TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Ayam Bakar Rica, Pedas Manisnya Meresap ke Dagingnya!

Ayam bakar yang kaya rasa dan empuk, cocok disandingkan dengan nasi

ilustrasi ayam bakar rica (instagram.com/byviszaj)

Kombinasi antara rasa pedas dan manis menciptakan harmoni yang menggoda selera buat beberapa orang. Dengan bahan dapur yang sederhana, kamu bisa membuat ayam bakar rica bercita rasa pedas manis yang nikmat.

Meskipun menggunakan bumbu rica yang terkenal dengan kepedasannya, resep ini menghadirkan kepedasan yang cukup menyenangkan sehingga bisa dinikmati oleh berbagai selera. 

Rasa manisnya memberikan keseimbangan yang pas. Ditambah dengan aroma smokey dan bumbu yang meresap, kamu wajib untuk membuat ayam bakar rica sesuai dengan resep berikut ini.

Bahan Ayam Bakar Rica

ilustrasi daging ayam dan bumbu dapur (freepik.com/jcomp)
  1. 1 kg daging ayam, potong-potong 
  2. 12 siung bawang merah 
  3. 6 siung bawang putih 
  4. 20 buah cabai merah keriting
  5. 10 buah cabai rawit
  6. 3 biji kemiri
  7. 1 ruas jahe
  8. 2 ruas lengkuas, memarkan
  9. 4 lembar daun salam
  10. 2 batang serai, memarkan
  11. 4 sdm kecap manis
  12. 1/2 sdt kunyit bubuk
  13. 1 sdt garam
  14. 1/2 sdt gula pasir
  15. Minyak goreng secukupnya
  16. Air secukupnya

Baca Juga: Resep Ayam Bakar Bumbu Krengsengan yang Enak dan Super Gampang

Cara Membuat Ayam Bakar Rica

ilustrasi memasak ayam bakar (freepik.com/Racool_studio)
  1. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai merah keriting, cabai rawit, kemiri, jahe, dan kunyit bubuk menggunakan blender atau cobek.
  2. Tumis bumbu halus hingga wangi menggunakan sedikit minyak. Tambahkan daun salam, serai, dan lengkuas. Tumis hingga matang dan mengeluarkan minyak.
  3. Masukkan potongan daging ayam, lalu tuangkan air secukupnya hingga daging ayam terendam. 
  4. Bumbui dengan kecap manis, garam, dan gula pasir. Aduk hingga merata. Biarkan daging ayam matang dan airnya menyusut.
  5. Tata daging ayam yang telah direbus di atas pan atau wajan pembakaran daging. Bakar daging ayam sambil sesekali dibolak-balik.
  6. Oleskan bumbu sisa rebusan di permukaan daging ayam yang tengah dibakar.
  7. Ayam bakar rica siap untuk disajikan.

Verified Writer

Tyara Motik

Joie de vivre

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya