TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Buat Para Cowok, Ini 7 Kebiasaan Pakai Celana Dalam yang Berbahaya 

Hayo, siapa yang suka pakai bolak-balik?

teachingmensfashion.com

Buat para cowok, memakai celana dalam berupa sempak atau bokser itu penting banget, terutama untuk melindungi alat vitalmu agar gak bergesekan dengan celana. Meski begitu, kamu gak bisa serta-merta membeli celana dalam dan menggunakannya loh.

Kamu pun perlu memerhatikan kebiasaan menggunakan celana dalam demi kesehatanmu. Berikut kebiasaan penggunaan celana dalam yang berbahaya dan harus kamu hindari.

1. Jangan pakai celana dalam kotor, gunakan sekali pakai, lalu cuci

iamthegreatunwashed.com

Buat kamu yang suka pakai celana dalam berhari-hari, sebaiknya hentikan kebiasaan ini. Dilansir dari Menshealth, menurut Philip Tierno, Ph.D., direktur mikrobiologi klinis di New York University dan penulis The Secret Life of Germs, celana dalam mengandung antara sepersepuluh hingga satu gram feses. Itu sebabnya, gunakan pakaian dalam maksimal sekali dalam sehari saja ya. 

2. Jangan pula kamu pakai bolak-balik

jacobschool.uc.id

Mungkin kamu berpikir kalau celana dalam yang kotor di satu sisi masih bisa dipakai di sisi lainnya yang bersih. Nyatanya, itu masih berbahaya karena sudah terpapar feses. Karena itu, mending ganti ya! 

Baca Juga: Berapa Lama Kamu Aman Gak Mandi? Berikut Penjelasan dari Para Ahli!

3. Jangan dicuci biasa, cuci celana dalammu dalam suhu cukup tinggi antara 66 hingga 71 derajat Celsius

laudablebits.com

Itu untuk memastikan agar kuman dan bakteri mati. 

4. Mungkin selama ini, kamu salah mengeringkannya

ajmadison.com

Jika dicuci perlu suhu yang tinggi, saat dikeringkan sebaiknya menggunakan suhu normal saja. Saat kamu mengeringkan dengan mesin pengering bersuhu tinggi, itu hanya akan membuat celana dalammu melar alias longgar.  

5. Buat kamu yang kurang teliti, sebaiknya jangan beli dan pakai celana dalam berwarna gelap

gq.com

Pemilihan warna penting buat kamu yang kurang teliti dengan kebersihan. Jangan beli warna gelap, seperti hitam, biru tua atau abu-abu. Sebaiknya belilah celana dalam warna cerah, seperti putih agar kamu bisa melihat nodanya. Dengan begitu, kamu tahu kapan harus segera menggantinya. 

6. Jangan beli celana dalam ketat

amazon.com

Celana dalam ketat sudah ketinggalan zaman. Selain itu juga rentan membuat selangkanganmu lecet. Kalau kamu menyukai celana dalam yang pas kamu bisa menggunakan bokser model brief dengan bahan katun. 

Baca Juga: Celana Dalam atau Boxer? Pilihanmu Menentukan Jumlah Spermamu Loh!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya