TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Film Nicolas Cage Sepanjang 2023, Terbaru Dream Scenario

Dream Scenario tayang pada 10 November 2023

Dream Scenario (dok. A24/Dream Scenario)

Sejak memulai karier di Hollywood tahun 1981, Nicolas Cage dikenal sebagai salah satu aktor spesialis genre action. Hampir berusia 60 tahun, Nicolas justru makin aktif dalam membintangi sejumlah film setiap tahunnya.

Buktinya, Nicolas telah bermain dalam enam judul film barat sepanjang tahun 2023. Paling baru ada Dream Scenario yang tayang 10 November mendatang!

Baca Juga: 7 Fakta The Retirement Plan, Film Action Komedi Terbaru Nicolas Cage

1. The Old Way

The Old Way (dok. Saban Films/The Old Way)

Sutradara Brett Donowho menggaet Nicolas Cage sebagai pemeran utama dalam film bertema western berjudul The Old Ways. Film berdurasi 95 menit ini merupakan hasil kolaborasi Saturn Films, Capstone Pictures, dan Saban Films. Nicolas berperan sebagai Colton Briggs, seorang penembak jitu yang pensiun setelah menikah dan memiliki anak. 

Selama 20 tahun, Brigss hidup bahagia bersama istri dan putrinya di sebuah kota kecil. Beberapa tahun setelah pernikahannya, anak dari orang yang Briggs bunuh menuntut balas dendam dan membunuh istri Briggs. Bersama putrinya, Briggs pun mencari tahu siapa pembunuh istrinya untuk balas dendam.

Baca Juga: 5 Film Thriller Nicolas Cage, Terbaru Sympathy for the Devil

2. Renfield

Renfield (dok. Universal Studios/Renfield)

Memadukan genre action, komedi, dan horor, Renfield menampilkan Nicolas Cage sebagai drakula. Karakter yang diperankan Nicolas terinspirasi dari novel Dracula karya Bram Stoker yang terbit tahun 1897. Selain Nicolas Cage, film ini juga dibintangi Nicholas Hoult, Awkwafina, dan Ben Schwartz.

Film ini bercerita tentang sosok Renfield (Nicholas Hoult), manusia yang jadi pelayan untuk Dracula (Nicolas Cage). Sejak bertemu pertama kali pada abad ke-20, Dracula mengubah Renfield jadi abadi agar bisa jadi pelayannya. Bosan menjadi pelayan Dracula, Renfield pun berkeinginan untuk melihat kehidupan luar. 

3. Sympathy for the Devil

Sympathy for the Devil (dok. Signature Films/Sympathy for the Devil)

Sympathy for the Devil yang bergenre thriller psikologis tayang di Fantasia International Film Festival sebelum rilis di bioskop pada 28 Juli. Karakter The Passenger yang diperankan Nicolas Cage digambarkan sebagai sosok pemaksa, pemarah, dan misterius. Suatu hari, The Passenger memaksa seorang pria yang dijuluki The Driver (Joel Kinnaman) untuk menyetir tanpa tujuan. Selama perjalanan, rahasia yang disimpan erat-erat oleh The Driver terbongkar.

4. The Retirement Plan

The Retirement Plan (dok. Productivity Media/The Retirement Plan)

The Retirement Plan rilis di bioskop pada 25 Agustus 2023. Film ini bercerita tentang Matt (Nicolas Cage) yang tinggal di pulau terpencil setelah pensiun. Suatu hari, Matt didatangi oleh putri dan cucunya yang meminta bantuan karena dikejar-kejar oleh kriminal. Semakin lama menghabiskan waktu dengan sang ayah, Ashley (Ashley Greene) bertanya-tanya tentang masa lalu Matt yang penuh rahasia.

5. Butcher's Crossing

Butcher’s Crossing (dok. Saban Films/Butcher’s Crossing)

Butcher's Crossing adalah film drama western yang diadaptasi dari novel berjudul sama karya John Edward Williams. Film ini bakal tayang di bioskop pada 20 Oktober 2023. Filmnya menyoroti pemburu kerbau bernama Miller (Nicolas Cage) yang bertemu dengan mahasiswa Harvard bernama Will (Fred Hechinger). Selama berburu bersama, Will dan Miller melewati berbagai rintangan berbahaya. 

Baca Juga: 7 Fakta Nicolas Cage Sebagai Superman dalam Film The Flash

Verified Writer

Alwiyah Nabilah

I love to read, write, and watch spongebob

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya