Resep Pepes Peda Daun Singkong yang Enaknya Bikin Melongo

Proses pembuatannya mudah banget, lho!

Intinya Sih...

  • Pepes daun singkong bisa jadi lauk penghabis nasi yang bikin ketagihan
  • Resepnya mudah, hanya perlu ikan asin peda, daun singkong, petai, dan bumbu lainnya
  • Bisa disajikan langsung atau dipanggang untuk rasa yang lebih gurih

Kamu lagi cari resep lauk penghabis nasi? Kayanya lauk ini cocok buat kamu, pepes daun singkong.

Dijamin bakalan bikin kamu ketagihan. Apalagi jika ditambah sambal dadak yang pedasnya minta ampun. Biar gak penasaran, simak resep lengkap pepes peda daun singkong di bawah ini. Check this out, guys!

Bahan untuk Membuat Pepes Peda Daun Singkong

Resep Pepes Peda Daun Singkong yang Enaknya Bikin Melongoilustrasi daun singkong (pixabay.com/mayapujiati)

Bahan-bahan:

  1. 2 ekor ikan asin peda
  2. 1 ikat daun singkong 
  3. Petai secukupnya
  4. Cabai rawit merah sesuai selera
  5. 8 buah cabai merah besar
  6. 10 siung bawang merah
  7. 3 siung bawang putih
  8. 3 butir kemiri
  9. 1/2 sendok makan gula pasir    

Cara Membuat Pepes Peda Daun Singkong

Resep Pepes Peda Daun Singkong yang Enaknya Bikin Melongoilustrasi proses memasak pepes peda daun singkong (pexels.com/Matheus Bertelli)
  1. Bersihkan daun singkong dengan air mengalir. Lalu, rebuslah di air mendidih selama 15 menit. Bila perlu, tambahkan 1 sendok makan garam dan aduk-aduk secara merata 
  2. Setelah 15 menit direbus, segera angkat dan tiriskan. Diamkan sejenak hingga dingin. 
  3. Sambil menunggu, haluskan cabai merah besar, bawang merah, bawang putih, dan kemiri hingga lembut. Lalu, tambahkan gula pasir dan aduk-aduk hingga tercampur rata.
  4. Jika daun singkong sudah dingin, peras airnya dan iris daun singkong sesuai selera. Campurkan daun singkong bersama bumbu halus tadi dan sisa bahan lainnya kecuali ikan asin peda. 
  5. Siapakn 1 lembar daun singkong. Lalu, masukkan adonan daun singkong secukupnya sebagai alas. 
  6. Lapisan kedua, isi dengan ikan asin peda dan tutup kembali bagian atasnya dengan adonan daun singkong. Lipat sedemikian rupa dan sematkan kedua ujung adun singkong dengan tusuk gigi. 
  7. Lalu, kukuslah selama 25 menit hingga matang sempurna. Setelah 25 menit berlalu, segera angkat dan pindahkan ke dalam wadah yang tersedia. 
  8. Akhirnya, pepes peda daun singkong siap disajikan.

Tips Memasak Pepes Peda Daun Singkong

Resep Pepes Peda Daun Singkong yang Enaknya Bikin Melongoilustrasi seorang koki (pixabay.com/StockSnap)

Tak hanya dikukus, kamu bisa laukan tahap selanjutny. Yaitu, panggang  sebentar saja hingga daun pisang sedikit gosong. 

Jika kamu kurang suka pedas, kurangi jumlah cabai rawit merah yang dibiarkan utuh. Kamu bisa ganti dengan cabai rawit hijau. Pedasnya pasti berkurang, deh!

Saran Penyajian Pepes Peda Daun Singkong

Resep Pepes Peda Daun Singkong yang Enaknya Bikin MelongoPepes peda daun singkong (yummy.co.id/Atik Rusmiyati)

Sajikan pepes peda daun singkong sebagai lauk nasi. Tanpa perlu tambahan lauk, sudah pasti bikin lidah bergoyang. 

Apalagi kejutan dari caba rawit merah yang dibiarkan utuh itu benar-benar nikmat. Pas banget dipadukan dengan daging ikan asin dan daun singkong. Pasti kamu ngiler juga, 'kan?

Lena Latipah Photo Verified Writer Lena Latipah

Abi mah jalmi biasa. Kadang makan, masak, gerak gak jelas, dan melamun. Follow me on instagram @lena_latipah17

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Siantita Novaya

Berita Terkini Lainnya