Resep Sayur Sop dan Cara Membuatnya untuk Pemula

Kami yakin kamu gak akan gagal memasaknya

Saat musim hujan seperti sekarang ini, paling enak menyantap sesuatu yang hangat dan berkuah. Resep sayur yang satu ini bisa menjadi pilihan yang tepat, apalagi cara membuatnya sangat mudah. Bahkan, pemula juga bisa ikutan memasaknya, lho. 

Tanpa berlama-lama, ikuti resep sayur sop untuk pemula di bawah ini! Bikinnya sat set banget, gak perlu banyak usaha. 

Bahan Resep Sayur Sop untuk Pemula

Resep Sayur Sop dan Cara Membuatnya untuk PemulaIlustrasi wortel (pexels.com/malimaeder)
  1. 5 buah buncis, potong kecil-kecil sepanjang ruas jari
  2. 1 buah wortel, iris bulat
  3. 1/2 buah kubis, iris sesuai selera
  4. 1 bungkul brokoli hijau, potong kecil-kecil
  5. 1 batang daun bawang, cincang halus
  6. 1 batang daun seledri, utuhkan
  7. 1 buah tomat, belah empat
  8. 1 sdm bawang merah goreng
  9. 2 siung bawang putih, memarkan
  10. kaldu ayam bubuk secukupnya
  11. garam secukupnya
  12. gula secukupnya

Cara Membuat

Resep Sayur Sop dan Cara Membuatnya untuk PemulaIlustrasi memotong wortel (epicurious.com)
  1. Panaskan panci berisi air, lalu masukkan bawang putih ke dalam panci. Rebus hingga aromanya keluar dan harum.
  2. Berikutnya, masukkan wortel dan buncis ke dalam panci, masak hingga setengah matang.
  3. Tambahkan kubis dan brokoli, lalu masak semua sayur hingga matang.
  4. Tambahkan daun bawang, daun seledri, tomat dan bawang goreng, aduk rata. Beri garam, kaldu penyedap dan gula secukupnya. Koreksi rasanya.
  5. Sajikan sayur sop dengan nasi putih. 

Baca Juga: Resep Sop Udang Telur, Rasanya Segar dan Bikin Nyaman di Perut

Tips Memasak

Resep Sayur Sop dan Cara Membuatnya untuk PemulaIlustrasi sayur sop (pexels.com/Cook Eat)
  1. Persiapkan sayuran yang berkualitas dan bersihkan dengan baik sebelum dimasak. Setelah itu, potong sayur sesuai selera. Ingat, jangan terlalu kecil supaya tidak hancur saat dimasak.
  2. Biar kuahnya lebih sedap, kamu bisa memasukkan tulang sapi atau tulang ayam ke dalam sayur.
  3. Jangan memasak sayuran terlalu lama, hal tersebut dapat menyebabkan nutrisinya hilang dan teksturnya jadi lembek.

Begitulah resep sayur sop dan cara membuatnya yang mudah banget, pas untuk pemula dan bisa kamu coba sendiri di rumah. Nanti share di kolom komentar, ya kalau berhasil!

Baca Juga: Resep Sayur Bayam Sop buat Pemula, Makin Lengkap dengan Wortel

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu
  • Wendy Novianto

Berita Terkini Lainnya