TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

8 Rekomendasi Anime Kedokteran, Terbaru Doctor Elise 

Nggak cuma kasih obat

Young Black Jack (dok. Prime Video/Young Black Jack) | Surgeon Elise (dok. Crunchyroll/Surgeon Elise)

Intinya Sih...

  • Anime medis dengan fokus pada prosedur lebih rumit seperti operasi menjadi rekomendasi menarik
  • Anime "Young Black Jack" menceritakan mahasiswa kedokteran jenius yang melakukan operasi sebelum mendapat surat izin praktik
  • Anime "Monster" memperlihatkan realitas politik rumah sakit dan cerita kedokteran yang dibumbui misteri dan aksi

Anime medis sepertinya punya peminat yang cukup banyak. Bidang yang digali pun menjadi beragam. Meski begitu, belum terlalu banyak anime medis yang mengkhususkan diri pada ranah kedokteran yang lebih serius seperti ahli bedah dan sejenisnya. Dengan kata lain, anime-anime medis yang tidak hanya ditangani dengan pemberian obat-obatan.

Untuk itu, daftar rekomendasi anime ini hadir agar kalian bisa berkenalan juga dengan anime kedokteran yang memiliki prosedur lebih rumit seperti operasi. Kalaupun penanganan yang dilakukan berupa fantasi, tetapi tidak akan sesimpel teknik healing seperti anime yang mengadopsi sistem gim online. Tanpa berlama-lama lagi, silakan simak penjelasan lengkapnya.

1. Young Black Jack

Young Black Jack (dok. Prime Video/Young Black Jack)

Anime Young Black Jack (2015) menceritakan Kuroo Hazama, seorang mahasiswa kedokteran jenius yang menggunakan tubuhnya sendiri untuk berlatih menjahit. Dalam perkembangan cerita, nantinya Hazama terpaksa melakukan beberapa operasi sebelum mengantongi surat izin praktik. Meski begitu, hasil penanganannya sangat baik bahkan mendapat pujian dari dokter-dokter ternama. Anime ini sebenarnya merupakan prekuel dari cerita klasik Dr. Black Jack tahun 1970-an. Akan tetapi tenang saja, bagi kalian yang belum mengenal kisah Dr. Black Jack tetap bisa menikmati anime ini dengan mudah.

Akan ada banyak kasus kedokteran yang dibahas beserta informasi singkat berdasarkan sejarah aslinya. Salah satu yang paling menonjol adalah operasi menyambung bagian tubuh yang sudah terpotong agar kembali tersambung dengan kondisi saraf senormal keadaan awal. Mungkin akan ada beberapa detail kecil yang kurang sesuai dengan ilmu kedokteran sesungguhnya, tetapi harus diakui bahwa Young Black Jack adalah salah satu anime kedokteran terbaik yang pernah ada.

2. Gekai Elise (Surgeon Elise atau Doctor Elise: The Royal Lady with the Lamp)

Doctor Elise (dok. Prime Video/Doctor Elise)

Gekai Elise atau Doctor Elise adalah anime kedokteran dengan mengikuti tren isekai yang belakangan sedang marak. Elise sang protagonis mengingat kehidupan pertamanya sebagai bangsawan yang membawa kehancuran pada keluarga dan negaranya. Ia pun bertekat menjadi pribadi yang lebih baik dan menjadi seorang dokter profesional di kehidupan keduanya pada masa modern. Akan tetapi setelah mengalami kecelakaan pesawat dan menolong para korban kecuali dirinya sendiri, Elise meninggal dan kembali ke kehidupan awalnya sebelum tragedi terjadi.

Menggunakan pengetahuan dan kemampuannya sebagai dokter, Elise berusaha mencegah takdir mengerikan dengan mengubah cara hidupnya. Kini ia tidak lagi fokus mengejar-ngejar pangeran dan menjadi ratu jahat seperti sebelumnya, melainkan justru memilih meniti karier sebagai dokter dan menyelamatkan lebih banyak rakyat. Meski berlatar kerajaan, anime ini memperlihatkan ilmu kedokteran yang sudah cukup maju. Dengan standar sterilitas yang tinggi, memungkinkan adanya adegan operasi dan sejenisnya. Salah satu anime medis on going yang layak ditonton.

3. Monster

Monster (dok. Netflix/Monster)

Jika anime Young Black Jack menyinggung sedikit masalah politik rumah sakit dalam beberapa kasusnya, di anime Monster (2004) akan diperlihatkan realitas yang lebih parah. Penyebabnya, meskipun Dokter Kenzo Tenma juga merupakan dokter berbakat, tapi ia tak senekat Kuroo Hazama dalam bertindak. Sekalinya melawan perintah atasan, kariernya hampir dihancurkan. Hal yang lebih parah, anak yang Dokter Tenma selamatkan dengan mempertaruhkan kariernya ternyata seorang monster yang nantinya juga dijuluki sebagai Adolf Hitler berikutnya.

Johan Liebert atau anak yang pernah Dokter Tenma selamatkan tumbuh sebagai seorang pembunuh berantai. Setelah mengetahui fakta tersebut, Dokter Tenma merasa bersalah. Ia pun bertekat menghentikan Johan dan membersihkan namanya dari kecurigaan sebagai dalang pembunuhan. Cerita kedokteran yang dibumbui misteri dan aksi, jelas menjadikan anime ini sebagai tontonan yang seru.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Judul Anime yang Karakter Utamanya Cewek Semua!

4. Shisha no Teikoku (The Empire of Corpses)

The Empire of Corpses (dok. Crunchyroll/The Empire of Corpses)

Anime movie ini memang lebih kental bagian aksinya daripada bagian medisnya. Akan tetapi tak bisa dipungkiri bahwa tema cerita yang diangkat merupakan salah satu penelitian bidang kedokteran yang paling fenomenal. Membuktikan keberadaan jiwa manusia seberat 21 gram. Kalian pasti tak asing lagi dengan kisah Frankenstein. Latar cerita Shisha no Teikoku (2015) adalah dunia fiksi yang ingin melanjutkan penelitian untuk membangkitkan kembali manusia dengan memberi jiwa buatan.

Sayangnya, atau untungnya, catatan yang ditinggalkan Dokter Victor Frankenstein hanya sebagian penelitiannya sehingga manusia di zaman tersebut hanya bisa menciptakan mayat hidup tanpa jiwa untuk membantu pekerjaan sehari-hari. Kemudian protagonis cerita, John Watson, diberi tugas untuk menemukan catatan yang hilang tadi setelah ketahuan oleh pemerintah melakukan praktik ilegal menghidupkan mayat temannya. Dalam proses tersebut, protagonis akan mendapati beragam argumen pro dan kontra terhadap usaha manusia mencari esensi jiwa yang telah memakan banyak korban nyawa dan dipaksa mengambil sikap.

5. Ray the Animation

Ray the Animation (dok. IMDb/Ray the Animation)

Masih ada kaitannya dengan Dr. Black Jack, kali ini anime ini merupakan spin off-nya. Protagonisnya merupakan pasien yang pernah ditangani Dr. BJ hingga akhirnya memiliki penglihatan bak X-ray. Kekuatan tersebut kemudian dimanfaatkan Kasugano Ray untuk menjadi ahli bedah. Jelas kemampuannya jadi cukup hebat karena bisa mendapatkan hasil akurat lebih cepat dari dokter lain tanpa perlu menunggu foto rontgen.

Jika anime Young Black Jack punya keseluruhan vibe layaknya ilmu kedokteran dalam dunia nyata, Ray the Animation (2006) lebih ke arah fiksi ilmiah yang tak terbayangkan. Namun karena tingkah para karakternya cukup mendukung, penonton mungkin hanya akan merasa memang seperti itulah seharusnya. Bisa jadi akan sedikit berlebihan bagi orang yang benar-benar bekerja di bidang medis, tetapi untuk menikmatinya sebagai hiburan, itu masih layak dinikmati.

6. AI no Idenshi (The Gene of AI)

The Gene of AI (dok. Crunchyroll/The Gene of AI)

Di masa depan, bukan hanya robot yang menggantikan manusia tetapi ada penemuan lebih canggih bernama humanoid. Para humanoid punya mesin dengan rancangan dasar layaknya robot tetapi memiliki emosi dan fisiknya bisa tumbuh seperti manusia pada umumnya. Meski memiliki beberapa perbedaan dengan manusia normal, tetapi mereka bisa membaur dan hidup berdampingan dengan manusia. Manusia pun beradaptasi dengan perkembangan teknologi dan untuk beberapa hal memanfaatkan teknologi humanoid untuk dimodifikasikan pada tubuhnya sendiri.

Hikaru Sudo sang karakter utama merupakan dokter spesialis untuk humanoid. Dengan nama samaran Moggadeet, Dokter Sudo terkadang menerima prosedur medis ilegal demi menyelamatkan humanoid yang rusak atau mendekati masa kehilangan fungsinya. Meski prosedur penyembuhannya lebih mirip teknisi dibandingkan anime kedokteran pada umumnya, AI no Idenshi (2023) masih merupakan anime bagus yang mengajak penonton melihat secara manusiawi kehidupan nonmanusia.

7. Monster Girl Doctor

Monster Girl Doctor (dok. Crunchyroll/Monster Girl Doctor)

Tak kalah dengan anime The Gene of Al, Monster Girl Doctor (2020) juga merupakan anime medis yang menyegarkan. Kali ini, Dokter Glenn Litbeit yang menjadi protagonis cerita adalah seorang dokter spesialis monster. Dibantu asistennya Saphentite Neikes, seorang lamia albino, mereka membantu para monter agar mendapatkan penanganan yang sesuai. Yang pasti, cara pengobatannya lebih condong ala bidang kedokteran dan bukannya sihir penyembuhan.

Kalau kalian pecinta fantasi dan berharap menemukan perpaduan dengan genre medis, Monster Girl Doctor akan jadi pilihan yang sangat tepat. Tipe monsternya sangat beragam dan detail informasi penanganan yang dijabarkan sangat meyakinkan. Jelas wordbuliding-nya dibangun dengan cukup baik. Konten langka dan unik yang sayang untuk dilewatkan.

Verified Writer

Desita Writer

Mantan anak sastra yang masih mencintai kata-kata. IG: @ngerusuhkarya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya