TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Biodata dan Profil Shakira Amirah, Peserta Clash of Champions dari UI

Menulis 15 publikasi ilmiah terindeks Scopus, lho!

Shakira (Instagram.com/shakiraamirah)

Shakira Amirah adalah salah satu peserta gameshow Clash of Champions (2024) by Ruangguru yang mencuri perhatian. Sejak misi pertama, Shakira menjadi lawan tangguh bagi rival-rivalnya.

Kehidupan pribadi Shakira sebagai sarjana kedokteran hingga influencer menjadi sorotan penggemar. Simak biodata dan profil Shakira Amirah di bawah ini, yuk!

1. Biodata Shakira Amirah

Shakira (Instagram.com/shakiraamirah)

Nama Lengkap: Shakira Amirah

Pekerjaan: Influencer, Mahasiswa, Sarjana Kedokteran

Instagram: @shakiraamirah

TikTok:@shakiraamirah

2. Latar belakang pendidikan Shakira Amirah

Shakira (Instagram.com/shakiraamirah)

Shakira Amirah adalah lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (UI) tahun 2020. Shakira sudah menyelesaikan pendidikan sarjananya di awal tahun 2024. 

Melalui poster peserta Clash of Champions (2024), Shakira diketahui memiliki IPK 3,82/4,0. Selama berkuliah, Shakira mendapat gelar Mahasiswa Berprestasi UI 2023.

Baca Juga: Biodata Xaviera Putri Clash of Champions, Adik Ipar CEO Ruangguru

3. Aktif sebagai pembicara, influencer, hingga aktif di organisasasi sosial

Shakira (Instagram.com/shakiraamirah)

Pemilik akun @shakiraamirah ini dikenal sebagai influencer. Ia juga beberapa kali menjadi pembicara, seperti di TED X UNDIP 3.0. Setelah lulus dari UI, saat ini Shakira sedang menjalani masa koasnya sebagai calon dokter.

Selain itu, Shakira adalah founder dari gerakan Isolasinfo dan INVERSE: Illuminate Lives, Prevent Breast Cancer. Ia juga merupakan bagian dari Asian Medical Students Association (AMSA) International dan Ikatan Alumni Tim Olim Komputer Indonesia (TOKI).

4. Penghargaan yang pernah Shakira Amirah raih

Shakira (Instagram.com/shakiraamirah)

Shakira meraih sejumlah penghargaan dan pencapaian di bidang akademik. Simak deretan penghargaannya!

  • Juara 1 Mahasiswa Berprestasi UI 2023
  • Juara 3 Mahasiswa Berprestasi Nasional 2023
  • Juara 2 Best Meta-Analysis Semarang Cardiology Updater 2023
  • Juara 1 E-poster Presentation IMRC 2023
  • Juara 1 Presentasi Oral 2024
  • Menulis 15 Publikasi Ilmiah Terindeks Scopus

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya