Resep Mochi Durian yang Kenyal, Legitnya Tiada Tara!

Cocok jadi makanan pembuka atau penutup

Kelezatan mochi memang susah untuk ditolak. Kulit yang lembut dan manis itu bisa berpadu dengan aneka isian untuk menghadirkan kuliner menggugah selera. Namun, alih-alih menggunakan kecang hijau atau merah yang sudah sangat umum, kamu bisa memanfaatkan salah satu buah super creamy yang memiliki keharuman tajam, apalagi kalau bukan durian.

Kombinasi antara mochi dan durian ini sukses menghadirkan makanan yang menarik untuk dijadikan hidangan pembuka ataupun pencuci mulut. Biar tidak penasaran, kamu bisa menyimak resep dilansir Shift & Simmer di bawah ini, agar buah tersebut dapat dinikmati dengan cara berbeda.

Bahan Mochi Durian

Resep Mochi Durian yang Kenyal, Legitnya Tiada Tara!ilustrasi bahan memasak (pixabay.com/Alex Pearson)

Bahan mochi:

  1. 90 gram tepung mochi, atau tepung ketan
  2. 120 ml air
  3. 15 gram gula pasir

Bahan isian:

  1. ½-1 cup kecil daging durian (resep asli pakai 20 gram durian kering yang dihaluskan)
  2. 60 ml heavy cream
  3. 10 gram gula pasir

Bahan tambahan:

  1. Maizena sangrai secukupnya, bisa diganti tapioka

Baca Juga: Resep Mochi Nutella yang Lumer di Mulut, Bahan Super Simpel!

Cara Membuat Mochi Durian

Resep Mochi Durian yang Kenyal, Legitnya Tiada Tara!ilustrasi mochi durian (pixabay.com/busanienne)
  1. Buat adonan isi dengan cara mencampur daging buah durian, heavy cream, dan gula. Haluskan sebentar sampai menyatu.
  2. Siapkan wadah datar atau loyang dan lapisi pakai baking paper. Sendokan adonan pakai scoop es krim ke dalamnya. Simpan loyang di dalam freezer supaya lebih keras. Sisihkan.
  3. Untuk mochi, siapkan mangkuk tahan panas. Masukkan tepung ketan, air, dan gula ke dalamnya, aduk rata.
  4. Tutup mangkuk memakai plastic wrap dan tusuk-tusuk pakai garpu atau tusuk gigi agar berlubang, atau gunakan kain bersih.
  5. Panaskan kukusan sampai air di bawahnya mendidih. Masukkan mangkuk dan kukus sampai matang.
  6. Siapkan alas kerja, tambahkan maizena sangrai ke atasnya. Kemudian tumpahkan adonan dan uleni secara hati-hati sebentar menggunakan spatula atau tangan dengan sarung tangan. Bagi jadi beberapa bagian.
  7. Kalau ia sudah cukup kalis dan suhunya berangsur-angsur dingin, keluarkan isian durian dari kulkas, masukkan durian ke dalam mochi yang sudah dipipihkan dan bungkus rapat.
  8. Balur mochi pakai ekstra tepung maizena dan susun di atas paper cup atau wadah datar. Masukkan ke dalam freezer selama kurang lebih 15 menit, 
  9. Setelah dingin dan set, mochi durian siap dihidangkan.

Tips Membuat

Resep Mochi Durian yang Kenyal, Legitnya Tiada Tara!ilustrasi daging buah durian (pexels.com/Alexey Demidov)
  1. Kalau tidak ingin dikukus, adonan mochi bisa dimasak memakai microwave selama beberapa menit.
  2. Untuk tampilan lebih menarik, silakan beri pewarna makanan pada adonan kulit mochi biar lebih mentereng dan menggugah selera.
  3. Biar maksimal, adonan mochi yang masih cair bisa kamu saring biar tidak terdapat gumpalan di dalamnya.
  4. Menguleni adonan mochi harus sabar biar lentur dan gampang dibentuk. Jika lengket, taburi lagi pakai maizena atau tapioka tipis-tipis.
  5. Daging durian yang dipakai bisa berupa buah segar atau frozen, sesuaikan dengan selera.

Durian adalah salah satu buah yang memiliki rasa eksotis dengan keharuman tajam. Selain dimakan langsung, ia dapat diolah menjadi aneka macam hidangan, salah satunya sebagai isian mochi. Pesona yang ditawarkan tidak main-main. Kamu bisa mendapatkan sensasi creamy, gurih, manis dan kenyal dalam satu sajian, hingga kesan menikmatinya pun jadi lebih menarik. Selamat mencoba!

Baca Juga: Resep Mochi Ube Halaya, Tekturnya Kenyal dan Gurih

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ken Ameera

Berita Terkini Lainnya