TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Tumis Cuciwis Saos Tiram, Segar Gurih dan bikin Nagih!

Di apain aja enak, sensasi krenyes-krenyesnya menggoda!

potret tumis cuciwis(instagram.com/putrihabibie)

Cuciwis dikenal juga dengan nama cuis atau ceriwis. Sayur ini sebenarnya adalah tunas-tunas yang muncul setelah panen kubis. Setelah panen, batang tidak ditebang dan dirawat terus, sehingga muncul tunas-tunas yang dimanfaatkan sebagai sayuran muda yang renyah dan manis. 

Sayuran dengan nama latin Brasica oleraceae ini memiliki kandungan nutrisi diantaranya, klorofil, vitamin A, vitamin B, dan juga vitamin C. Sama seperti sawi, daun cuciwis juga banyak dimanfaatkan untuk dikonsumsi dan diolah menjadi tumis. Salah satunya tumis cuciwis saos tiram. Simak yuk, resepnya berikut: 

1. Siapkan bahan-bahannya

ilustrasi bahan untuk menumis(instagram.com/ari.raharjo)

Untuk membuat tumis cuciwis sos tiram yang lezat dan krenyes, kita siapkan bahan-bahan dibawah ini dulu, ya.

Bahan-bahan: 

  • 2 ikat cucawis
  • 3 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • 2 buah cabe merah besar
  • 10 buah cabe rawit

Bumbu lainnya:

  • 1 buah tomat, iris tipis
  • 1/2 sdt terasi matang
  • 1 sdm saos tiram
  • 1 sdm kecap asin
  • 2 sdm kecap manis
  • Gula, garam, merica, kaldu bubuk secukupnya

2. Potong dan cuci bersih cuciwis 

ilustrasi mencuci cuciwis(instagram.com/annisaa_zamraida)

Langkah pertama membuat tumis cuciwis soas tiram yaitu pilih sayur cuciwis yang masih segar dan tidak layu. Siangi dan buang daun-daun yang sudah kelihatan menguning dan tua, karena keras ketika dimasak.

Setelah itu potong dan cuci bersih cuciwis, lalu rendam dalam ember tambahkan air garam secukupnya. Diamkan beberapa saat cuci bersih kembali, bilas lalu tiriskan. Hal ini bertujuan agar daun cuciwis lebih sedap ketika dimasak. 

Baca Juga: Resep Cuciwis Bawang Putih, Nikmatnya Auto Menggugah Selera!

3. Tumis semua bumbu

ilustrasi menumis bumbu(instagram.com/annissa_zuraida)

Proses selanjutnya untuk membuat tumis cuciwis saos tiram yaitu, kupas kulit bawang merah dan bawang putih, lalu cuci sampai bersih semua bumbu yang akan digunakan supaya bakteri yang menempel hilang. 

Setelah itu iris tipis bawang putih, bawang merah, cabe merah besar, cabe rawit dan tomat. Lalu tumis semua bumbu dan terasi hingga harum dan matang, beri sedikit air tunggu hingga mendidih. 

4. Masukkan daun cuciwis

ilustrasi menumis cuciwis(instagram.com/annissa_zuraida)

Setelah  bumbu mendidih proses membuat tumis cuciwis saos tiram selanjutnya yaitu,  masukkan saos tiram, kecap asin dan  kecap manis, aduk hingga rata.

Kemudian masukkan cuciwis dan tomat, bumbui dengan gula, garam, merica, dan kaldu bubuk, masak dengan api besar. Koreksi rasa, masak sebentar saja agar tetap renyah lalu angkat. 

Baca Juga: Resep Cuciwis Daging Bumbu Teriyaki yang Gurih dan Renyahnya Mantap!

Verified Writer

Nia Aqilla

Jelajahi Nusantara dengan resep kulinernya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya