TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Pie Pisang Cokelat Mini, Dessert Lezat Kekinian yang Low Budget 

Kreasikan pisang jadi camilan next level, yuk!

ilustrasi pie pisang cokelat mini panggang (instagram.com/liuin85)

Punya banyak stok pisang di rumah, tapi bingung mau dibikin apa? Pinginnya sih diolah jadi camilan lezat dan praktis yang low budget. Hmm, dessert yang satu ini bisa menjadi pilihan buatmu, nih.

Pie pisang cokelat ini rasanya manis, kulitnya renyah dengan isian pisang raja, dan glazed cokelat yang memanjakan lidah. Ditambah dengan taburan keju cheddar parut yang memberikan sensasi gurih nikmat. Jadi makin ngiler, deh.

Untuk bahan-bahannya pun kamu bisa mendapatkannya di toko sekitar dengan harga ramah kantong. Bisa banget dibikin saat tanggal tua, nih. Simak resep pie pisang cokelat mini dan panduan cara membuatnya di bawah ini.

Bahan Pie Pisang Cokelat Mini

ilustrasi pisang raja (freepik.com/freepik)

Bahan isian pie:

  1. 5 buah pisang raja matang, belah masing-masing jadi dua bagian
  2. 1 sdm margarin
  3. Glaze atau selai cokelat secukupnya
  4. Keju cheddar parut secukupnya

Bahan kulit pie:

  1. 250 gram tepung terigu protein sedang
  2. 100 gram margarin dingin
  3. 1 butir telur
  4. 1/2 sdt garam
  5. 2 sdm air dingin

Baca Juga: 5 Resep No-Bake Pie Mudah, Dessert Lezat untuk yang Gak Jago Baking

Cara Membuat Pie Pisang Cokelat Mini

ilustrasi orang membuat adonan kulit pie (freepik.com/freepik)
  1. Panaskan teflon, lelehkan margarin dan panggang pisang raja hingga lunak dan kedua sisi mengeluarkan karamel. Angkat dan tunggu hingga suhu pisang cukup hangat.
  2. Selanjutnya, belah tengah memanjang dan potong dadu semua pisang raja. Sisihkan.
  3. Di wadah terpisah, masukkan tepung terigu protein sedang dan margarin dingin. Aduk sebentar. Tambahkan telur dan garam, lumatkan bersama.
  4. Tuang air dingin secara perlahan ke dalam adonan kulit pie sembari diuleni hingga kalis dan padat.
  5. Ambil adonan kulit pie secukupnya, lalu tata secara bergantian ke dalam cetakan kulit pie mini sambil ditekan-tekan. Tusuk bagian dasar setiap adonan kulit pie menggunakan garpu.
  6. Beri sedikit isian pisang raja, siram dengan cokelat glaze, timpa dengan isian pisang raja, dan terakhir tutup dengan taburan keju cheddar parut.
  7. Panaskan oven, lalu panggang pie pisang cokelat mini dengan api sedang selama 30-40 menit hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat dan dinginkan.
  8. Pie pisang cokelat mini siap disajikan.

Tips Memasak Pie Pisang Cokelat Mini

ilustrasi pie pisang cokelat mini panggang (instagram.com/liuin85)
  1. Setiap jenis pisang memiliki karakteristik yang berbeda antar satu dengan lainnya. Untuk membuat pie bercita rasa lezat, gunakan pisang jenis raja yang cenderung manis.
  2. Suhu panas pada bahan akan membuat kulit pie menjadi rapuh dan berujung gagal renyah saat matang. Agar hal ini tidak terjadi, dinginkan terlebih dahulu bahan adonan kulit pie, seperti margarin, telur, dan air sebelum digunakan.
  3. Selain itu, faktor lain yang menyebabkan kulit pie gagal renyah bisa berasal dari terlalu lama mengaduk adonan. Untuk menghindarinya, cukup campur rata bahan adonan kulit pie hingga kalis dan padat saja, ya.
  4. Saat baru matang, sebaiknya tunggu selama 10-15 menit untuk mengeluarkan pie panas dari cetakan agar tidak mudah hancur. Pastikan suhu pie benar-benar dingin.

Selain buat dikonsumsi sendiri, pie pisang cokelat mini ini juga cocok buat dijadikan bingkisan atau suguhan tamu kala berkunjung ke rumah, lho. Agar pie buatanmu berhasil, coba ikuti tips-tips memasak di atas, ya. Gimana, sudah siap recook?

Baca Juga: Resep Bolu Pisang Kukus Tanpa Mixer Anti Gagal

Verified Writer

Violita Saffana Putri

Writing is Healing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya