Beda Line Up Pestapora 2024 dan 2023, Bikin Makin Tertarik Nonton

Line up-nya lebih beragam dan banyak

Buat yang gak nonton Pestapora 2023, kamu harus nonton Pestapora 2024 yang akan digelar pada tanggal 20, 21, 22 September 2024.

Kenapa? Line up Pestapora 2024 berbeda dengan line up Pestapora 2023 lalu, lho. Penyanyi yang tampil semakin banyak dan tentunya makin beragam.

Lantas, apa beda line up Pestapora 2024 dan 2023? Berikut sejumlah perbedaannya yang harus kamu tahu. Dijamin bikin kamu makin tertarik buat nonton dan ingin segera beli tiketnya.

1. Beda line up Pestapora 2024 dan 2023, ada yang baru gak?

Beda Line Up Pestapora 2024 dan 2023, Bikin Makin Tertarik Nontonposter Pestapora 2024 (instagram.com/pestapora)

Dari segi jumlah penampilnya, line up Pestapora 2024 lebih banyak. Line up Pestapora 2023 mencapai 148 band dan musisi dari berbagai genre.

Penampil yang menarik perhatian di tahun lalu, seperti Sheila On 7, JKT48, Duo Maia, Aldi Taher and The Aldi Taher Band, The Adams, Sore, Seringai, dan lainnya.

Berbeda dengan tahun lalu, Pestapora 2024 memiliki line up yang jumlahnya mencapai 162 penampil. Yang mengejutkan, nama Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Voice of Baceprot masuk dalam line up Pestapora 2024.

Masuknya Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dalam line up langsung menjadi sorotan. Banyak orang yang penasaran akan seperti apa penampilan SBY nanti.

Baca Juga: Pestapora 2024 Kapan? Ini Jadwal, Harga Tiket, dan Line Up

2. Harga tiket Pestapora 2024 dan cara belinya

Beda Line Up Pestapora 2024 dan 2023, Bikin Makin Tertarik Nontontiket Pestapora 2024 (dok. Pestapora)

Setelah tahu beda line up Pestapora 2024 dan 2023, yakin kamu gak ingin menonton pagelaran musik terbesar ini? Meskipun tiket early bird, presale 1, dan presale 2 sudah habis, masih ada tiket presale 3.

Penjualan tiket presale 3 Pestapora dibuka hingga 31 Juli 2024 ini. Harganya Rp600.000 per orang untuk pertunjukan 3 hari. Jika sudah termasuk pajak dan biaya platform, harga totalnya sebesar Rp660.600.

Berikut langkah-langkah beli tiket Pestapora 2024 presale 3:

  1. Buka HP atau laptop
  2. Kunjungi loket.com (https://widget.loket.com/widget/yf569iwoxnpypowtf)
  3. Pilih "Presale 3 - 3 Days Pass"
  4. Isi jumlah tiket yang akan dibeli
  5. Klik "Pesan Sekarang"
  6. Isiikan data diri yang diminta
  7. Klik "Lanjut"
  8. Pilih metode pembayaran
  9. Lakukan pembayaran sesuai harga yang tercantum
  10. Tunggu prosesnya dan selesai. Tiket telah ter-booking.

Tunggu apa lagi? Setelah tahu beda line up Pestapora 2024 dan 2023, beli tiketnya agar tak sampai kehabisan ataupun melewati batas waktu pembelian tiket.

Baca Juga: Harga Tiket dan Cara Beli Tiket Pestapora 2024, Cek di Sini!

Topik:

  • Ana Widiawati
  • Addina Zulfa Fa'izah

Berita Terkini Lainnya