Resep Cake Spons Klasik 3 Bahan yang Super Simpel

Rugi kalau gak recook!

Dengan teksturnya yang lembut dan ringan, cake spons klasik selalu mencuri perhatian banyak orang. Sajian ini cocok dijadikan sebagai camilan saat kumpul keluarga atau sekadar teman ngeteh sore hari. 

Namun, siapa sangka kalau kamu bisa membuatnya sendiri tanpa harus membeli di toko kue atau supermarket?

Dengan mengikuti resep cake spons tiga bahan di bawah ini, kamu bisa menghemat pengeluaran uang bulanan. Bahan-bahannya simpel, tetapi rasanya siap membuatmu jatuh hati, bahkan sejak gigitan pertama!

Bahan Cake Spons Klasik 3 Bahan

Resep Cake Spons Klasik 3 Bahan yang Super SimpelIlustrasi tepung terigu (pixabay.com/kaboompics)
  1. 4 butir telur besar
  2. 100 gram tepung terigu 
  3. 100 gram gula kastor 

Cara Membuat

  1. Panaskan oven hingga 180 derajat Celsius.
  2. Sambil menunggu oven panas, olesi loyang bulat berdiameter 20 cm dengan margarin. Lapisi bagian dasarnya dengan kertas roti dan taburi sedikit tepung, agar adonan tidak lengket.
  3. Kocok telur dan gula kastor dalam mangkuk besar yang diletakkan di atas panci berisi air panas atau yang biasa disebut dengan teknik memasak double boiler.
  4. Gunakan mikser berkecepatan sedang dan kocok selama lima menit. Setelah diangkat dari panci, lanjutkan mengocok adonan selama 3-4 menit hingga teksturnya mengental dan berbusa.
  5. Masukkan tepung terigu langsung ke dalam adonan telur dan gula. Aduk perlahan dengan spatula menggunakan teknik aduk lipat hingga tercampur rata.
  6. Tuangkan adonan ke dalam loyang, lalu ratakan permukaannya.
  7. Panggang adonan selama 30-35 menit. Kamu bisa cek tingkat kematangannya dengan menusuk bagian tengah kue dengan tusuk gigi.
  8. Kalau sudah matang sempurna, keluarkan kue dari oven dan diamkan selama beberapa menit. Setelah itu, baru keluarkan dari loyang.
  9. Cake spons siap disajikan.

Baca Juga: Cara Bikin Chiffon Cake biar Mengembang dan Gak Bantat

Tips Memasak

  1. Jika diperlukan, ayak tepung dan gula kastor terlebih dahulu, agar adonan tidak menggumpal dan jadi lebih lembut. 
  2. Jangan terlalu lama mengocok adonan menggunakan mikser, agar tidak kempis saat sudah matang. 
  3. Kreasikan cake spons buatanmu sesuka hati dengan menambahkan aneka topping favoritmu, bisa menggunakan meses atau keju parut. 

Resep cake spons di atas cocok disajikan di berbagai kesempatan. Rasanya enak dan gak bikin dompet menangis, nih!

Baca Juga: Resep Taisan, Chiffon Cake ala Filipina Bertabur Gula dan Keju

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya