5 Bumbu Fenomenal untuk Marinasi Steik, Langsung Kepincut!

Gak cuma lada dan garam yang bikin daging tambah enak

Saat hendak memasak steik, menentukan seasoning alias bumbu yang tepat bakal menentukan rasa daging tersebut biar makin sedap. Ini yang membuat bahan marinasinya sangat beragam dan disusun atas aneka macam rempah.

Bagi kamu yang ingin mencicipi olahan steik rumahan, simak dulu lima seasoning alias bumbu andalan untuk membuat steik makin nikmat dan yummy!

1. Montreal steak seasoning

5 Bumbu Fenomenal untuk Marinasi Steik, Langsung Kepincut!ilustrasi steik dengan montreal steak seasoning (unsplash.com/Hanxiao)

Bumbu steik satu ini terinspirasi dari perasa siap pakai, yakni Montreal Steak Seasoning. Umumnya bumbu tersebut akan digunakan sebagai bahan marinasi daging, tetapi dapat pula ditambahkan ke dalam olahan lain seperti sayuran.

Untuk membuat Montreal steak seasoning versi rumahan, kamu butuh bahan-bahan dari lada hitam, bubuk paprika, bubuk bawang putih, bubuk bawang bombai, ketumbar, daun dill, bubuk cabai, dan juga tambahan dari garam.

2. Dry rub

5 Bumbu Fenomenal untuk Marinasi Steik, Langsung Kepincut!ilustrasi steik dengan dry rub (pexels.com/Evgeniy Alekseyev)

Dry rub dapat dijadikan salah satu bumbu perasa andalan buat kamu yang ingin sensasi daging manis, pedas, serta gurih. Bumbu steik dry rub pun bisa pula dibuat sendiri dengan menghadirkan bahan-bahan berikut ini.

Tinggal campurkan smoked paprika, bubuk bawang putih, bubuk bawang bombai, oregano kering, dark brown sugar, bubuk jintan, cabai cayenne, lalu tambahkan pula garam untuk memaksimalkan bumbu perasa steik agar makin enak.

Baca Juga: 5 Tips Memasak Daging Steik yang Enak dan Juicy ala Dims the Meat Guy

3. Cowboy spice mix

5 Bumbu Fenomenal untuk Marinasi Steik, Langsung Kepincut!ilustrasi steik dengan cowboy spice mix (unsplash.com/Hanxiao)

Cowboy spice mix juga dapat dijadikan salah satu bumbu andalan untuk melengkapi proses marinasi pembuatan steik. Bahan ini terasa spesial bukan cuma karena rempah-rempah yang dipakai, melainkan ada penggunaan kopi yang membuatnya berbeda.

Ya, kopi tersebut bukan lain adalah kopi bubuk yang perlu dicampur bersama bubuk ketumbar, paprika, bubuk cabai, brown sugar, cabai cayenne, lada hitam, bubuk mustard, serta tidak lupa tambahan dari garam.

4. Classic steak seasoning

5 Bumbu Fenomenal untuk Marinasi Steik, Langsung Kepincut!ilustrasi steik dengan classic steak seasoning (pexels.com/Lukas)

Bumbu steik berikut ini termasuk salah satu perasa yang sangat klasik dan terdiri dari empat bahan utama. Walau demikian, perpaduan antara bahan-bahan yang digunakan mampu membuat rasa daging terasa lebih spesial dan juga gurih.

Buat kamu yang sering membuat steik rumahan, maka jangan lupa untuk membuat seasoning dengan bahan-bahan dari bubuk bawang putih, bubuk bawang bombay, garam, dan lada hitam. Setelah dicampur, bumbu pun siap untuk digunakan.

5. Spicy sugar steak rub

5 Bumbu Fenomenal untuk Marinasi Steik, Langsung Kepincut!ilustrasi steik dengan spicy sugar steak rub (pexels.com/Emre Vonal)

Bagi kamu yang senang akan cita rasa steik yang cenderung pedas dan manis, maka spicy sugar stick rub ini bisa menjadi salah satu bumbu alternatif yang dibuat sendiri memakai bahan-bahan sederhana dan praktis digunakan.

Pada proses pembuatan spicy sugar steak rub ini kamu bisa menambahkan brown sugar, bubuk paprika, bubuk cabai, chipotle powder, garam, serta lada hitam untuk memaksimalkan bumbu perasa biar tambah wangi.

 

Membuat bumbu steik ternyata bisa dilakukan sendiri dengan macam-macam bahan baku, seperti lima referensi di atas yang dapat dijadikan perasa andalan, apabila kamu ingin mengolah steik dengan cita rasa yang unik dan berbeda.

Baca Juga: 5 Kesalahan yang Sering Terjadi Saat Memasak Steik di Rumah

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya