Resep Gochujang Beef Udon, Pedas dan Gurihnya Gak Ngebosenin

Inovasi dry udon yang gak membosankan

Kalau kamu penggemar kuliner khas Korea dan Jepang, maka gochujang beef udon wajib kamu coba. Sesuai namanya, makanan ini memadukan mi udon tebal khas Negeri Sakura dengan gochujang atau pasta cabai pedas khas Negeri Gingseng, lalu diberi topping daging sapi gurih di atasnya.

Hidangan fusion ini bisa kamu buat sendiri di rumah, lho. Cara memasaknya juga terbilang mudah. Kamu bisa mengikuti resep gochujang beef udon berikut ini, lalu udon pun siap disajikan dan disantap dengan nikmat.

Baca Juga: Kreasi Tahu Kemangi Gochujang yang Menggugah Selera

Bahan Gochujang Beef Udon

Resep Gochujang Beef Udon, Pedas dan Gurihnya Gak Ngeboseninilustrasi udon (pexels.com/Markus Winkler)

Bahan utama:

  1. 100 gram daging sapi, iris tipis
  2. 1 buah wortel berukuran kecil, iris korek api
  3. ¼ buah bawang bombai, iris tipis
  4. ¼ batang daun bawang
  5. ½ sdm minyak wijen
  6. 1 porsi udon
  7. wijen sangrai, sesuai selera

Bahan saus:

  1. ½ siung bawang putih, diparut
  2. ½ sdm gochujang
  3. 1 sendok makan kecap asin
  4. 1 sdm mirin, bisa diganti dengan larutan gula dan air dengan rasio 3:1
  5. ½ sdt gula

Cara Membuat

Resep Gochujang Beef Udon, Pedas dan Gurihnya Gak Ngeboseninilustrasi merebus air (pixabay.com/MYCCF)
  1. Siapkan udon. Rebus air sampai mendidih dan masukkan udon. Masak sampai matang. Kalau kamu menggunakan udon beku, cukup siram dengan air panas dan tunggu sampai teksturnya lembut.
  2. Campurkan semua bahan saus dalam mangkuk kecil. Panaskan minyak wijen di wajan dengan api sedang.
  3. Tumis wortel, bawang bombai, dan irisan daging sapi. Setelah daging matang, tambahkan daun bawang dan tumis selama sekitar satu menit.
  4. Tambahkan saus dan aduk hingga merata. Masukkan udon yang telah ditiriskan, lalu aduk sampai semua bahan tercampur dengan baik.
  5. Taburi dengan biji wijen sangrai, lalu gochujang beef udon siap sajikan.

Baca Juga: Resep Gochujang Fried Rice, Hidangan Korea Lezat dengan Pasta Cabai 

Tips Membuat Gochujang Beef Udon

Resep Gochujang Beef Udon, Pedas dan Gurihnya Gak Ngeboseninilustrasi gochujang beef udon (unsplash.com/Melanie Lim)
  1. Kamu bisa menggunakan daging sapi cincang atau slice beef sesuai selera. Kalau memakai slice beef, pastikan mengirisnya tipis-tipis agar cepat matang dan mudah meresap bumbu.
  2. Jangan terlalu lama menumis daging agar teksturnya gak keras. Cukup tumis 3—4 menit sampai warnanya kecokelatan.
  3. Sebagai pengganti mirin, kamu bisa melarutkan gula dalam air dengan perbandingan 3:1.
  4. Agar tampilannya makin berwarna, kamu bisa menambahkan bayam yang diiris tipis dan direbus sebentar sebagai topping.

Kalau kamu bosan dengan olahan mi yang gitu-gitu aja, jangan lupa coba gochujang beef udon ini di rumah. Udon dengan topping daging sapi yang dibumbui saus gochujang ini memiliki cita rasa gurih sekaligus pedas yang menggoda. Hidangan ini makin nikmat jika disantap ramai-ramai dengan teman dan keluarga.

Baca Juga: 3 Olahan Mie Berbumbu Keju, Gurih dan Ngeju Banget!

Nadhifa Arnesya Photo Verified Writer Nadhifa Arnesya

There's art in (art)icle. Hence, writing an article equals to creating an art.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya