Review Episode Pertama One Piece Versi Live Action, Beyond Expectation

Awal mula petualangan Monkey D. Luffy

One Piece versi live action resmi tayang di Netflix pada Kamis (31/8/2023). Tentu saja hal ini sudah lama dinantikan oleh para Nakama (fans One Piece).

Sebelumnya, tim IDNTimes sudah lebih dulu berkesempatan untuk menyaksikan screening episode pertama One Piece versi live action, pada Rabu (30/8/2023). Nah, buat yang sudah bersiap untuk nonton, gak ada salahnya membaca review berikut ini.

1. Awal mula petualangan Monkey D. Luffy

Review Episode Pertama One Piece Versi Live Action, Beyond Expectationcuplikan serial One Piece (Instagram.com/netflixid)

Episode pertama One Piece versi live action menceritakan tentang awal mula petualangan Monkey D. Luffy yang memiliki ambisi yang besar untuk menjadi seorang bajak laut. Dia memulai langkah pertamanya dengan mencari kru kapal yang setia.

Sama seperti kisah di anime, tubuh Luffy menjadi sangat lentur seperti karet setelah tak sengaja memakan buah Gomu Gomu. Namun hal inilah yang menjadi kelebihan Luffy untuk menyelamatkan Coby yang awalnya ternyata adalah kru kapal Alvida.

Selain Coby, episode pertama One Piece versi live action juga menceritakan tentang drama awal mula pertemuan Luffy dengan Zoro dan Nami. Serial ini akan tayang 8 episode secara langsung di Netflix, lho.

Baca Juga: [QUIZ] Berdasar MBTI, Siapa Kamu di One Piece?

2. CGI dan sinematografi ciamik

Review Episode Pertama One Piece Versi Live Action, Beyond Expectationcuplikan serial One Piece (Instagram.com/netflixid)

Sebenarnya dengan hanya melihat trailer yang telah dirilis oleh Netflix, penonton sudah bisa menebak kalau CGI dan sinematografi serial One Piece versi live action cukup ciamik. Meski tak sepenuhnya menyerupai visual di anime, namun tampilannya tetap rapi, kok.

3. Visual dan akting pemain gokil

Review Episode Pertama One Piece Versi Live Action, Beyond Expectationcuplikan serial One Piece (Instagram.com/netflixid)

Yang gak kalah mencuri perhatian adalah visual para pemainnya. Bukan hanya Luffy yang ditampilkan totalitas menyerupai karakternya dalam versi anime, tetapi semua karakter juga sama. Dengan hanya melihat sekilas saja, penonton, terutama Nakama, sudah bisa langsung menebak nama karakter terkait.

Tentu saja kesuksesan One Piece versi live action ini tidak terlepas dari akting pemainnya yang jempolan. Inaki Godoy sukses menggoda penonton dengan ambisinya yang besar, namun juga kocak. Sementara Mackenyu tampak berhasil menghidupkan karakter Roronoa Zoro yang dingin tapi karismatik.

Itu dia review episode pertama serial One Piece versi live action. Secara keseluruhan film garapan Steven Maeda ini cukup mengesankan dan di luar ekspektasi.

Baca Juga: 9 Potret Kapal One Piece Going Merry di PIK, Ajak Bertualang!

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya