TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Fakta The Shadow Strays yang Tayang Perdana di TIFF 2024

Film aksi Netflix arahan Timo Tjahjanto

cuplikan film The Shadow Strays (instagram.com/netflixid)

Sukses dengan The Night Comes For Us dan The Big 4, Timo Tjahjanto kembali bekerja sama dengan Netflix melalui film aksi bertajuk The Shadow Strays. Dibintangi Aurora Ribero, Hana Malasan, hingga Kristo Immanuel, film ini dijadwalkan rilis di Netflix tahun ini.

Pada 25 Juli lalu, diumumkan bahwa The Shadow Strays akan tayang perdana di Toronto International Film Festival (TIFF) 2024, lho. Bikin bangga, simak fakta film The Shadow Strays berikut ini, yuk!

Baca Juga: Sinopsis dan Jadwal Tayang The Shadow Strays, Film Baru Timo Tjahjanto

1. Film aksi tentang perlawanan pembunuh bayaran berusia 17 tahun

cuplikan film The Shadow Strays (instagram.com/netflixid)

The Shadow Strays mengikuti kisah pembunuh bayaran terlatih 17 tahun dengan kode nama 13. Ketika melakukan misi di Jepang, ia melakukan kecerobahan yang membuatnya diskors.

Hati nurani 13 terketuk saat ia bertemu Monji, anak laki-laki berusia 11 tahun yang kehilangan ibunya karena sindikat kejahatan. Saat Monji ditangkap, 13 bertekad untuk menyelamatkan anak tersebut meski harus melawan mentornya sekaligus organisasi yang mempekerjakannya, Shadow.

2. Dibintangi oleh Aurora Ribero, Adipati Dolken, hingga Kristo Immanuel

pemeran film The Shadow Strays (dok. Netflix)

The Shadow Strays dibintangi oleh sederet aktor dan aktris ternama Indonesia. Daftar ini meliputi Aurora Ribero, Hana Malasan, Kristo Immanuel, Adipati Dolken, Ali Fikry, dan Taskya Namya.

Aktor Malaysia, Chew Kin Wah, dan aktor kawakan Indonesia, Arswendy Bening Swara, juga masuk ke jajaran pemeran film ini bersama Agra Piliang, Daniel Eka, Tanta Ginting, Andri Mashadi, Nobuyuki Suzuki, dan Hiroaki Kato. Komplet banget!

3. Garapan sutradara Timo Tjahjanto

cuplikan film The Shadow Strays (instagram.com/netflixid)

The Shadow Strays merupakan proyek terbaru dari sutradara Timo Tjahjanto. Film ini diproduksi oleh Frontier Pictures dengan Wicky V. Olindo dan Anne P. Ralie berperan sebagai produser. 

Timo Tjahjanto sebelumnya telah mengarahkan sederet film dan serial, seperti Headshot (2016), Sebelum Iblis Menjemput (2018), Sebelum Iblis Menjemput: Ayat 2 (2020), dan Ratu Adil (2024). Film ini menandai proyek ketiga Timo Tjahjanto dengan Netflix setelah The Night Comes for Us (2018) dan The Big 4 (2022). Proyek keempat mereka yang bertajuk Sebelum Iblis Menjemput Ayat 3: Dajjal saat ini tengah dalam proses produksi.

Baca Juga: 3 Film Korea yang Diundang ke TIFF 2024, Ada Comeback Jung Hae In!

4. Tayang perdana di Toronto International Film Festival (TIFF)

cuplikan film The Shadow Strays (instagram.com/netflixid)

The Shadow Strays akan melakukan world premier di Toronto International Film Festival (TIFF) 2024 dalam program Midnight Madness di Royal Alexandra Theatre, Toronto, Kanada. Midnight Madness merupakan salah satu program TIFF yang khusus menayangkan film aksi, horor, dan fantasi.

The Shadow Strays adalah salah satu dari 10 film yang diputar di Midnight Madness TIFF pada September 2024 mendatang. Acara ini akan dibuka dengan penayangan film The Substance karya sutradara Coralie Fargeat.

Verified Writer

Nimas Bella

Hai!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya