TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Film Taz Skylar, Terbaru One Piece Live Action

Skenario film Taz ada yang ditulis olehnya sendiri

film Taz Skylar - One Piece (2023) (dok. imdb)

Taz Skylar adalah aktor asal Spanyol berdarah campuran Arab-Inggris. Belakangan, aktingnya sukses menuai pujian saat memerankan karakter Sanji di One Piece live action.

Namun, kredit One Piece bukanlah satu-satunya proyek terobosannya. Sebelum bergabung dengan kru bajak laut Topi Jerami, nama Taz Skylar sudah dikenal pencinta film melalui sejumlah film yang ia mainkan.

Penasaran? Kalau begitu, kali ini IDN Times akan bagikan deretan film Taz Skylar sekaligus sederet serial televisi populernya. Simak terus sampai akhir, ya!

1. One Piece (2023)

potret Taz Skylar dalam One Piece (2023) (instagram.com/onepiecenetflix)

Taz Skylar sedang disibukkan dengan serial One Piece live action yang kini tayang di aplikasi streaming Netflix. Di serial ini, Taz Skylar berperan sebagai Sanji, bajak laut sekaligus koki andal dari kelompok bajak laut Topi Jerami.

Sanji merupakan sosok yang genit. Ia terkenal dengan jurus tendangan kaki andalannya untuk bertarung. Selain itu, Sanji juga terkenal sebagai perokok berat. Uniknya, ia bisa bertarung sambil merokok, lho.

One Piece (2023) mengisahkan tentang Luffy dkk, para bajak laut Topi Jerami yang mencari harta karun 'One Piece'. Live action One Piece merupakan serial adaptasi manga legendaris karya Aiichiro Oda.

2. The Deal (2022)

Emma Fischer dan Taz Skylar dalam film The Deal (2022) (dok. imdb)

Kalau kamu mencari film yang relate dengan kehidupan saat ini, film genre science-fiction The Deal (2022) yang dibintangi Taz Skylar wajib kamu tonton. Taz berperan sebagai Gin dalam film berdurasi 95 menit ini.

Film The Deal (2022) mengisahkan tentang seorang ibu yang berjuang untuk menyelamatkan putrinya yang sakit setelah pandemik global. Pasalnya, pandemik ini belum pernah terjadi sebelumnya dan membuat sumber daya menjadi langka. Hal ini sampai membuat orang-orang mengorbankan nyawanya. 

3. The Lazarus Project (2022)

poster film The Lazarus Project (2022) (dok. imdb)

The Lazarus Project (2022) menjadi salah satu film serial televisi yang diperankan oleh Taz Skylar selanjutnya. Dalam serial ini, Taz berperan sebagai Walt.

Serial televisi aksi fantasi asal Inggris ini telah menyelesaikan penayangan episode terakhirnya untuk musim pertama. Selain itu, penulis dan pembuat Lazarus Project, Joe Barton, telah membahas kemungkinan adanya musim kedua seperti dilansir Digital Spy.

Serial televisi The Lazarus Project (2022) bercerita tentang George (Paapa Essiedu) yang terbangun dan sadar bahwa ia berada dalam waktu beberapa bulan di masa lalu sebelum direkrut untuk proyek Lazarus. Proyek Lazarus sendiri adalah organisasi rahasia yang bertujuan untuk mencegah peristiwa kepunahan massal dengan memutar balik waktu.

4. Boiling Point (2021)

poster Boiling Point (2021) (dok. TMDB)

Film Taz Skylar selanjutnya bertajuk Boiling Point (2021). Dalam film ini, Taz berperan sebagai Billy.

Boiling Point (2021) bercerita tentang kepala koki di restoran populer kawasan London yang harus menghadapi berbagai krisis personal dan profesional di suatu malam. Mulai dari kunjungan inspektur yang tiba-tiba hingga kekurangan stok bahan baku saat ramai pelanggan.

Film Boiling Point menjadi salah satu film Taz Skylar yang cukup sukses. Pasalnya, pada 2022, film ini langsung menyabet 4 nominasi dari 75th British Academy Film Awards untuk kategori Outstanding British Film, Best Actor in a Leading Role (Graham), Best Casting (Carolyn Mcleod), dan Outstanding Debut by a British Writer, Director or Producer (penulis James Cummings dan produser Hester Ruoff).

Menariknya, Taz akan muncul dalam serial Boiling Point di BBC pada 2023 mendatang. Kabarnya, Taz kembali memerankan karakter yang sama seperti yang ia perankan di film Boiling Point (2021).

5. Villain (2020)

poster Villain (2020) (dok. imdb)

Walau sudah debut akting film layar lebar sejak 2019, tapi nama Taz Skylar baru mulai melambung pada 2020. Nama aktor berdarah Arab ini kian melejit setelah berperan sebagai Jason dalam film aksi kriminal, Villain (2020).

Film Villain (2020) bercerita tentang seorang mantan penjahat bernama Eddie Franks yang berhubungan kembali dengan putrinya dan berusaha membantu melunasi utang saudaranya. Namun, ia justru terjebak dalam kehidupan kriminal dengan konsekuensi yang bisa menghancurkannya.

Baca Juga: Profil dan Biodata Taz Skylar, Perankan Sanji di One Piece Live Action

6. The Kill Team (2019)

poster The Kill Team (2019) (dok. imdb)

Walau sudah banyak berkecimpung dalam film pendek, Taz Skylar baru debut akting film layar lebar lewat film The Kill Team (2019). Dalam film The Kill Team, Taz Skylar berperan sebagai Sersan Dawes.

Film bersurasi 87 menit ini merupakan hasil adaptasi fiksi peristiwa yang dikembangkan dari film dokumenter berjudul sama. Film The Kill Team (2019) adalah film perang Amerika yang disutradarai sekaligus ditulis oleh Dan Krauss.

Film The Kill Team bercerita tentang seorang prajurit muda yang bangga karena bisa terlibat dalam invasi AS ke Afghanistan, Andrew Briggman. Namun, setelah tiba di tujuan, Andrew pun kecewa karena berada di bawah arahan seorang Sersan yang sadis. Ia pun takut menjadi sasaran selanjutnya.

Baca Juga: 7 Film Emily Rudd, Pemeran Nami di Film One Piece Live Action

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya