TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Drama Thailand Berlatar Sekolahan yang Dibintangi Kay Lertsittichai

Semuanya worth watching!

Kay Lertsittichai di drama Home School (instagram.com/homeschoolseriesth)

Berawal dari vlogger, siapa sangka kini Kay Lertsittichai jadi salah satu aktor paling laris bintangi drama Thailand? Menariknya lagi, ia sering banget kebagian peran sebagai murid SMA walau aslinya sudah berumur 27 tahun. Kay memang punya baby face yang bikin ia terlihat awet muda.

Kay membuktikan bahwa ia gak hanya aji mumpung memanfaatkan ketenaran untuk jadi aktor. Aktingnya sering dipuji dan dibilang sudah setara dengan para seniornya. Supaya kamu gak ketinggalan, berikut ini lima rekomendasi drama Thailand berlatar sekolahan yang dibintangi Kay Lertsittichai untuk kamu tonton saat weekend. Let's, check it out!

1. Who Are You (2020)

Kay Lertsittichai dalam drama Who Are You (dok. GMMTV/Who Are You)

Who Are You merupakan remake dari KDrama berjudul sama yang dibintangi Kim So Hyun, Nam Joo Hyuk, dan Yook Sung Jae. Ini menjadi drama debut Kay sebagai pemeran utama, lho. Selain Kay, drama ini juga dibintangi oleh Namtan Tipnaree, Krist Perawat, Jan Ployshompoo, Jamie Juthapich, dan lainnya.

Kisahnya tentang anak kembar yang sifatnya sangat berbeda. Meen dan Mind (keduanya diperankan oleh Namtan Tipnaree) terpisah sejak kecil dan menjalani hidup yang sangat berbeda. Mind hidup di panti asuhan dan selalu jadi korban perundungan sehingga memutuskan bunuh diri. Untungnya, ia masih selamat namun kehilangan ingatannya.

Saat kehilangan ingatan, Mind jadi bertukar hidup dengan Meen. Berbeda dari Mind, Meen menjalani hidup yang layak. Ia diadopsi keluarga kaya dan jadi bintang di sekolahnya. Ia juga diperebutkan oleh dua cowok idola sekolah, yakni Na (Krist Perawat) dan Gun (Kay Lertsittichai). 

2. 55:15 Never Too Late (2021)

cuplikan drama 55:15 Never Too Late (dok. GMMTV/55:15 Never Too Late)

Rekomendasi drama Kay selanjutnya ada 55:15 Never Too Late yang tayang pada 2021 lalu. Drama ini cukup berbeda dan idenya fresh karena mengangkat genre drama fantasi. Selain Kay, ada Nanon Korapat, Khaotung Thanawat, View Benyapa, Piploy Kanyarat, dan masih banyak lagi. Pemeran utamanya keren semua!

55:15 Never Too Late mengikuti kisah sekelompok orang tua yang secara ajaib kembali kepada tubuh muda mereka yang berusia 15 tahun. Seksan (Nanon Korapat) Jaya (Piploy Kanyarat), Amonthep (Kay Lertsittichai), Songpol (Khaotung Thanawat), dan Jarunee (View Benyapa) seakan diberi kesempatan untuk kembali ke awal sebab masa tua mereka bisa dibilang gagal.

Lima sekawan ini memutuskan untuk bersekolah di tempat yang sama dan menjalani hidup layaknya orang muda. Namun, ternyata semua gak semuda membalik telapak tangan. Karena masa lalu tetap mengikuti mereka walau dalam raga yang baru. 

Baca Juga: 7 Fakta Peran Kay Lertsittichai dalam Wednesday Club, Paling Malang

3. School Tales the Series (2022)

cuplikan drama School Tales the Series (dok. Netflix/School Tales the Series)

Sudah tahu, dong, kalau Thailand jago banget menggarap drama sekolahan dengan bumbu misteri. School Tales the Series (2022) merupakan antologi dari 8 cerita hantu sekolahan yang diadaptasi dari webtoon populer Thailand berjudul sama. Oh, ya, ini adalah karya orisinal Netflix, lho. Keren!

Dari delapan kisah yang diangkat, semuanya sangat worth watching! Kay membintangi episode 1 yang diberi sub judul 7AM. Ceritanya tentang ruang kelas yang dikutuk sehingga siapapun yang tidak menerima pesan di papan tulis setiap paginya akan dibunuh dan memori tentangnya akan dihapus sehingga tak ada yang mencari.

Q (Kay Lersittichai) adalah siswa yang rumahnya paling dekat dengan sekolah. Hal ini membuat Q selalu datang setiap jam 7 pagi untuk menerima pesan di papan tulis kemudian memberitahu teman-temannya supaya tak ada yang terbunuh lagi. Namun, Q mulai berhalusinasi dan melihat hantu serta hal gaib lainnya. 

4. Home School (2023)

Kay Lertsittichai di drama Home School (instagram.com/homeschoolseriesth)

Rekomendasi drama sekolahan yang dibintangi Kay Lersittichai selanjutnya adalah Home School yang jadi andalan GMMTV pada 2023 lalu. Drama ini bertabur bintang terkenal, lho. Ada Nani Hirunkit, Dew Jirawat, Jane Ramida, Jamie Juthapich, Film Rachanun, View Benyapa, Love Pattranite, Prigkhing Sureeyares, dan lainnya. 

Home School menceritakan sebuah sekolah asrama misterius khusus anak konglomerat. Sekolah ini hanya menerima 12 siswa setiap tiga tahun, namun metode pendidikannya sangat ekstrem dan sehingga para siswanya selalu protes.

Sekolah ini memiliki visi untuk menciptakan masyarakat yang lebih baik dengan mendidik anak konglomerat, calon pemimpin masa depan. Namun, ada banyak rahasia yang tersimpan di sekolah ini. Selain itu, mulai banyak yang terbunuh sehingga kredibilitas sekolah dipertanyakan. Kamu bisa menonton episode lengkapnya di kanal YouTube GMMTV, ya!

Verified Writer

Arunika Bintang

Thai enthusiast yang suka nulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya