4 Tips Membuat Kuah Bakso Tetap Bening, Sedapnya Bikin Lapar

Makan seporsi saja tak cukup

Siapa yang tak suka makan bakso? Tekstur kenyal bakso dipadukan dengan kuah yang gurih dan sedap membuat makanan ini banyak digemari. Terlebih jika kuahnya memiliki tampilan yang bening, pasti semakin menggugah selera.

Selain membeli, kamu juga bisa membuat bakso kuah sendiri di rumah. Kalau ingin mendapatkan kuah bakso yang bening, terdapat beberapa tips yang harus diperhatikan. Keempat tips memasak ini perlu diterapkan untuk membuat kuah bakso tetap bening.

Baca Juga: Resep Kuah Bakso Kampung yang Berkaldu tapi Tetap Nikmat di Lidah

1. Gunakan kaldu tulang sapi atau ayam yang jernih

4 Tips Membuat Kuah Bakso Tetap Bening, Sedapnya Bikin LaparIlustrasi bakso kuah (instagram.com/rinfooddiary)

Langkah pertama yang harus disiapkan untuk membuat kuah bakso adalah kaldu. Kamu bisa menggunakan kaldu tulang sapi atau ayam. Namun, jika ingin kuah bakso buatanmu bening, maka kamu harus mempersiapkan kaldu yang jernih dan kaya rasa.

Pastikan kamu merebus tulang sapi atau ayam dengan baik supaya kaldu yang dihasilkan juga sedap. Jika pada proses merebus tersebut muncul busa atau kotoran pada permukaan air, segera bersihkan dengan mengambilnya menggunakan sendok. Untuk kaldu yang lebih jernih lagi, tambahkan potongan daging yang mengandung sedikit lemak.

2. Jangan gunakan tepung terlalu banyak

4 Tips Membuat Kuah Bakso Tetap Bening, Sedapnya Bikin LaparIlustrasi bakso kuah (instagram.com/imel_melati)

Selain kaldu, tepung maizena atau tepung sagu juga dibutuhkan dalam proses pembuatan kuah bakso. Kesalahan umum yang sering kali orang lakukan adalah terlalu banyak menambahkan salah satu jenis tepung itu dengan tujuan mengentalkan tekstur kuah bakso. Padahal, cara tersebut akan membuat kuah bakso keruh dan jadi kurang enak.

Sebenarnya, sah-sah saja kamu menambahkan tepung maizena atau tepung sagu. Namun, tak perlu banyak-banyak, cukup sedikit saja. Jangan lupa untuk dicampur terlebih dahulu dengan air agar tak membentuk gumpalan.

Baca Juga: 5 Tips Membuat Kuah Bakso yang Sedap dan Lezat, Bikin Laper!

3. Jangan memasukkan terlalu banyak bumbu

4 Tips Membuat Kuah Bakso Tetap Bening, Sedapnya Bikin LaparIlustrasi bakso kuah (instagram.com/kartinidjauhari)

Pada kuah bakso yang jernih, kamu pasti tetap menginginkan kuah tersebut gurih dan lezat, bukan? Banyak orang beranggapan bahwa untuk mendapatkan rasa tersebut, maka kuah bakso harus diberi banyak bumbu. Padahal tak perlu demikian.

Cukup masukkan saja bawang putih yang sudah dimemarkan, merica, dan garam secukupnya ke dalam air rebusan ayam atau tulang sapi. Setelah mendidih, buang air rebusan yang pertama tersebut. Kemudian, ganti dengan air yang baru kemudian rebus kembali dengan nyala api kecil hingga mendidih atau seperempat airnya berkurang.

4. Saring kuah dengan baik

4 Tips Membuat Kuah Bakso Tetap Bening, Sedapnya Bikin LaparIlustrasi bakso kuah (instagram.com/rinfooddiary)

Setelah kuah bakso buatanmu siap, saringlah terlebih dahulu sebelum dituang bersama bakso. Akan lebih baik lagi jika kamu menggunakan saringan halus atau kain. Kamu bisa menyaring partikel kasar yang bisa membuat kuah bakso jadi keruh, deh. Proses ini merupakan langkah terakhir untuk memastikan kuah bakso buatanmu bening dan sedap.

Daging yang masih menempel pada tulang sapi juga bisa kamu keruk untuk turut dimasukkan ke dalam kuah, sehingga rasanya lebih nikmat. Setelah itu, kuah bakso bisa langsung kamu tuang bersama bakso dan disajikan. Tambahkan penyedap atau garam kalau kamu menyukai cita rasa yang lebih gurih.

Dengan mengikuti empat tips memasak di atas, maka kamu dapat membuat kuah bakso yang bening dan lezat. Selamat mencoba membuat kuah bakso sendiri di rumah, ya!

Baca Juga: 8 Cara Membuat Kuah Bakso Gurih dan Enak, Wajib Coba!

Sinta Listiyana Photo Verified Writer Sinta Listiyana

Terimakasih telah membaca tulisan saya :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman
  • Bayu Nur Seto

Berita Terkini Lainnya