TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Film yang Pertama Kali Dibintangi Hugh Jackman, Termasuk X-Men!

Dulu Hugh Jackman langganan bintangi film drama

Hugh Jackman dalam film Deadpool & Wolverine. (dok. Walt Disney Studios Motion Pictures/Deadpool & Wolverine)

Lama tidak muncul, Hugh Jackman akhirnya kembali ke layar bioskop. Tahun ini, Jackman membintangi Deadpool & Wolverine, sebuah crossover dari Marvel Cinematic Universe (MCU) yang menampilkan Logan/Wolverine dan Wade Wilson/Deadpool. Kedua pahlawan super ini saling bekerja sama untuk mengubah sejarah garis waktu.

Sebelum muncul di Deadpool & Wolverine, Hugh Jackman pernah muncul dalam seri film X-Men (2000-2016), serta spin off-nya, The Wolverine (2013) dan Logan (2017). Film-film tersebut berhasil bikin namanya naik daun di industri hiburan. Bahkan, perannya sebagai Wolverine sudah ikonik dan melekat dengan dirinya.

Pada saat pertama kali terjun ke industri Hollywood, nama Hugh Jackman belum terkenal seperti saat ini. Namun, film-film tersebut mulai mengenalkan namanya secara perlahan. Berikut ini rekomendasi film yang pertama kali dibintangi Hugh Jackman.

Baca Juga: 10 Karakter Ikonik yang Diperankan Hugh Jackman, Wolverine Comeback!

1. Paperback Hero (1999)

Hugh Jackman dalam film Paperback Hero. (dok. PolyGram Filmed Entertainment/Paperback Hero)

Paperback Hero menjadi film yang pertama kali dibintangi Hugh Jackman. Bergenre romcom, film garapan Antony J. Bowman ini merupakan film produksi Australia, bukan Hollywood. Saat filmnya dirilis, aktor asal dari Sydney ini baru menginjak 31 tahun.

Hugh Jackman hadir sebagai Jack Willis, seorang sopir truk sekaligus penulis novel roman terbaik. Untuk menghindari rasa malu, ia memalsukan identitas nama penulis dengan nama samaran perempuan. Ia memilih nama sahabatnya, Ruby Vale (Claudia Karvan) untuk jadi nama samaran.

2. Erskineville Kings (1999)

Hugh Jackman dalam film Erskineville Kings. (dok. Palace Films/Erskineville Kings)

Erskineville Kings bisa dibilang film tentang anak broken home. Kisahnya tentang Barky (Marty Denniss) yang kembali ke kampung halaman di Erskineville setelah 2 tahun kabur dari rumah. Alasan ia kabur karena ayahnya yang pemabuk keras dan kasar.

Kini, ayahnya sedang sekarat, sehingga Barky akhirnya berani pulang ke rumah. Namun, kehadirannya sangat dibenci oleh saudaranya, Wace (Hugh Jackman), karena ia yang mengurus ayahnya sendirian. Barky juga bertemu dengan kekasihnya, Lanny (Leah Vandenberg) yang memohon kepada dirinya agar tidak kabur lagi.

3. Oklahoma! (1999)

Hugh Jackman dalam film Oklahoma! (dok. Rodgers & Hammerstein/Oklahoma!)

Fokus berakting saja tidak cukup, Hugh Jackman juga pamer vokal merdu dalam film drama musical, Oklahoma!. Ia sempat bawakan lagu bertajuk "Oh, What a Beautiful Morning" dan "Oklahoma". Pada waktu itu, film arahan Trevor Nunn ini hanya tayang di televisi lokal saja.

Hugh Jackman berhasil tepilih menjadi pemertan utama. Ia perankan seorang koboi yang gagah dan jago bernyanyi bernama Curly McClain. Koboi yang satu ini berambisi ingin memenangkan hati teman masa kecilnya, Laurey Williams (Josefina Gabrielle). Aksinya bikin darah memompa cepat dan terpesona.

Baca Juga: 5 Fakta Hugh Jackman yang Hampir Gagal Perankan Wolverine

4. X-Men (2000)

Hugh Jackman dalam film X-Men. (dok. 20th Century Fox/X-Men)

Setelah fokus berkarier di Australia, Hugh Jackman akhirnya resmi debut di Hollywood pada 2000. Ia membintangi film Marvel X-Men dengan peran ikoniknya sampai sekarang, Logan/Wolverine. Berkat kehadirannya dalam film ini, namanya mulai dikenal dunia.

X-Men menceritakan dua pemimpin kelompok mutan, Charles Xavier (Patrick Stewart) dan Erik Lensherr (Ian McKellen), yang memiliki tujuan berbeda. Pada saat itu, manusia dan mutan sudah hidup berdampingan selama berabad-abad. Namun, permasalahan terjadi ketika Senator Robert Kelly (Bruce Davidson) menerbitkan aturan baru yang merugikan kaum mutan.

5. Someone Like You (2001)

Hugh Jackman dan Ashley Judd dalam film Someone Like You. (dok. 20th Century Fox/Someone Like You)

Someone Like You hadirkan kisah asmara di balik sebuah acara talk show yang siaran di siang hari. Jane Goodale (Ashley Judd) adalah seorang produser talk show yang menjalin hubungan asmara dengan eksekutif produser, Ray Brown (Greg Kinnear). Pada satu hari, Ray mencampakkannya dan seketika ia mendapatkan sebuah ide penelitian.

Jane tertarik melakukan penelitian tentang perilaku laki-laki dengan tujuan mengetahui apa yang membuat pria tergerak. Ia memanfaatkan teman sekamar sekaligus rekan kerja yang suka memainkan perempuan, Eddie Alden (Hugh Jackman), sebagai bahan penelitian. Kemudian, ia mendapatkan jawaban yang paling tidak harapkan.

Verified Writer

Mahdi Ghufron Hidayat

Terus belajar menjadi lebih baik lagi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya