TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Momen Ikonik di Pembukaan Olimpiade yang Pernah Ada

Momen mana yang kamu ingat? #Olimpiade2024

Penampilan Celine Dion dalam pembukaan olimpiade Paris 2024. (Instagram.com/olympic)

Sejak dahulu, pembukaan olimpiade menjadi acara bergengsi yang dinantikan oleh publik khususnya pencinta olahraga. Parade atlet, Pawai estafet obor hingga penampilan para artis tersohor adalah hal yang paling dinantikan dalam pembukaan event olahraga terbesar yang digelar Empat tahun sekali itu.

Pembukaan olimpiade menjadi momen tuan rumah untuk menunjukan kebolehan negaranya. Hal tersebut menyebabkan negara tuan rumah mengelar acara pembukaan olimpiade secara inovatif dan kreatif. Dari pembukaan olimpiade tersebut tercipta momen-momen ikonik yang membuat heboh jagat maya. 

Untuk mengetahui momen-momen Ikonik pembukaan olimpiade. Berikut Lima momen ikonik pembukaan olimpiade yang bikin nostalgia, Selamat menyimak.

Baca Juga: Prabowo Kasih Bonus 29 Atlet Indonesia di Olimpiade 2024

1. Penampilan kocak Mr. Bean dalam memainkan piano

Penampilan Mr. Bean dalam pembukaan olimpiade london 2012. (Instagram.com/olympics)

Siapa yang tak ingat momen ini, ketika karakter Mr. Bean muncul bersama London Symphony Orchestra dalam pembukaan olimpiade london 2012. Karakter Mr. Bean yang diperankan oleh Rowan Atkinston sukses mencuri perhatian penonton yang hadir di London Stadium pada  (27/7/2012). 

Dengan karakter dan gesture khas Mr. Bean, Rowan Atkinston sukses menghibur para tamu yang hadir pada pembukaan tersebut. Penampilan Mr. Bean dalam pembukaan olimpiade london 2012 mendapat banyak komentar dan pujian dari khalayak sebagai salah satu momen ikonik pembukaan olimpiade sepanjang sejarah.

2. Penyalaan obor pembuka olimpiade oleh legenda tinju Muhammad Ali

Potret Muhammad Ali ketika membawa obor olimpiade Atlanta 1996. (olympics.com)

Muhammad Ali sukses mengejutkan khalayak pada saat itu dengan penampilanya ketika menyalakan obor olimpiade Atlanta 1996. Ali yang pada saat itu mengidap parkinson mengejutkan penonton yang hadir di Centennial Olympic Stadium, Atlanta, Amerika Serikat. Tepuk tangan dan riuh penonton menggaung selama proses Muhammad Ali menyalakan obor pembuka olimpiade Atlanta 1996.

Dengan tubuh bergetar akibat parkinson, petinju yang menyabet medali emas pada gelaran olimpiade Roma 1960 itu menyalakan obor pembukaan olimpiade Atlanta 1996 melalui sebuah alat yang menghantarkan api langsung ke obor pembukaan. Privilege tersebut didapatkan Ali dengan influence dan dedikasinya di dunia olahraga terutama di Amerika Serikat.

Baca Juga: Klasemen Medali Olimpiade per 30 Juli 2024: Asia Dominan di 5 Besar

3. Aksi 2008 orang memainkan drum secara serentak

Penampilan 2.008 penabuh drum fou dalam pembukaan olimpiade Beijing 2008. (Youtube.com/olympics)

Pembukaan olimpiade Beijing 2008 dihebohkan dengan penampilan 2.008 penabuh fou drum tradisional Tiongkok. Mereka menabuh fou secara serentak dengan menyanyikan syair-syair dari tulisan Confucius yang berjudul The Analect.  The Analect adalah kumpulan syair-syair dan anekdot sejarah yang mewujudkan nilai-nilai dasar tradisi Konfusianisme.

Kekompakan 2.0008 penabuh fou ditambah megahnya venue  memukau penonton di Beijing International Stadium, tempat digelarnya pembukaan olimpiade Beijing 2008. Penampilan 2.008 penabuh fou menjadi momen paling ikonik dari pembukaan olimpiade Beijing 2008.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya