TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Efek Samping Minum Obat Penambah Darah saat Haid

Menstruasi menurunkan jumlah sel darah merah

ilustrasi minum obat (pexels.com/JESHOOTS.com)

Intinya Sih...

  • Menstruasi berat dapat menurunkan sel darah merah dan kadar hemoglobin, meningkatkan risiko anemia.
  • Obat penambah darah mengandung zat besi dan multivitamin untuk mencegah anemia akibat kekurangan zat besi.
  • Konsumsi obat penambah darah saat haid tidak memiliki efek samping, malah dapat memberikan manfaat.

Menstruasi yang terutama lebih berat dan lebih lama dari periode normal dapat menurunkan jumlah sel darah merah. Jika tidak ditangani, ini lama-lama dapat menurunkan kadar hemoglobin dan zat besi, sehingga meningkatkan risiko anemia.

Dalam kebanyakan kasus seperti itu, obat penambah darah perlu dikonsumsi. Lantas, adakah efek samping dari minum obat penambah darah atau tablet tambah darah saat haid?

Baca Juga: 3 Efek Samping Berhubungan Saat Haid Hari Terakhir

Tidak ada efek samping

Obat penambah darah umumnya merupakan multivitamin yang mengandung zat besi dan komponen mineral dan vitamin lainnya. Tujuan mengonsumsinya adalah untuk mencegah dan mengatasi anemia akibat kekurangan zat besi.

Untuk pencegahan, dosis obat penambah darah yang dianjurkan adalah satu kali sehari untuk tujuan pencegahan dan tiga kali sehari untuk tujuan terapi apabila seseorang memiliki anemia.

Menstruasi adalah pendarahan vagina normal yang terjadi sebagai bagian dari siklus bulanan perempuan. Setiap bulan, tubuh bersiap untuk kehamilan. Jika tidak terjadi kehamilan, rahim akan melepaskan lapisannya. Darah menstruasi sebagian merupakan darah dan sebagian lagi merupakan jaringan dari dalam rahim. 

Menstruasi biasanya dimulai antara usia 11 dan 14 tahun dan berlanjut hingga menopause pada usia sekitar 51 tahun.

Jumlah total darah yang hilang selama satu periode biasanya sekitar 60 mililiter. Pada tingkat perdarahan itu, dibutuhkan sekitar empat jam agar tampon atau pembalut penuh. Akan tetapi, itu hanya rata-rata; aliran darah haid lebih deras pada beberapa hari daripada hari-hari lainnya.

Karena saat menstruasi kamu mengeluarkan darah, maka boleh saja mengonsumsi obat penambah darah sesuai dengan aturan yang tertulis dalam kemasan, atau mengikuti saran dari dokter.

Dikatakan oleh dokter spesialis obstetri dan ginekologi, dr. Muhammad Ilham Aldika Akbar, SpOG(K), perempuan yang mengonsumsi obat penambah darah saat haid tidak akan mendapatkan efek samping.

"Tidak ada (efek samping). Boleh saja (konsumsi obat penambah darah) untuk mencegah anemia karena perdarahan haid yang berlebihan," katanya menjawab pertanyaan IDN Times.

Manfaat minum obat penambah darah

ilustrasi darah menstruasi (pexels.com/Karolina Kaboompics)

Ketika pil zat besi direkomendasikan untuk perempuan dengan periode menstruasi yang berat, hal itu karena hilangnya darah berlebih dari waktu ke waktu yang mengakibatkan rendahnya kadar zat besi.

Konsumsi suplemen zat besi setiap hari pada perempuan yang sedang menstruasi akan memberikan sejumlah manfaat, seperti:

  • Meningkatkan kadar hemoglobin.
  • Mengurangi risiko anemia dan kekurangan zat besi.
  • Meningkatkan performa olahraga maksimal dan submaksimal.
  • Meningkatkan tingkat energi.
  • Mengatur siklus menstruasi.
  • Mengurangi perdarahan menstruasi berat.

Anemia bisa diobati dan dicegah

Mengobati anemia akan membantu mencegah periode datang bulan yang tidak biasa karena kadar zat besi yang rendah. Mengobati atau mencegah anemia dapat mencakup:

  • Mengonsumsi makanan yang kaya akan zat besi dan vitamin B12, seperti sayuran berdaun hijau, susu, daging, dan telur
  • Minum suplemen zat besi dan vitamin B12.

Jika kamu mengalami periode menstruasi yang berat, menemui dokter untuk mengetahui penyebab yang mendasarinya dapat membantu mencegah kehilangan darah yang berkepanjangan, yang tanpa pengobatan dapat menyebabkan anemia.

Suplemen zat besi harian pada perempuan yang sedang menstruasi akan meningkatkan hemoglobin dan simpanan zat besi serta mengurangi risiko anemia dan kekurangan zat besi.

Kesimpulannya, tidak ada efek samping dari minum obat penambah darah saat sedang haid. Justru, akan ada manfaat yang bisa didapat dari konsumsi obat penambah darah sesuai aturan atau sesuai saran dokter.

Baca Juga: 7 Gejala Kamu Mengalami Defisiensi Zat Besi, Sadari Sekarang!

Referensi

MokhtarKalimi, Elnaz, Marzeyeh Loripoor, et al. “The Effect of Iron Supplementation on Menstrual Bleeding Volume and Hemoglobin Level during Menstrual Bleeding : A Randomized Clinical Trial.” Journal of Education and Health Promotion 13, no. 1 (January 1, 2024).
Biogena. Diakses pada September 2024. Iron deficiency due to menstrual periods.
World Health Organization. Diakses pada September 2024. Daily iron supplementation for improving iron status and health among menstruating women.
Kementerian Kesehatan RI. Diakses pada September 2024. 5 Cara Sehat Cegah Anemia saat Menstruasi.
MedlinePlus. Diakses pada September 2024. Menstruation.
StatPearls. Diakses pada September 2024.Overview: Heavy periods.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya