TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Franchise Film Horor dengan Pendapatan Tertinggi, Sudah Nonton?

Ada yang diangkat dari kisah nyata

cuplikan film The Conjuring (dok. Warner Bros/The Conjuring)

Tidak dapat dimungkiri, film bergenre horor cenderung menguntungkan dari segi produksi. Pasalnya, selain memiliki banyak peminat, film horor tidak begitu membutuhkan bujet banyak. Tidak sedikit film horor berbiaya produksi rendah tetapi untung berkali-kali lipat.

Film horor juga sering kali dibintangi oleh aktor yang tidak begitu dikenal. Hal ini menjadi salah satu upaya untuk memangkas bujet produksi. Film horor yang sukses kerap kali dibuat sebagai franchise atau waralaba karena terbilang menguntungkan.

Bikin penonton penasaran, kesepuluh franchise film horor berikut ini berhasil meraup pendapatan yang sangat tinggi. Kira-kira film apa saja, ya?

1. Bercerita kasus paranormal yang ditangani oleh Ed dan Lorraine Warren, The Conjuring Universe sukses meraup pendapatan sebanyak Rp32 triliun

2. Anak 90-an pasti gak asing dengan The Mummy yang dibintangi Brendan Fraser. Trilogi film ini memperoleh keuntungan sebesar Rp28 triliun

3. Keuntungan yang diraih franchise film Alien mencapai Rp24 triliun. Padahal, film bergenre horor sci-fi ini pertama kali tayang pada 1979, lho!

4. Diadaptasi dari game tentang zombi, franchise Resident Evil meraih total pendapatan sebanyak Rp18 triliun

Baca Juga: 5 Alasan Prey Layak Jadi Film Terbaik dalam Franchise Film Predator

5. Kedua film IT sukses taup keuntungan Rp17 triliun. Film adaptasi novel Stephen King ini bercerita tentang badut pemakan anak-anak

6. Penuh adegan gore yang bikin mual, Saw sukses raih pendapatan tinggi sekitar Rp15 triliun. Film ini berkisah tentang pembunuh sadis bertopeng

7. Bercerita tentang FBI yang meminta bantuan seorang pembunuh psikopat, Hannibal meraup keuntungan sebanyak Rp14 triliun 

8. Franchise Scary Movie berhasil mendapatkan untung sekitar Rp13 triliun. Film bergenre horor slasher ini pertama kali tayang pada 2000

9. Dracula bercerita tentang makhluk penghisap darah mengerikan. Film adaptasi novel Bram Stoker ini meraih pendapatan sekitar Rp13 triliun

Baca Juga: 5 Film Horor Terbaru yang Tayang November 2022, Ada Nanny!

Verified Writer

Emma Kaes

Welcome to my alter ego

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya