TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pelik, 5 Film Indonesia Angkat Cerita tentang Terjerat Hutang Besar

Segera tayang Sleep Call!

Film tentang terlilit hutang (dok. IDN Pictures / Sleep Call | dok. Adhya Pictures / Gampang Cuan )

Mempunyai hutang dalam hal keuangan, tentunya sangat tidak menyenangkan. Ditambah, jika hutang yang dimiliki itu cukup besar, dan sudah jatuh tempo pembayaran. Tentunya, berbagai cara akan dilakukan agar bisa menyelesaikan hutang tersebut dengan cepat. Ada yang mencari jalan keluar terbaik, tapi tidak jarang juga yang mengakhiri masalah dengan masalah yang baru lagi.

Salah satu film Indonesia terbaru, ada Sleep Call, yang dibintangi Laura Basuki. Film ini turut menceritakan karakter utama yang memiliki hutang cukup besar dari pinjaman online. Dari hutang yang dia miliki ini, membuat hidupnya menjadi tidak tenang dan berantakan. Selengkapnya, akan dibahas bersama-sama dengan 4 film Indonesia lainnya, dimana karakternya sama-sama terjerat hutang yang besar.

1. Zodiac: Apa Bintangmu? (2023)

Zodiac: Apa Bintangmu? (dok. Creative Goods Inc. / Zodiac: Apa Bintangmu?)

Zodiac: Apa Bintangmu? mempunyai alur cerita utama tentang seorang perempuan yang tidak percaya antara hubungan zodiak dengan asmara. Baginya, hubungan asmara akan mengalir begitu saja, sedangkan zodiak hanyalah karangan manusia yang terkesan dibuat-buat. Hingga akhirnya, perempuan ini membuktikan kebenarannya sendiri.

Ariel (Enzy Storia), perempuan yang memiliki penyakit aneh, tapi sangat ceria dan sangat suka dengan kaus kaki. Di tengah-tengah menjalankan usaha kaus kaki, Ariel kerap ditagih hutang secara paksa dan kasar oleh beberapa orang. Hingga tidak jarang, Ariel menutup toko kaus kakinya demi keamanan dan ketenangan.

Selain bekerja dengan keras, Ariel juga memutuskan untuk mengikuti ajang perlombaan tentang hubungan zodiak dengan asmara yang bernilai ratusan juta rupiah. Jika menang, rencananya uang tersebut akan digunakan untuk membayar hutang dan memperbesar usaha kaus kaki yang dia jalani.

Baca Juga: 7 Film Horor Indonesia Tersukses Remake Film Jadul

2. Suzzanna: Malam Jumat Kliwon (2023)

Suzanna: Malam Jumat Kliwon (dok. Soraya Intercine Film / Suzanna: Malam Jumat Kliwon)

Kali ini muncul dari film bergenre horor yang sedang ramai diperbincangkan, Suzzanna: Malam Jumat Kliwon (2023). Dibintangi oleh Luna Maya dan Achmad Megantara, film ini menceritakan tentang kisah asmara yang harus kandas di tengah jalan akibat perjodohan.

Tanpa sepengetahuan Suzzanna (Luna Maya), sang ayah ternyata mempunyai hutang judi yang cukup besar dari orang terkaya di kampung tersebut. Hingga akhirnya, orang terkaya yang sudah berumur dan memiliki satu orang istri tersebut meminta Suzzanna untuk menjadi pasangannya, jika ingin hutang ayahnya dibebaskan. Meskipun sangat terpaksa dan berat hati, Suzzanna meninggalkan kekasih hatinya yang sangat setia, Surya (Achmad Megantara).

3. Sleep Call (2023)

Sleep Call (dok. IDN Pictures / Sleep Call)

Segera tayang di bulan September, kali ini ada Sleep Call (2023). Film karya IDN Pictures ini menceritakan tentang kisah hidup seorang perempuan, setelah dirinya berhenti menjadi pramugari. Demi kebutuhan hidup, Dina yang diperankan oleh Laura Basuki ini, memutuskan untuk meminjam uang dengan jumlah yang besar melalui pinjol.

Keputusan yang Dina ambil untuk meminjam uang melalui pinjol, sepertinya bukan keputusan yang baik. Hal ini Dina rasakan, setelah dirinya harus membayar hutang dengan bunga yang sangat besar, dan dalam kurun waktu yang bersamaan. Ditambah, pendapatan Dina tidaklah cukup untuk membayar hutang-hutang dari pinjaman online tersebut.

Salah satu cara agar Dina merasa terhibur dan mempunyai semangat hidup kembali, adalah mencari teman untuk bercengkerama sebelum tidur melalui media sosial. Dina rutin melakukan telepon dengan seseorang yang belum dia ketahui begitu jauh, hingga membicarakan dan melakukan hal-hal cukup dewasa.

4. Hari yang Dijanjikan (2021)

Hari yang Dijanjikan (dok. Falcon Pictures / Hari yang Dijanjikan)

Mengambil latar di saat pandemi Covid, kali ini ada film Hari yang Dijanjikan (2021). Sebuah film yang menceritakan tentang perjuangan seorang kepala keluarga yang diperankan Vino G Bastian, setelah dirinya terkena PHK secara tiba-tiba. Padahal, pekerjaan ini menjadi satu-satunya sumber penghasilan baginya dan keluarga.

Masalah diperburuk saat Puji (Vino G Bastian) memiliki hutang yang cukup besar. Alhasil selain harus memberikan nafkah kepada keluarga, Puji juga harus banting tulang mencari pekerjaan baru untuk membayar hutang. Tidak jarang, Puji tidak pulang ke rumah karena malu tidak mempunyai apa-apa untuk diberikan kepada keluarga.

Baca Juga: 5 Alasan Kenapa Kamu Wajib Nonton Sleep Call, Laura Basuki Comeback!

Verified Writer

Sandi Nugraha

Bismillahirrahmanirrahim

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya