Resep Vietnamese Spring Roll Isi Udang dan Sayur yang Segar

Camilan diet yang enak dan menyehatkan

Kalau bosan dengan camilan yang itu-itu saja, coba buat vietnamese spring roll atau goi cuon. Camilan segar dan lezat ini terbuat dari kulit lumpia atau rice paper yang diisi dengan berbagai macam bahan, lalu disajikan dengan saus dressing. Vietnamese spring roll ini cocok dinikmati sebagai camilan atau hidangan pembuka, lho.

Membuat vietnamese spring roll tidak sulit, lho. Kamu hanya memerlukan beberapa bahan sederhana dan waktu singkat. Resep vietnamese spring roll isi udang dan sayur ini bisa kamu coba praktikkan di rumah sebagai camilan diet.

Baca Juga: Resep Spring Roll Goreng ala Vietnam yang Renyah, Lumer di Mulut!

Bahan Vietnamese Spring Roll

Resep Vietnamese Spring Roll Isi Udang dan Sayur yang Segarilustrasi bahan-bahan vietnamese spring roll (commons.wikimedia.org/Anonymous Cow~commonswiki)

Bahan spring roll:

  1. 10 lembar rice paper atau kulit lumpia Vietnam
  2. 200 gram udang, kupas dan bersihkan
  3. 1 wortel, potong korek api
  4. 1/2 batang timun, potong korek api
  5. 1 ikat daun selada
  6. 1 ikat daun mint
  7. bihun secukupnya, rendam air panas hingga lunak
  8. minyak goreng secukupnya

Bahan saus:

  1. 3 sdm kecap asin
  2. 2 sdm saus tiram
  3. 1 sdm air jeruk nipis
  4. 1 sdm gula pasir
  5. 1/2 sdt cabai rawit merah, iris halus
  6. 2 siung bawang putih, cincang halus
  7. 1 sdm air

Baca Juga: 5 Resep Vietnamese Noodle Soup, Pas untuk Acara Kumpul Keluarga!

Cara Membuat

Resep Vietnamese Spring Roll Isi Udang dan Sayur yang Segarilustrasi cara membuat Vietnamese spring roll (pixabay.com/sontung57)
  1. Siapkan bahan isian vietnamese spring roll. Rebus udang hingga matang, lalu tiriskan dan potong kecil-kecil.
  2. Siapkan air hangat dalam wadah. Celupkan kulit lumpia ke dalam air hangat selama beberapa detik hingga lunak.
  3. Letakkan kulit lumpia di atas piring. Susun daun selada, wortel, timun, bihun, dan udang di atas rice paper atau kulit lumpia.
  4. Lipat bagian bawah kulit rice paper ke atas isian. Tarik sisi kanan dan kiri rice paper ke arah tengah, lalu gulung dengan rapi.
  5. Buat sausnya dengan mencampurkan semua bahan saus ke dalam mangkuk kecil. Aduk rata hingga semua bahan tercampur.
  6. Sajikan vietnamese spring roll dengan saus.

Baca Juga: 5 Kunci Membuat Kulit Lumpia Homemade yang Tipis dan Bagus

Tips Membuat Vietnamese Spring Roll

Resep Vietnamese Spring Roll Isi Udang dan Sayur yang Segarilustrasi tips membuat Vietnamese spring rolls (pixabay.com/sontung57)
  1. Pilih kulit lumpia berkualitas yang tipis dan transparan. Hindari kulit lumpia yang terlalu tebal, karena akan sulit dilipat dan terasa keras saat dimakan.
  2. Rendam kulit lumpia dalam air hangat cukup 5—10 detik agar teksturnya lentur dan mudah dibentuk. Pastikan tidak merendamnya terlalu lama agar tidak sobek. Gunakan 2 lembar kulit lumpia untuk setiap spring roll agar lebih kokoh.
  3. Potong sayuran, seperti wortel, timun, dan kol, seukuran korek api agar mudah dilipat dan menghasilkan tekstur yang renyah saat digigit. Pastikan memotongnya dengan rapi agar tampilan spring rolls lebih menarik.
  4. Untuk isian spring roll bisa kamu modifikasi sendiri. Kalau alergi udang, kamu bisa menggantinya dengan isian lain, seperti dada ayam, tuna, atau crab stick.
  5. Kalau mau praktis dan merasa membuat saus vietnamese spring roll terlalu sulit, kamu bisa memakai saus wijen sebagai cocolan. Selain lebih praktis, rasa dari saus wijen juga lebih bersahabat dengan lidah orang Indonesia, lho.

Membuat vietnamese spring roll di rumah ternyata mudah dan menyenangkan. Dengan mengikuti resep dan tips di atas, kamu bisa menghasilkan camilan segar dan lezat ini untuk dinikmati bersama keluarga dan teman. Jangan ragu untuk bereksperimen dengan isian dan saus sesuai seleramu, ya!

Baca Juga: 5 Kunci Membuat Kulit Lumpia Homemade yang Tipis dan Bagus

Annisa Nur Fitriani Photo Verified Writer Annisa Nur Fitriani

She goes Boom!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya