TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Resep Kue untuk Acara Dadakan, Cuma Pakai 4 Bahan!

Dengan empat bahan saja kamu bisa bikin kue yang enak

ilustrasi kue (commons.m.wikimedia.org/Lindsey Turner)

Dalam keseharian, terkadang ada saja acara-acara dadakan yang mengharuskan kita untuk mempersiapkan hidangan. Meski terkesan ribet, membuat kue sendiri kerap menjadi pilihan saat ada acara apalagi jika kita tengah menyambut tamu spesial.

Tak perlu bingung, kamu bisa hidangkan kelima macam kue berikut ini, kok. Cara buatnya mudah dan tidak membutuhkan beragam macam bahan. Langsung saja pilih salah satu resep kue untuk acara dadakan sesuai seleramu, ya. Cuma butuh empat bahan, lho!

1. Lemon pound cake

ilustrasi lemon pound cake (pexels.com/The Design Lady)

Bahan-bahan:

  1. 144 gram tepung self-rising
  2. 3 butir telur
  3. 1 kaleng susu kental manis
  4. 60 ml air perasan lemon

Cara membuat:

  1. Pertama, panaskan oven suhu 175 derajat Celcius dan siapkan loyang roti ukuran 23x13x8 cm. Olesi loyang dengan butter, alasi dengan kertas roti, lalu lapisi kembali dengan butter. 
  2. Masukkan telur, susu kental manis, dan air perasan lemon ke dalam mangkuk, lalu kocok sampai rata.
  3. Tambahkan tepung ke dalam adonan, lanjutkan mixer adonan sampai tepung sudah terlihat menyatu.
  4. Tuang adonan ke dalam loyang yang sudah disiapkan lalu panggang selama 55 sampai 65 menit. Jika sudah matang, biarkan dingin sebelum dikeluarkan dari loyang. Lemon pound cake siap dinikmati.

Baca Juga: Resep Milchreis, Pudding Nasi Khas Jerman yang Mudah Dibuat 

2. Banana bread

banana bread (commons.m.wikimedia.org/Ginny)

Bahan-bahan:

  1. 3 buah pisang yang sudah matang, lumatkan
  2. 375 gram cream cheese (suhu ruang)
  3. 230 gram tepung self-rising
  4. 1 kaleng susu kental manis

Cara membuat:

  1. Panaskan oven pada suhu 180 derajat Celcius dan siapkan loyang bundt.
  2. Olesi seluruh permukaan loyang dengan butter, lalu masukkan 1 sendok tepung. Goyangkan loyang sampai semua permukaan tertutup lapisan tepung. Tepuk tepuk loyang untuk membuang kelebihan tepung.
  3. Tuang 3/4 bagian susu kental manis, pisang yang sudah dihaluskan, dan 250 gram cream cheese ke dalam mangkuk. Aduk rata sampai halus.
  4. Tambahkan tepung self-rising dan aduk sebentar saja sampai adonan terlihat menyatu.
  5. Jika adonan sudah siap, tuang adonan ke dalam loyang lalu panggang selama 35 menit. Kue yang sudah matang bisa dibiarkan dingin terlebih dahulu.
  6. Selanjutnya, buat lapisan icing dengan cara mencampur sisa cream cheese dan susu kental manis. Jika kue sudah dingin, tuang lapisan icing diatasnya dan banana bread siap dinikmati.

3. Yogurt cake

yogurt cake (commons.m.wikimedia.org/Mathieu MD)

Bahan-bahan:

  1. 190 gram tepung self-rising
  2. 130 gram gula
  3. 240 ml yogurt rasa vanilla
  4. 80 ml minyak canola

Cara membuat:

  1. Panaskan oven pada suhu 180 derajat Celcius. Siapkan loyang bulat ukuran 15x2 cm, tempatkan kertas roti lalu olesi dengan minyak.
  2. Masukkan yogurt vanilla, minyak dan gula ke dalam mangkuk lalu aduk rata. Tambahkan tepung self-rising, lanjutkan mengaduk sampai terbentuk adonan kental dan halus.
  3. Tuang adonan ke dalam loyang, kemudian panggang selama 45—50 menit.
  4. Jika sudah matang, biarkan dingin sebelum kue dikeluarkan dari loyang. Yogurt cake siap dinikmati.

4. Japanese cotton cheesecake

japanese cotton cheesecake (pexels.com/Wendy Laplume)

Bahan-bahan:

  1. 125 gram cream cheese, potong dadu
  2. 120 gram white chocolate chips
  3. 3 butir telur, pisahkan kuning dan putihnya
  4. Gula halus secukupnya

Cara membuat:

  1. Panaskan oven pada suhu 170 derajat Celcius dan siapkan loyang bulat 15x2 cm. Alasi loyang dengan kertas roti.
  2. Lelehkan white chocolate chips dengan metode double boiling. Aduk terus sampai semua cokelat meleleh.
  3. Masukkan potongan cream cheese ke dalam lelehan cokelat, aduk terus sampai rata. Kemudian, tambahkan dengan 3 butir kuning telur, aduk kembali lalu sisihkan.
  4. Tahap selanjutnya kita membuat meringue dari putih telur. Masukkan cairan putih telur ke dalam mangkuk, kocok dengan mixer sampai adonan terlihat kaku.
  5. Jika meringue sudah siap, masukkan 1/3 bagian meringue ke dalam adonan. Aduk perlahan dengan spatula sampai rata.
  6. Selanjutnya, tambahkan 1/2 bagian meringue ke dalam adonan lalu aduk perlahan sampai rata. Ulangi prosesnya untuk sisa meringue, kemudian tuang adonan yang sudah siap ke dalam loyang.
  7. Tempatkan loyang di dalam baking tray, isi baking tray dengan air panas, lalu masukkan ke oven.
  8. Panggang kue selama 15 menit, turunkan suhu ke 160 derajat Celcius lalu lanjutkan memanggang selama 15 menit. Selanjutnya, matikan oven tapi tetap biarkan kue didalamnya selama 15 menit.
  9. Jika kue sudah matang, biarkan kue dingin, lalu taburi gula halus diatasnya. Japanese cotton cheesecake siap disajikan.

Verified Writer

Nisa Istiqomah

menulis sebagian dari hobi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya