TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Film Horor Jepang dengan Rating Tertinggi Versi Rotten Tomatoes

Film yang dijamin bikin kamu susah tidur, deh!

film Battle Royale (dok. Toei Company/Battle Royale)

Film horor Jepang memang terkenal dengan keunikan serta keseraman yang dimilikinya. Atmosfer horor yang dibangun tak tanggung-tanggung dalam memacu adrenalin. Itu semua bisa membuatmu tak dapat tidur dengan nyenyak, lho.

Tak salah jika film horor asal Negeri Sakura memiliki ruang tersendiri di hati para penikmat film. Buat yang tertarik memacu adrenalin, berikut sembilan film horor Jepang terseram dengan rating tertinggi di Rotten Tomatoes

1. Dark Water (2002)

Tomatometer: 81%

Tak hanya The Ring, sutradara Hideo Nakata juga memiliki karya masterpiece lainnya, yaitu Dark Water. Dalam filmnya itu, Hideo mampu membangun suasana mencekam dan mengharukan, sehingga membuat perasaanmu bercampur aduk.

Diadaptasi dari novel, film ini bercerita tentang perempuan bernama Yoshimi (Hitomi Kuroki) bersama putri kecilnya yang pindah ke apartemen tua. Awalnya, hanya ada kebocoran di atas rumah mereka, namun siapa sangka jika ada misteri mengerikan di balik semua itu.

2. Audition (1999)

Tomatometer: 82%

Tempo yang cenderung berjalan lambat namun pasti membuat Audition sukses mengundang rasa penasaran para penonton. Ditambah lagi unsur drama dan thriller yang ada di dalamnya akan semakin menarik perhatian. 

Bercerita tentang seorang duda bernama Aoyama (Ryo Ishibashi) yang merasa kesepian setelah istrinya meninggal tujuh tahun lalu. Namun, hal itu berubah ketika ia kembali jatuh cinta dengan perempuan muda misterius bernama Asami (Eihi Shiina).

Sayangnya, ia tidak mengetahui jika sang pujaan hatinya akan membawa malapetaka bagi dirinya dan orang-orang di sekitarnya. Berhasilkan Aoyama selamat dari itu semua? 

Baca Juga: 9 Film Horor Jepang Bertema Sekolah yang Siap Menguji Adrenalinmu

3. Battle Royale (2000)

Tomatometer: 88%

Dikenal dengan kesadisan dan kebrutalannya, film Battle Royale tak hanya dipenuhi adegan pembunuhan, namun juga memiliki jalan cerita menarik dengan karakter kuat. Ini yang membuatnya menjadi salah satu film Jepang terseram. 

Mengusung tema survival game, film ini bercerita tentang 42 orang siswa yang dipaksa untuk bermain permainan mematikan. Mereka akan saling membunuh satu sama lain demi bertahan hidup.

4. I Am A Hero (2015)

Tomatometer: 91%

Diadaptasi dari manga, film I Am A Hero menjelma menjadi film zombi dengan paket komplet. Porsi horor dan komedi yang disajikannya begitu pas. Jalan ceritanya juga yang terbilang unik. 

Para zombi di film ini tidak hanya sekadar buas dan mengerikan. Mereka ternyata dapat melakukan kebiasaan atau hobinya di masa lalu. Inilah yang membuatnya berbeda dengan film zombi lainnya.

5. Cure (1997)

Tomatometer: 93%

Meskipun tidak menampilkan sosok hantu menyeramkan, film Cure karya sutradara Kiyoshi Kurosawa ini tetap bisa membuatmu merinding, deh. Melalui rentetan kasus pembunuhan mengerikan serta misterius yang dilakukan oleh orang-orang berbeda. 

Anehnya, para pelaku pembunuhan tersebut tidak ingat alasan mengapa mereka tega berbuat sekeji itu. Inilah yang membuat sang detektif, Kenichi Takabe (Kôji Yakusho) memutar otak untuk menemukan jawabannya.

6. The Ring (1998)

Tomatometer: 97%

Menyandang gelar sebagai film horor Jepang legendaris, The Ring berhasil menghantui para penonton sejak awal film dimulai. Atmosfer horor yang disajikannya sengaja dibangun secara bertahap namun efektif. 

Meskipun tidak terlalu banyak menampilkan sosok hantu dalam filmnya. The Ring justru mampu memberikan teror menyeramkan yang seakan sulit hilang dari ingatan. Tak heran jika film horor satu ini memiliki banyak versi remake.

Baca Juga: 10 Film Horor Indonesia dengan Penonton Terbanyak 5 Tahun Terakhir 

Verified Writer

I am Lavennia

"Earth" without "Art" is just "Eh".

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya