Resep Kue Jungkir Balik Khas Bugis Sulawesi Selatan, Cantik! 

Namanya unik, cara buatnya pun sama

Pernah mendengar nama kue jungkir balik? Kue yang memiliki nama unik ini ternyata mempunyai rasa yang super enak, lho. Kue tradisional yang berasal dari Bugis, Sulawesi Selatan ini juga mempunyai tampilan yang menarik hingga bikin siapa saja yang melihatnya ingin segera mencicipinya.  

Kue jungkir balik terkenal karena lapisan karamel di bagian atasnya. Saat pertama kali matang, karamel ini ada di bagian bawah loyang. Tapi, begitu kue selesai dipanggang dan dikeluarkan dari oven, kamu harus membalikkan kue tersebut. Setelah dibalik, karamel yang tadinya di dasar akan berubah jadi topping cantik yang melapisi seluruh permukaan kue.

Nah, kalau penasaran untuk membuatnya sendiri, ikuti resep kue jungkir balik yang lembut ini!

Bahan Kue Jungkir Balik Khas Bugis

Resep Kue Jungkir Balik Khas Bugis Sulawesi Selatan, Cantik! ilustrasi tepung terigu (pexels.com/Tara Winstead)

1. Bahan Karamel:

1. 120 gr gula merah aren

2. 200 ml minyak goreng

3. 2 Butir telur

4. 1/2 sdt vanili bubuk

5. Kacang secukupnya untuk topping


2. Bahan Kue:

1. 150 gram tepung terigu

2. 4 butir telur

3 150 gram gula pasir

4. 100 ml susu cair

5. 100 gram margarin, lelehkan

6. 1 sdt baking powder

7. 1/2 sdt vanili bubuk

8. 1/4 sdt garam

Baca Juga: Resep Kue Bangke Minyak Khas Bugis yang Renyah dan Garing

Cara Membuat Kue Jungkir Balik yang Lembut

Resep Kue Jungkir Balik Khas Bugis Sulawesi Selatan, Cantik! ilustrasi memanggang adonan (pexels.com/cottonbro studio)

1. Buat karamel: Panaskan gula merah dan air dalam wajan dengan api kecil hingga gula larut dan berubah warna menjadi kecokelatan. Aduk perlahan-lahan agar karamel gak gosong. Setelah karamel matang, segera tuang ke dasar loyang atau cetakan yang sudah dioles margarin, ratakan dan diamkan hingga mengeras.

2. Buat kue: Kocok telur dan gula dengan mixer berkecepatan tinggi hingga mengembang, putih, dan berjejak. Tambahkan tepung terigu, baking powder, dan garam yang sudah diayak, aduk perlahan dengan spatula. Masukkan margarin leleh dan susu cair secara bertahap, aduk perlahan hingga tercampur rata. Tuang adonan ke dalam cetakan yang sudah berisi karamel.

3. Panaskan oven dengan suhu 180°C. Panggang kue selama 30-40 menit, atau hingga matang (tes tusuk gigi, bila bersih berarti kue sudah matang). Setelah matang, biarkan kue agak dingin sebelum dibalikkan dari loyang.

4. Setelah kue dingin, letakkan piring di atas loyang dan balikkan loyang dengan hati-hati agar karamel berada di atas. Tambah kacang di atasnya sebagai topping. 

Tips Membuat Kue Jungkir Balik yang Sempurna

Resep Kue Jungkir Balik Khas Bugis Sulawesi Selatan, Cantik! ilustrasi kue jungkir balik khas Bugis Sulawesi Selatan (YouTube.com/Ummi fatma cooking)

1. Gunakan gula pasir berkualitas baik agar hasil karamel gak terlalu pahit. Aduk gula secara perlahan agar tidak mengkristal.

2. Pastikan loyang yang digunakan diolesi margarin atau minyak dengan baik agar kue mudah dilepas setelah dibalik.

3. Pastikan mengocok telur dan gula hingga benar-benar mengembang dan berwarna pucat. Ini akan memberikan tekstur kue yang lembut dan ringan.

4. Setelah mencampur bahan kering dengan bahan cair, aduk adonan perlahan menggunakan spatula untuk mencegah overmixing yang bisa membuat kue keras.

5. Gunakan tusuk gigi untuk memastikan kue matang sempurna. Jika masih ada adonan yang menempel, panggang sedikit lebih lama.

6. Biarkan kue agak dingin setelah matang, tapi jangan terlalu lama agar karamel tetap lembut saat dibalik. Jika terlalu dingin, karamel bisa mengeras dan sulit dikeluarkan.

7. Kamu bisa menambahkan potongan buah seperti nanas atau pisang di dasar loyang sebelum menuangkan karamel untuk memberikan variasi rasa.

Nah, itulah resep kue jungkir balik yang lembut yang bisa kamu coba di rumah. Seru banget kan? Gak cuma soal rasanya yang manis dan teksturnya yang lembut, tapi juga proses membaliknya yang bikin pengalaman bikin kue ini jadi lebih menarik. Plus, kue ini mempunyai tampilan yang cantik dengan lapisan karamel mengkilap di atasnya. Jadi ingin cepat-cepat mempraktikkannya, kan?

 

 

Baca Juga: Resep Ayam Palekko Khas Bugis, Pakai Bumbu Pilihan 

Lathiva R. Faisol Photo Verified Writer Lathiva R. Faisol

Senang membaca dan menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya