Resep Buko Leci yang Manis dan Nyegerin

Dessert terbaik saat cuaca sedang panas

Mungkin kamu pernah dengan buko mangga atau buko pandan, tapi bagaimana dengan buko leci? Sesuai namanya, dessert segar yang satu ini menggunakan leci sebagai bahan utamanya, baik buahnya hingga sirup yang digunakan. 

Biar semakin nikmat, tambahkan juga komponen lainnya seperti sagu mutiara, nata de coco, dan kelapa muda. Hmm, rasanya dijamin bikin merem melek, sih. Apalagi kalau disajikan dingin. 

Ingin coba membuatnya sendiri di rumah? Ini dia resep buko leci yang manis dan menyegarkan!

Bahan Buko Leci

Resep Buko Leci yang Manis dan NyegerinIlustrasi buah leci (unsplash.com/Akshika Singh)
  1. 1 kaleng besar buah leci kaleng
  2. 1 saset besar jelly rasa leci, masak, lalu potong sesuai selera
  3. 1 buah kelapa muda
  4. 2 kaleng susu evaporasi
  5. 250 gram sagu mutiara warna putih, rebus, lalu sisihkan
  6. krimer kental manis secukupnya
  7. nata de coco secukupnya
  8. sirup leci secukupnya
  9. sejumput garam

Cara Membuat

  1. Siapkan semua bahan satu per satu hingga siap diolah. 
  2. Siapkan wadah besar, masukkan semua bahan satu per satu. 
  3. Aduk semua bahan hingga tercampur rata, lalu koreksi rasanya. 
  4. Hidangkan buko leci dengan es batu. 

Baca Juga: Cara Membuat Buko Pandan, Sederhana dan Menyegarkan

Tips Membuat

  1. Jangan ganti penggunaan susu evaporasi dalam resep, karena rasanya akan berbeda kalau pakai susu UHT atau lainnya. 
  2. Pilihlah sagu mutiara yang berwarna putih, agar hasil bukonya lebih menarik serba putih. 
  3. Sesuaikan takaran sirup dan krimer kental manis dengan selera masing-masing. Masukkan sedikit demi sedikit hingga mencapai rasa yang diinginkan. 

Resep buko leci di atas cocok dinikmati kapan saja, baik saat bersantai maupun ketika acara spesial. Siap-siap dipuji mertua, deh!

Baca Juga: Resep Buko Sago Alpukat, Dessert Creamy yang Bikin Happy

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya