TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Rica-rica Entok Khas Purworejo

Sesekali cobain selain daging ayam dan bebek #LokalIDN

instagram.com/entokleyehleyeh

Tak hanya clorot, Kabupaten Purworejo juga memiliki kuliner khas Jawa Tengah lain yang sudah terkenal kelezatannya, yaitu rica-rica entok. Olahan daging entok dengan bumbu rica-rica yang pedasnya menendang lidah!

Entok atau itik manila sendiri adalah unggas yang masih termasuk dalam keluarga bebek yang dipelihara untuk diambil daging dan telurnya.

Nah, buat kamu yang bosan dengan daging ayam atau bebek, bisa banget cobain resep rica-rica entok khas Purwerejo, Jawa Tengah ini. Kalau gak bisa ke Purworejo, kamu tetap bisa membuatnya di rumah, kok. Yuk, simak langkah membuat rica-rica entok di bawah ini, ya.

Bahan-bahan Rica-rica Entok

pixabay.com/Pavel_Ivanov

Bahan utama:

  1. 1 ekor entok muda ukuran sedang, potong-potong

Bahan bumbu halus: 

  1. 10 buah cabai merah
  2. 15 buah cabai rawit
  3. 8 siung bawang merah
  4. 6 siung bawang putih
  5. 4 buah kemiri
  6. 2 ruas kunyit
  7. 2 ruas jahe

Bahan lain:

  1. 1 buah jeruk nipis
  2. 2 batang serai, memarkan
  3. 2 ruas lengkuas, memarkan
  4. 4 lembar daun salam
  5. 4 lembar daun jeruk
  6. 2 lembar daun pandan
  7. 1 keping gula merah
  8. 1 sdt ketumbar bubuk
  9. 1 sdt lada bubuk
  10. Air secukupnya
  11. Kecap manis secukupnya
  12. Garam secukupnya
  13. Kaldu bubuk secukupnya
  14. Minyak secukupnya

Baca Juga: Resep Tongkol Rica-rica yang Lezat, Pedasnya Bikin Lupa Diri

Writer

Syifa Salsabila

meraki.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya