Resep Papeda Kuah Kuning yang Gurih dan Lezat, Gampang Bikinnya!

Perpaduan rasa dan teksturnya bikin nagih

Jika sedang liburan ke daerah timur, pasti tidak asing dengan yang namanya papeda. Papeda adalah jenis masakan khas dari Maluku atau Papua yang cukup terkenal. Makanan ini terbuat dari sagu yang dijadikan tepung. Kemudian dimasak dengan air hingga mengental.

Untuk menikmati papeda ada banyak cara, paling enak dinikmati dengan kuah kuning. Sedangkan ikannya, pakai ikan tongkol. Nah, jika kamu penasaran dengan papeda kuah kuning, berikut adalah resepnya. Cobain yuk!

Bahan Papeda Kuah Kuning

Resep Papeda Kuah Kuning yang Gurih dan Lezat, Gampang Bikinnya!ilustrasi tepung (pexels.com/Klaus Nielsen)
  1. 85 gram pati sagu asli
  2. 100 ml air
  3. 400 ml air
  4. 1/4 sdt garam
  5. 1/4 sdt gula pasir

Bahan kuah:

  1. 500 gram ikan tongkol
  2. 600 ml air
  3. 1 buah tomat merah
  4. 1 ikat kemangi, petik daunnya
  5. 1 batang daun bawang, potong-potong
  6. 2 batang serai
  7. 7 lembar daun jeruk
  8. 3 cm lengkuas, memarkan
  9. 2,5 sdt kaldu bubuk
  10. 1,5 sdt garam
  11. 1,5 sdt gula pasir

Bahan bumbu:

  1. 4 butir bawang merah
  2. 2 siung bawang putih
  3. 4 buah cabai merah keriting
  4. 2 cm jahe
  5. 1 sdt kunyit bubuk

Cara Membuat Papeda Kuah Kuning

Resep Papeda Kuah Kuning yang Gurih dan Lezat, Gampang Bikinnya!ilustrasi mengiris batang daun bawang (pexels.com/cottonbro studio)
  1. Cuci bersih ikan tongkol. Potong menjadi beberapa bagian. Jika sudah bersih, sisihkan terlebih dahulu.
  2. Haluskan bumbu dengan menggunakan blender. Jika sudah, tumis sampai harum. Masukkan serai, daun jeruk, dan lengkuas.
  3. Masukkan ikan tongkol, kemudian tuang airnya. Selanjutnya tambahkan kaldu ayam, garam, dan gula pasir. Masak hingga mendidih.
  4. Koreksi rasanya. Jika sudah pas, masukkan irisan tomat, potongan daun bawang, dan daun kemangi. Angkat dan sisihkan.
  5. Untuk membuat papeda, didihkan terlebih dahulu air 400 ml. Tambahkan garam dan gula. Jika sudah mendidih, kecilkan apinya.
  6. Larutkan pati sagu dengan 100 ml air. Aduk sampai tercampur rata dan tuangkan ke dalam air mendidih.
  7. Masak dengan cara mengaduknya perlahan-lahan hingga airnya bening dan meletup-letup. Angkat jika sudah matang.
  8. Sajikan papeda dengan ikan kuah kuning.

Baca Juga: 10 Makanan Pendamping Papeda yang Serba Enak, Ada Kesukaanmu?

Tips Memasak Papeda Kuah Kuning

Resep Papeda Kuah Kuning yang Gurih dan Lezat, Gampang Bikinnya!ilustrasi menggulung papeda (commons.wikimedia.org/Rik Schuiling)
  1. Pastikan tepung sagu yang kamu gunakan punya kualitas yang cukup bagus serta tepungnya tidak menggumpal.
  2. Saat mencampurnya dengan garam dan gula, pastikan juga semua tercampur dengan rata.
  3. Tuang air ke dalam tepung sedikit demi sedikit sembari diaduk. Pun saat menuangkannya ke dalam air mendidih.
  4. Pilih ikan tongkol yang masih segar, ya. Beri perasan jeruk nipis agar aroma amisnya hilang.

Saran Penyajian Papeda Kuah Kuning

Resep Papeda Kuah Kuning yang Gurih dan Lezat, Gampang Bikinnya!ilustrasi mencampur papeda dengan kuah kuning (commons.wikimedia.org/Rik Schuiling)

Siapkan mangkok ataupun piring saji. Ambil papeda sedikit demi sedikit. Agar lebih mudah mengambilnya, gunakan kayu atau sumpit lalu gulung-gulung seperti mengikal benang.

Masukkan ke dalam mangkok secara perlahan. Ambil secukupnya papeda tersebut. Jika sudah, tuangkan kuah kuning dengan ikan tongkol ke atas papeda. Tambahkan daun seledri dan irisan tomat.

Dinikmati dalam keadaan panas atau dingin sama saja. Rasa papeda tidak akan pernah mengecewakan, lho. Perpaduan rasa papeda dengan kuah kuningnya memang juara. Kapan nih mau buat papeda di rumah?

Baca Juga: #GiziLokal: 7 Manfaat Sehat Papeda, Bisa Jadi Alternatif Nasi

Kiswanto Sugeng Photo Verified Writer Kiswanto Sugeng

Penyuka kopi, gunung, game apalagi kamu...!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya