cameo menarik dari penulis dan inspirasinya.

IDN Pictures telah menulis trailer film Seni Memahami Kekasih (2024). Film ini terinspirasi dari novel karya Agus Mulyadi berjudul Sebuah Seni untuk Memahami Kekasih (2020) yang bercerita tentang pengalaman pribadinya menjalin hubungan romantis dengan sang istri, Kalis Mardiasih.

Lewat trailer  film Seni Memahami Kekasih yang berdurasi 2 menit itu, penonton akan menyaksikan banyak keunikan. Yuk, kita bahas beberapa poinnya!

1. Penggunaan bahasa daerah dari percakapan normal hingga umpatan

5 Hal Unik di Trailer Film Seni Memahami Kekasih, Penulis jadi Cameo!still cut film Seni Memahami Kekasih (dok. IDN Pictures/Seni Memahami Kekasih)

Kisah cinta Kalis Mardiasih dan Agus Mulyono memang banyak terjadi di Yogyakarta. Dalam buku Sebuah Seni Untuk Memahami Kekasih pun sang penulis banyak menggunakan dialog dalam bahasa Jawa. Mungkin tujuan penulis agar lebih realistis dan mengena ke pembaca, ya.

Gak heran jika percakapan dalam bahasa Jawa masih diterapkan dalam film Seni Memahami Kekasih. Bukan hanya percakapan nih, kamu juga bisa menjumpai umpatan khas berbahasa Jawa yang akan membuat kamu geli dan tertawa.

2. Perbedaan sifat yang kontras antara Kalis dan Agus

5 Hal Unik di Trailer Film Seni Memahami Kekasih, Penulis jadi Cameo!still cut film Seni Memahami Kekasih (dok. IDN Pictures/Seni Memahami Kekasih)

Dalam trailer-nya, kamu bisa melihat betapa Agus dan Kalis sangat jauh berbeda. Kalis lebih lebih serius, sedangkan Agus sering memiliki pemikiran yang gak biasa. Percakapan sederhana tentang kepemilikan mobil pun bisa berakhir dengan perdebatan.

Menurut banyak penelitian, laki-laki dan perempuan memang kerap berpikir secara berbeda. Untuk menemukan jalan tengah diperlukan kiat khusus untuk saling memahami. Dari trailer film Seni Memahami Kekasih, penonton bisa berharap menemukan jalan tengah bagi perbedaan itu, nih.

Baca Juga: 5 Film Indonesia Non Horor di September 2024, Seni Memahami Kekasih!

3. Menjanjikan humor yang kental

5 Hal Unik di Trailer Film Seni Memahami Kekasih, Penulis jadi Cameo!still cut film Seni Memahami Kekasih (dok. IDN Pictures/Seni Memahami Kekasih)

Tema yang diangkat film Seni Memahami Kekasih sebenarnya cukup kompleks, ya. Bagaimana cara saling memahami bagi pasangan yang sama sekali berbeda, baik cara berpikir maupun prioritasnya. Trailer film ini juga mengisyaratkan akan ada tips bagi pasangan untuk menjaga hubungan agar langgeng. Tentunya versi penulis Agus Mulyono, ya.

Menariknya, sama dengan bukunya, film Seni Memahami Kekasih akan banyak mengandung humor. Masalah serius yang dibahas secara ringan pasti akan lebih mengena di hati penonton, ya.

4. Sang penulis jadi cameo

5 Hal Unik di Trailer Film Seni Memahami Kekasih, Penulis jadi Cameo!still cut film Seni Memahami Kekasih (dok. IDN Pictures/Seni Memahami Kekasih)

Mendekati akhir trailer, tepatnya di 1 menit 45 detik, penonton akan bisa melihat Agus Mulyono sebagai cameo. Ia berperan sebagai masyarakat yang mengira bertemu dengan penulis terkenal bernama Agus. Sayang, agus yang dimaksud bukan Agus Mulyadi, nih. Kocak banget!

5. Bukan cuma Agus, Kalis juga muncul jadi cameo, nih!

5 Hal Unik di Trailer Film Seni Memahami Kekasih, Penulis jadi Cameo!still cut film Seni Memahami Kekasih (dok. IDN Pictures/Seni Memahami Kekasih)

Gak cuma pengarang bukunya, sang istri yang jadi inspirasi Agus Mulyadi dalam menulis buku yang akhirnya jadi film ini juga tampil sebagai cameo, lho. Kalis Mardiasih jadi ibu-ibu yang sedang berbelanja di toko kelontong dan meneriaki orang, waduh!

Dengan trailer yang unik, penonton pasti berharap film Seni Memahami Kekasih juga akan menarik untuk disaksikan. Kamu bisa nonton film Seni Memahami Kekasih mulai 5 September 2024 di bioskop terdekat, ya!

Baca Juga: Film Seni Memahami Kekasih, Komedi Ringan hingga Bikin Mewek!

Anita Hadi Saputri Photo Verified Writer Anita Hadi Saputri

Freelance Writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya