Resep Creme Brulee 5 Bahan yang Praktis, Selezat Buatan Restoran!

Dijamin tekstur dan cita rasanya tak kalah dengan restoran!

Creme brulee adalah salah satu makanan penutup yang sering disajikan di banyak restoran mewah. Maka dari itu, kudapan manis ini acap dianggap sulit untuk dibuat sendiri di rumah. Padahal bahan-bahan yang digunakan sangat simpel dan tersedia di kulkas, lho.

Custard creme brulee identik dengan tekstur lembut dan cita rasa creamy yang didapatkan dari bahan utama yakni krim kental dan kuning telur. Bagi yang ingin praktik membuatnya di rumah, berikut resep creme brulee 5 bahan yang praktis. Check this out!

1. Bahan Creme Brulee

Resep Creme Brulee 5 Bahan yang Praktis, Selezat Buatan Restoran!ilustrasi telur (pixabay.com/ponce_photography)
  1. 5 kuning telur ukuran besar
  2. ½ cangkir gula pasir
  3. 1 sdt ekstrak vanili
  4. 2 cangkir krim kental, cairkan
  5. Garam secukupnya, opsional

Baca Juga: 5 Kesalahan saat Membuat Creme Brulee, Hasilnya Mengecewakan

2. Cara Membuat Creme Brulee

Resep Creme Brulee 5 Bahan yang Praktis, Selezat Buatan Restoran!ilustrasi mencampur adonan dengan mikser (vecteezy.com/pairhandmade)
  1. Ambil wadah, campurkan krim kental, ekstrak vanili, gula pasir, dan kuning telur. Aduk sampai rata hingga gula larut. Saring agar teksturnya lebih lembut.
  2. Tuangkan dalam ramekin sampai hampir penuh. Taruh ramekin di loyang, selanjutnya beri air setinggi 2 cm.
  3. Panggang dalam oven 160ºC/320ºF selama 35-40 menit sampai tekstur sedikit lebih padat, lalu angkat.
  4. Setelah matang, angkat dan dinginkan creme brulee pada suhu ruang. Lalu, simpan dalam kulkas selama 4 jam.
  5. Keluarkan dari kulkas, lalu beri taburan gula pasir secukupnya di atasnya. Bakar gula menggunakan blow torch hingga menjadi karamel. Sajikan.

3. Tips Membuat Creme Brulee

Resep Creme Brulee 5 Bahan yang Praktis, Selezat Buatan Restoran!creme brulee (pixabay.com/freestocks-photos)
  1. Gunakan telur suhu ruang supaya lebih mudah tercampur dengan gula pasir sehingga menghasilkan isian yang lebih kental. 
  2. Untuk membuat creme brulee ala restoran yang lembut dan padat. Pakailah krim kental berlemak penuh dan kuning telur. 
  3. Saat mencairkan krim kental, dinginkan pada suhu ruang selama 10 menit. Hal ini agar adonan telur tidak menggumpal. 
  4. Untuk membuat creme brulee yang lembut, buang busanya. Usai krim kental dan telur dikocok, bagian atasnya akan berbusa. Buang busanya agar gelembung tidak naik ke atas setelah dipanggang dan teksturnya bergelombang. 
  5. Pastikan untuk membiarkan creme brulee mendingin terlebih dahulu pada suhu kamar, lalu masukkan dalam kulkas.

Dengan resep dan tips di atas, kamu dapat membuat sendiri creme brulee ala restoran yang lembut dan kental di rumah, nih. Selamat mencoba!

Baca Juga: 5 Fakta Creme Brulee, Dessert Berkaramel khas Prancis yang Mendunia

Anis Photo Verified Writer Anis

Hi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya