TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Apakah Film Fast Charlie Punya Post-Credit Scene?

Film Fast Charlie dibintangi oleh Pierce Brosnan

cuplikan film Fast Charlie (Dok. Vertical Entertainment)

Kabar gembira bagi penggemar Pierce Brosnan, nih. Setelah lama dinantikan, akhirnya film Fast Charlie yang dibintanginya tayang juga di bioskop Indonesia.

Meski sudah berusia 70 tahun, aktor yang melegenda dalam empat film James Bond tersebut tetap mempersembahkan penampilan yang totalitas. Berperan sebagai Charlie Swift si problem solver, Brosnan sukses membuat penonton terpukau dengan adegan aksinya di sepanjang pemutaran film.

Lantas, apakah pada akhirnya film Fast Charlie juga memiliki post-credit scene yang bisa ditunggu? Buat yang penasaran, simak informasinya di bawah ini, ya!

1. Petualangan liar Pierce Brosnan jadi problem solver

cuplikan film Fast Charlie (Dok. Vertical Entertainment)

Fast Charlie diangkat dari novel Gun Monkeys karya Victor Gischler dan disutradarai oleh Phillip Noyce yang memang terkenal dengan film-film blockbuster-nya. Film ini menyoroti kisah Charlie Swift, seorang pembunuh bayaran atau juga disebut problem solver.

Namun pada suatu hari, ia menghadapi masalah tak terduga, lantaran kepala korbannya hilang. Untuk membuktikan bahwa korban tersebut memang target operasinya, Swift pun bekerja sama dengan Marcie Kramer, mantan istri korban. Keduanya melewati petualangan liar yang penuh aksi dan menyentuh hati.

2. Apakah film Past Charlie punya post-credit scene?

cuplikan film Fast Charlie (Dok. Vertical Entertainment)

Mengingat Pierce Brosnan sudah beberapa kali hadir dengan film yang berkelanjutan, pasti banyak sekali penggemar yang bertanya-tanya apakah film thriller kriminal ini juga memiliki post-credit scene yang akan mengungkap masa depan Fast Charlie.

Sayangnya, jawabannya adalah tidak. Film Fast Charlie tidak memiliki post-credit scene yang membocorkan apa pun sehingga setelah kredit akhir film diputar, penonton bisa langsung meninggalkan kursi bioskop.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya