TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

15 Film Interaktif Netflix Ini Alurnya Bisa Diatur Terbaru Choose Love

Ending filmnya tergantung pilihanmu!

poster film Choose Love dan Escape the Undertaker (IMDb.com)

Teknologi kian berkembang, Netflix pun menghadirkan film yang mengajak kamu untuk bisa menentukan ending-mu sendiri. Hal ini dapat dirasakan lewat konten dengan kategori "Interaktif" di aplikasinya.

Memiliki berbagai genre mulai dari aksi laga hingga romantis, yuk, simak deretan film interaktif di Netflix berikut ini. Ada yang sudah pernah kamu coba?

1. Dirilis tahun 2018, film Black Mirror: Bandersnatch ini menceritakan pengembangan gim simulasi yang menjadi di luar kendali sang pembuatnya

poster Black Mirror: Bandersnatch (IMDb.com)

2. Kalau Unbreakable Kimmy Schmidt: Kimmy vs the Reverend ini merupakan sekuel dari sitkom hits dan mengisahkan persiapan pernikahan Kimmy yang penuh lika-liku

poster Kimmy vs the Reverend (IMDb.com)

3. Buat yang suka genre aksi, film Ranveer vs Wild with Bear Grylls bisa jadi pilihan untuk kamu menjelajahi hutan beserta deretan pilihan menegangkan yang mempengaruhi ending-nya

poster Ranveer vs. Wild with Bear Grylls (IMDb.com)

4. You vs. Wild: Out Cold juga penuh dengan aksi menegangkan dengan memposisikan kamu sebagai korban kecelakaan pesawat yang berusaha bertahan hidup

poster You vs. Wild: Out Cold (IMDb.com)

5. Berupa animasi, Jurassic World: Camp Cretaceous mengisahkan enam remaja yang harus bertahan hidup dari dinosaurus yang muncul di pulau

poster Jurassic World: Camp Cretaceous (IMDb.com)

6. Animals on the Loose: A You vs. Wild Movie menceritakan usaha Bear Grylls untuk mengumpulkan hewan buas yang kabur dari suaka margasatwa

poster Animals on the Loose: A You vs. Wild Movie (IMDb.com)

Baca Juga: 5 Fakta Film Choose or Die, Thriller Horor Baru Produksi Netflix

7. Versi film pendeknya, The Last Kids on Earth: Happy Apocalypse to You masih mengisahkan Jack yang berusaha melawan monster di bumi

poster The Last Kids on Earth: Happy Apocalypse to You (IMDb.com)

8. Pilihannya penuh risiko, Carmen Sandiego: To Steal or Not To Steal membuat kamu harus mikir keras menyelamatkan kolegamu!

poster Carmen Sandiego: To Steal or Not to Steal (IMDb.com)

9. Film animasi We Lost Our Human ini mengisahkan kucing dan anjing yang menyadari manusia, termasuk pemilik mereka, menghilang dari bumi. Keduanya berusaha mencari alasan hilangnya para manusia

poster We Lost Our Human (IMDb.com)

10. Kalau The Boss Baby: Get That Baby! ini membuat kamu bisa mencoba sederet pekerjaan yang ada di perusahaan Boss Baby

poster film The Boss Baby: Get That Baby! (IMDb.com)

11. Di film Puss in Book: Trapped in an Epic Tale, kamu harus berusaha membuat Puss yang terjebak ini keluar dari buku dongeng

poster Puss in Book: Trapped in an Epic Tale (IMDb.com)

12. Buat yang kangen masa kecil, film interaktif Barbie: Epic Road Trip mengajakmu mengikuti perjalanan lintas untuk mengantarkan anak-anak anjing ke rumah barunya

poster Barbie: Epic Road Trip (IMDb.com)

13. Grup pegulat The New Day harus bisa kabur dari rumah menyeramkan di Escape the Undertaker, ending filmnya tergantung kamu, nih!

poster film Escape the Undertaker (IMDb.com)

14. Kalau film animasi Captain Underpants: Epic Choice-o-rama ini memberikanmu pilihan untuk menghentikan Krupp dalam merobohkan rumah pohonnya

poster Captain Underpants: Epic Choice-o-rama (IMDb.com)

Baca Juga: Choose Love, Film Komedi Romantis Interaktif Pertama Netflix

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya