TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Acar Timun Bumbu Kuning tanpa Santan, Cocok untuk Segala Acara

Pelengkap yang menyegarkan untuk berbagai lauk

acar timun bumbu kuning tanpa santan (instagram.com/melaniatjung)

Bagi orang Sulawesi, kehadiran acar timun bumbu kuning merupakan bagian yang tak terpisahkan dari tradisi kulinernya. Hidangan ini sering kali menjadi pelengkap wajib dalam berbagai acara, mulai dari pernikahan hingga kumpul keluarga. 

Bumbu kuning yang khas, terbuat dari kunyit, bawang putih, dan rempah lainnya, memberikan cita rasa dan aroma yang menambah kenikmatan pada setiap suapan.

Nah, acar timun bumbu kuning tanpa santan ini cocok untuk kamu yang mungkin sebentar lagi akan mengadakan sebuah acara. Yuk, simak resep ini sampai selesai dan temukan langkah-langkah mudah untuk menghadirkan kelezatan acar timun bumbu kuning tanpa santan!

Bahan Acar Timun Bumbu Kuning tanpa Santan

Timun dan Bumbu Dapur (freepik.com/8photo)

  1. 1 buah timun ukuran besar, potong korek
  2. 10 biji cabai rawit
  3. 5 siung bawang merah
  4. 3 siung bawang putih
  5. 5 biji kemiri
  6. 1 ruas lengkuas, memarkan 
  7. 1 ruas kunyit
  8. 1 ruas jahe
  9. 1 sdm cuka
  10. 1 sdt garam
  11. 1 sdt gula pasir
  12. 1/2 sdt kaldu bubuk
  13. Air secukupnya
  14. Minyak goreng secukupnya

Baca Juga: 4 Tips Membuat Acar Timun di Rumah, Segar dan Anti Gagal!

Cara Membuat Acar Timun Bumbu Kuning tanpa Santan

Ilustrasi Membuat Acar Timun Bumbu Kuning Tanpa Santan (freepik.com/freepik)

  1. Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, kunyit, dan jahe menggunakan ulekan atau blender. 
  2. Panaskan sedikit minyak goreng, lalu tumis bumbu yang telah dihaluskan bersama lengkuas hingga wangi.
  3. Masukkan potongan timun dan cabai rawit. Kemudian, tuangkan air secukupnya, lalu aduk hingga tercampur rata.
  4. Bumbui dengan garam, gula pasir, dan kaldu bubuk. Aduk hingga tercampur rata.
  5. Tambahkan cuka untuk menciptakan cita rasa yang segar pada acar timun bumbu kuning.
  6. Angkat dan sajikan acar timun bumbu kuning tanpa santan sebagai hidangan pelengkap.

Kombinasikan Berbagai Sayuran untuk Membuat Acar Timun Bumbu Kuning tanpa Santan

Acar Timun Bumbu Kuning Tanpa Santan (instagram.com/banususanto)

Apakah saat ini kamu tengah berencana menyusun menu untuk acara yang sebentar lagi akan kamu adakan? Jika iya, maka memasukkan acar timun bumbu kuning tanpa santan ke dalam menu bisa menjadi pilihan yang sempurna.

Selain mudah dibuat, hidangan ini menawarkan kesegaran yang pas untuk menetralisir rasa dari hidangan utama yang lebih berat. Bukan hanya timun, acar ini juga bisa kamu kombinasikan dengan berbagai sayuran lainnya. Kombinasi antara timun, wortel, dan baby corn jadi pilihan favorit.

Dinikmati dengan berbagai lauk, seperti ayam goreng, ikan bakar, atau daging sapi menjadikan acara yang kamu adakan semakin berkesan bagi para tamu.

Baca Juga: Resep Acar Bawang Merah, Kunci Masakan Gurih Berminyak Jadi Segar!

Verified Writer

Tyara Motik

Joie de vivre

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya