Sinopsis dan Daftar Pemain Serial Gadis Kretek

Serial Gadis Kretek bertabur bintang papan atas

Setelah lama dinantikan dan sempat trending di X tahun lalu, akhirnya serial Gadis Kretek tayang juga. Serial ini diadaptasi dari novel fiksi sejarah berjudul sama karya Ratih Kumala.

Menariknya, sejumlah artis papan atas dilibatkan menjadi pemain, lho. Bercerita tentang tokoh Dasiyah atau Jeng Yah yang gemar dan ahli meracik rokok kretek serta kisah cintanya yang berujung tragis, berikut sinopsis dan daftar pemain serial Gadis Kretek.

1. Sinopsis Gadis Kretek

Sinopsis dan Daftar Pemain Serial Gadis Kreteksinopsis dan daftar pemain Gadis Kretek (Dok. Netflix)

Serial Gadis Kretek hadir dengan waktu di dua zaman yang berbeda. Serial ini akan mengikuti petualangan tiga kakak beradik bernama Lebas, Karim, dan Tegar yang rela menyusuri pelosok Jawa untuk menemukan sosok Jeng Yah yang misterius sebagai permintaan terakhir sang ayah, Soeraja yang sedang sekarat.

Soeraja adalah pemilik dari kerajaan bisnis kretek Djagad Raja sejak zaman pascapenjajahan Belanda. Dia diketahui memiliki kisah cinta penuh tragedi bersama Jeng Yah yang lihai menentukan tembakau terbaik di masa lampau.

Petualangan menemukan Jeng Yah ini lah yang nantinya akan menguak banyak kisah tentang budaya, permasalahan gender, budaya, rahasia keluarga, hingga sejarah bisnis rokok kretek di era 1960-an.

Baca Juga: Biodata dan Profil 5 Pemeran Utama Series Gadis Kretek, Kelas A Semua!

2. Daftar pemain Gadis Kretek

Sinopsis dan Daftar Pemain Serial Gadis Kreteksinopsis dan daftar pemain Gadis Kretek (Dok. Netflix)

Menariknya, serial garapan sutradara Kamila Andini dan Ifa Isfansyah ini menggandeng sejumlah artis papan atas Indonesia. Ada Arya Saloka hingga Dian Sastro yang berperan sebagai Jeng Yah, berikut daftar pemeran serial Gadis Kretek.

  • Dian Sastrowardoyo sebagai Dasiyah/Jeng Yah
  • Ario Bayu sebagai Soeraja
  • Putri Marino sebagai Arum
  • Arya Saloka sebagai Lebas
  • Sheila Dara sebagai Purwanti muda
  • Ibnu Jamil sebagai Seno
  • Tissa Biani sebagai Rukayah muda
  • Winky Wiryawan sebagai Tegar
  • Dimas Aditya sebagai Karim
  • Sha Ine Febriyanti sebagai Roemaisa
  • Rukman Rosadi sebagai Idroes Moeria
  • Verdi Solaiman sebagai Soedjagad
  • Tutie Kirana sebagai Purwanti tua
  • Pritt Timothy sebagai Soeraja (2001)

3. Jadwal tayang Gadis Kretek

Sinopsis dan Daftar Pemain Serial Gadis Kreteksinopsis dan daftar pemain Gadis Kretek (Dok. Netflix)

Serial Gadis Kretek sudah tayang perdana di Netflix sejak Kamis (2/11/2023). Menariknya, Netflix langsung merilis 5 episode sekaligus, lho.

Sebelum ini, Gadis Kretek sudah sempat ditayangkan di Busan International Film Festival (BIFF) ke-28 di Korea Selatan pada awal Oktober lalu.

Baca Juga: Apakah Series Gadis Kretek Bakal Ada Season Dua?

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya