TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Momen Ulang Tahun Teater JKT48 ke-12, Ada Pengumuman Setlist Ori!

Setlist original JKT48 semakin di depan mata

Member JKT48 (x.com/officialJKT48)

JKT48 Theater 12th Anniversary Event ONE NIGHT OF J.K.T (8/9/2024) telah dilaksanakan dengan sangat sempurna oleh seluruh member inti dan trainee JKT48. Berbagai momen baru telah tercipta dan akan menjadi kenangan indah yang sulit terlupakan di benak penggemar.

JKT48 tak lupa juga memberikan beberapa pengumuman penting yang sudah ditunggu-tunggu oleh penggemar. Simak momen JKT48 Theater 12th Anniversary Event ONE NIGHT OF J.K.T melalui artikel ini, yuk!

Baca Juga: Video Kampanye SSK 2024 Amanda JKT48 Tuai Pujian Fans, Kreatif!

1. Momen pemasangan plakat di Teater JKT48

Member JKT48 (x.com/officialJKT48)

Rangkaian JKT48 Theater 12th Anniversary Event ONE NIGHT OF J.K.T dimulai dengan pemasangan plakat ulang tahun ke-12 Teater JKT48 yang diwakili oleh beberapa member. Gracia selaku kapten JKT48 dengan ditemani oleh Christy, Freya, Gita, dan Marsha menjadi perwakilan member untuk memasangkan plakat anniversary di dinding Teater JKT48 yang sudah menjadi ritual wajib setiap tahunnya. Pemasangan plakat ini dilaksanakan secara tertutup di Teater JKT48, tetapi tetap disiarkan melalui live stream di kanal YouTube JKT48.

2. Perayaan ulang tahun Teater JKT48 berlangsung meriah dengan konsep team

Member JKT48 (x.com/officialJKT48)

Setelah 3 tahun menjalani aktivitas sebagai JKT48 New Era dan menghapuskan sistem team, JKT48 mengajak penggemar kembali bernostalgia dengan adanya formasi team dalam pertunjukan JKT48 Theater 12th Anniversary Event ONE NIGHT OF J.K.T. Seluruh member inti JKT48 New Era dibagi ke Team J dan Team KIII, sedangkan Team T sendiri diisi oleh seluruh trainee yang berjumlah 26 orang. Sayangnya, Feni yang sedang disibukkan dengan kegiatan QUADLIPS di Thailand berhalangan hadir dalam event spesial kali ini.

Member yang tergabung di Team J adalah Amanda, Oniel, Olla, Freya, Fiony, Flora, Ella, Greesel, Indah, Lulu, Marsha, Raisha, dan Adel. Kemudian, Team KIII sendiri diisi oleh Christy, Lia, Callie, Gita, Gracie, Eli, Indira, Jessi, Lyn, Kathrina, Muthe, dan Gracia. Meski hanya semalam, perayaan ulang tahun Teater JKT48 yang ke-12 ini tentu akan selalu dikenang oleh penggemar karena JKT48 belum tentu menerapkan sistem team lagi di masa yang akan datang.

Baca Juga: Momen Tak Terlupakan yang Pernah Terjadi di Sousenkyo JKT48

3. Daftar lagu yang ditampilkan dalam JKT48 Theater 12th Anniversary Event “ONE NIGHT OF J.K.T”

Member JKT48 (x.com/officialJKT48)

JKT48 total membawakan 22 buah lagu yang dibagi menjadi 3 team dan beberapa lagu encore. Semua lagu yang dibawakan oleh setiap team berhasil membuat fans bernostalgia dengan konsep team yang sudah lama tidak diterapkan oleh JKT48. Berikut adalah lagu-lagu yang ditampilkan dalam JKT48 Theater 12th Anniversary Event ONE NIGHT OF J.K.T.

  1. Sekarang Sedang Jatuh Cinta - Team J
  2. Team J Oshi - Team J
  3. Bentuk Sang Rembulan - Team J
  4. Freckles' Kiss - Team J
  5. Mammoth - Team KIII
  6. Run Run Run - Team KIII
  7. Keringat Itu Tidak Berbohong - Team KIII
  8. Jadilah Batu yang Berputar - Team KIII
  9. Angin Kita - Team T
  10. Bel Sekolah Adalah Love Song - Team T
  11. Seesaw Game Penuh Air Mata - Team T
  12. Aishiteraburu! - Team T
  13. Selamanya Pressure - Team KIII
  14. Kesepakatan Gencatan Senjata - Team KIII
  15. Wahai Kesatria - Team KIII
  16. Escape - Team KIII
  17. Ratu Para Idola - Team J
  18. Pioneer - Team J
  19. Cowok Durian - Team J
  20. Simpati Gravitasi - Team J
  21. Ingatan Kosmos - All Member
  22. Saatnya Kesempatan - All Member

4. Pembacaan surat oleh Gracia dan special greetings video dari Feni

Member JKT48 (x.com/officialJKT48)

Pembacaan surat saat event anniversary Teater JKT48 biasanya diwakili oleh member dengan jumlah show teater terbanyak selama setahun terakhir. Tahun ini, Gracia yang kini menjabat sebagai kapten JKT48 berkesempatan untuk membacakan surat di momen spesial ulang tahun Teater JKT48. Gracia menyampaikan banyak hal mengenai Teater JKT48, mulai dari momen pertamanya menginjakkan kaki di Teater JKT48 hingga bagaimana tempat ini menjadi saksi bisu dari perjuangan para member di balik layar yang ingin terus berkembang sebagai seorang idola yang sempurna.

Feni yang berhalangan hadir di momen spesial ini juga berkesempatan untuk menyampaikan pesan melalui video yang ditayangkan di Teater JKT48. Feni menyampaikan rasa bahagianya terhadap Teater JKT48 sebagai rumah kedua bagi para member yang telah membuatnya menjadi performer yang baik seperti sekarang. Meski tidak bisa berpartisipasi, Feni sangat senang dengan konsep team di event kali ini yang membuatnya turut bernostalgia tentang perasaannya saat berada di Team J dulu.

Verified Writer

Acha

....

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya