5 Tips Pembuatan Brownies Ketan Hitam agar Terasa Premium

Rasanya lebih pekat dan nikmat!

Sudah pernah mencoba menggabungkan kue brownies dengan ketan hitam? Paduan keduanya menghasilkan rasa yang unik. Kamu bisa mendapatkan sensasi manis, gurih, dan getir, dalam sepotong kue lembap yang lembut. Kedengaran nikmat bukan?

Tenang saja, walau menggabung dua makanan menjadi satu, tapi makanan ini tetap bisa dibuat secara rumahan sama seperti kue lain. Dengan mengandalkan lima saran pembuatan brownies ketan hitam di bawah ini, makanan juga akan terasa semakin premium. Sensasi lezatnya begitu menyenangkan dan mendalam.

1. Jangan pelit telur agar rasa kue makin kaya

5 Tips Pembuatan Brownies Ketan Hitam agar Terasa Premiumilustrasi telur segar (freepik.com/jcomp)

Bahan dasar pembuatan brownies ketan hitam ini sama seperti base bolu pada umumnya. Terdapat bahan kering, bahan basah, pengembang, sampai lemak. Jika ingin mendapatkan kue yang terasa premium, kamu perlu memperhatikan rasio bahan-bahan ini agar imbang dan menghasilkan kue yang enak.

Salah satu bahan yang bisa menentukan kelezatan dan tekstur brownies ketan hitam adalah telur. Komponen ini berperan dalam memberi kestabilan adonan, kelembutan, dan rasa kue. Jangan pelit telur dalam pembuatan brownies ketan hitam agar makanan tidak kering atau seret saat dimakan.

Jumlah telur yang pas dalam adonan akan membuat kue memiliki rasa nikmat lebih kompleks. Namun, tentu saja bahan ini harus dikocok dengan sempurna sampai mengembang atau kental berjejak. Itu adalah kunci kue terhindar dari bantat atau kering ketika disajikan.

2. Gunakan double cokelat biar makin enak

5 Tips Pembuatan Brownies Ketan Hitam agar Terasa Premiumilustrasi cokelat bar (pixabay.com/beauty_of_nature)

Penggunaan cokelat pada kue brownies ketan hitam ini jangan sembarangan. Itu supaya nuansa cokelatnya benar-benar bisa kamu rasakan di antara sensasi kue ketan hitam. Biar makin lezat, gunakan double cokelat agar sensasinya kian berkesan di lidah.

Cokelat bubuk (cocoa powder) dan dark cooking chocolate (DCC) adalah dua jenis cokelat yang bisa dimasukkan ke dalam adonan. Sama seperti pembuatan brownies, cokelat bubuk bisa dicampur ke bahan kering sedangkan DCC dapat dilelehkan dulu sebelum dicampurkan ke dalam mangkuk adonan.

Fungsi pemakaian double cokelat ini untuk memberi kekayaan rasa cokelat yang lebih intens, tidak kalah dengan tepung ketan hitam. Bukan cuma itu, tekstur brownies ketan hitam juga jadi lebih padat dan lembap karena adanya dua bahan tersebut.

Baca Juga: Resep Kue Singkong Panggang untuk Kudapan Spesial Akhir Pekan

3. Tambahkan isian ekstra

5 Tips Pembuatan Brownies Ketan Hitam agar Terasa Premiumilustrasi keju slice (pixabay.com/Thomas)

Memasukkan sejumlah isian ke dalam kue brownies ketan hitam akan membuat rasa makanan semakin mewah. Caranya adalah dengan memasak setengah adonan terlebih dahulu, lalu isi bagian tengah pakai filling favorit. Baru lapisan terakhir bisa ditutup pakai sisa adonan kue.

Langkah ini akan memberikan kekayaan rasa supaya kue semakin kompleks. Biar harmoni, kamu bisa memilih isian seperti cokelat, meses, atau keju parut. Kedua rasa itu sangat serasi saat dipasangkan dengan brownies maupun ketan hitam, jadi perpaduan makanan akan terasa lebih kaya, tapi tetap nyambung satu sama lain.

4. Kukus kue agar semakin moist

5 Tips Pembuatan Brownies Ketan Hitam agar Terasa Premiumilustrasi panci kukusan (pixabay.com/Michael Kopp)

Kalau kamu berpikir kue yang tampah mewah itu harus selalu dipanggang, maka jawabannya tidak juga. Bila ingin mengejar sensasi moist bak kue premium yang dijual di luaran sana, metode kukus juga bisa sangat membantu. Terlebih adonan brownies ketan hitam sudah memiliki warna eksotis dan menarik.

Keunggulan mengukus adonan brownies ketan hitam adalah kelembutan dan kelembapan kue akan semakin maksimal karena memanfaatkan uap selama proses memasak berlangsung. Pastinya, kukusan harus dipanaskan dulu dan pastikan tidak ada tetesan air mengenai adonan supaya kue tidak berakhir bantat.

5. Hias brownies ketan hitam secantik mungkin

5 Tips Pembuatan Brownies Ketan Hitam agar Terasa Premiumilustrasi brownies ketan hitam (pexels.com/Jonathan Nenemann)

Kunci mendapatkan brownies ketan hitam agar terasa premium bisa dengan mengandalkan cara kamu menghias makanan ini. Sebenarnya, cara mendekorasi kue ini gak harus seheboh kue bolu yang melibatkan buttercream sampai aneka pernak-pernik lucu. Karena warnanya sudah menarik, hiasan simpel saja bisa bikin penampilan kue tampak berbeda.

Contoh hiasan yang bisa disematkan saat menyajikan brownies ketan hitam supaya lebih mewah adalah dengan taburan gula halus, daun pandan yang dipotong cantik, sampai buah ceri. Kontras warna akan memberikan visual yang menarik, sampai-sampai bikin kue tampak premium. Namun, kalau mau ditaburi kacang, keju, sampai ganache juga boleh.

Pesona brownies ketan hitam ini akan semakin meningkat karena lima saran di atas. Rasanya seperti menikmati kue premium dengan sensasi berbeda, karena nuansa ketan hitam yang khas disertai legitnya cokelat. Daripada keburu ngiler, mending langsung bikin!

Baca Juga: 7 Bahan Pengganti Telur untuk Membuat Kue yang Lembut

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Agsa Tian
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya