TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Cilung Sederhana yang Empuk dan Enak, Gampang Buatnya!

Menggunakan bahan-bahan yang mudah didapat

ilustrasi cilung (youtube.com/Arizky Family)

Cilung jadi jajanan sekolah favorit banyak orang. Teksturnya yang kenyal dengan rasa gurih sangat menggugah selera. Cilung jadi camilan yang cocok buat segala suasana.

Jajanan ini dibuat dari bahan dasar aci atau tepung tapioka yang dicampur dengan bumbu. Setelah itu, baru digulung pada tusuk sate dan digoreng. 

Cilung atau aci digulung ini sebenarnya bisa kamu bikin sendiri di rumah. Tenang saja, resep cilung sederhana yang empuk dan rasanya pasti enak ini mudah untuk kamu ikuti, kok. Teksturnya pasti empuk!

Baca Juga: Resep Cilung Tanpa Telur, Jajanan Khas Bandung yang Bikin Nagih

Bahan Cilung Sederhana yang Empuk

ilustrasi tepung (pixabay.com/hewq)
  1. 150 gram tepung tapioka
  2. 2 butir telur
  3. 400 ml air
  4. 1 sdt garam
  5. 1 sdt kaldu ayam bubuk

Cara Membuat

ilustrasi membuat cilung (youtube.com/Arizky Family)
  1. Campurkan tepung tapioka, garam, dan kaldu ayam bubuk dalam wadah. Aduk rata.
  2. Tambahkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga adonan kalis dan gak lengket di tangan.
  3. Kocok telur menggunakan whisk, lalu sisihkan.
  4. Panaskan minyak goreng di atas teflon. Tuang 2—3 sendok makan adonan cilung, lalu ratakan.
  5. Tuang 2—3 sendok makan kocokan telur di atas adonan cilung.
  6. Gulung cilung menggunakan tusuk sate saat setengah matang.
  7. Goreng cilung hingga matang kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
  8. Sajikan cilung sebagai camilan.

Baca Juga: 5 Tips Membuat Cilung, Jajanan Kenyal Bercita Rasa Gurih

Verified Writer

Lathiva R. Faisol

Senang membaca dan menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya