Resep Perkedel Ubi Jalar, Camilan Gurih yang Bikin Nagih

Gak hanya digoreng, ubi jalar juga cocok dijadikan perkedel

Intinya Sih...

  • Ubi jalar kaya nutrisi, cocok dijadikan perkedel.
  • Resep perkedel ubi jalar dengan campuran bumbu halus.
  • Tips memilih ubi jalar yang bagus dan penyajian perkedel.

Umumnya, perkedel dibuat dari kentang dan jagung. Seiring dengan perkembangan dunia kuliner, ada yang membuat perkedel dari tahu, mi, daging atau kornet sapi, hingga ikan teri. Semuanya memiliki karakteristik rasa yang unik dan cocok jadi camilan atau lauk makan nasi.

Selain bahan-bahan tersebut, rupanya ada satu lagi bahan makanan yang cocok diolah menjadi perkedel, tetapi masih sedikit orang yang membuatnya. Bahan tersebut adalah ubi jalar yang kaya akan nutrisi dan memiliki rasa manis alami. Gak perlu khawatir terlalu manis, karena ada campuran bumbu lain yang akan membuatnya jadi gurih.

Penasaran bagaimana rasanya? Yuk, cobain resep perkedel ubi jalar di bawah ini! Kamu gak akan pusing lagi memikirkan camilan apa yang cocok disantap sore nanti.

Bahan Perkedel Ubi Jalar

Resep Perkedel Ubi Jalar, Camilan Gurih yang Bikin NagihIlustrasi ubi jalar (pixabay.com/Beverly Buckley)
  1. 250 gram ubi jalar, kupas kulitnya
  2. 1 sendok makan tepung terigu
  3. 1/2 sendok makan tepung tapioka
  4. 3 lembar daun seledri, iris tipis
  5. 1 batang daun bawang, iris tipis
  6. 1 butir telur ayam, kocok lepas (untuk pencelup)
  7. minyak goreng secukupnya
  8. air secukupnya

Bumbu halus:

  1. 4 butir bawang merah, goreng sebentar
  2. 3 siung bawang putih, goreng sebentar
  3. 1 sendok teh pala bubuk
  4. 1 sendok teh lada bubuk
  5. garam secukupnya
  6. kaldu bubuk secukupnya

Cara Membuat

  1. Setelah dikupas, cuci bersih ubi jalar dengan air mengalir sambil digosok perlahan agar kotorannya terangkat. Tiriskan dan potong agak kecil.
  2. Didihkan air di dalam kukusan, kemudian kukus ubi jalar selama 15 menit atau setengah matang. Angkat dan biarkan dingin di dalam suhu ruang.
  3. Haluskan ubi jalar, kemudian campur dengan bumbu halus, tepung terigu, tepung tapioka, daun bawang, dan daun seledri sampai merata.
  4. Ambil adonan perkedel secukupnya dan bentuk bulat pipih.
  5. Panaskan minyak goreng secukupnya dengan api sedang cenderung kecil. Celupkan adonan perkedel ke dalam kocokan telur, kemudian goreng sampai matang dan kecokelatan di kedua sisinya. Angkat dan tiriskan.
  6. Perkedel ubi jalar siap disajikan.

Baca Juga: 5 Tips Menyimpan Perkedel Sebagai Frozen Food biar Awet

Tips Membuat

  1. Saat membeli ubi jalar, pastikan kondisinya masih bagus dan segar. Ciri-ciri ubi jalar yang bagus adalah kulitnya mulus, tidak ada bekas gigitan hewan atau hama sawah, serta tidak ada lubang di permukaannya.
  2. Kalau ingin ada sensasi pedasnya, tambahkan beberapa buah cabai ke dalam bumbu halus.
  3. Pastikan takaran lada, garam, dan pala dalam perkedel ini cukup dan tidak kurang. Tujuannya agar rasa perkedel jadi benar-benar gurih dan tidak didominasi manis dari ubi jalarnya.

Sekarang kamu bisa menyajikan perkedel ubi jalar untuk camilan sore bersama orang-orang tersayang. Ternyata cara membuatnya gampang banget, kan? 

Dengan takaran resep di atas, kamu bisa menghasilkan sekitar 8-12 buah perkedel, tergantung ukuran yang diinginkan. Sedangkan, estimasi waktu pembuatannya 30-40 menit. 

Baca Juga: Resep Perkedel Kentang Jamur untuk Lauk Makan Nasi

yummy-banner

Topik:

  • Fasrinisyah Suryaningtyas
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya