TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Kolak Pisang Santan Kara yang Manis dan Legitnya Sempurna

Olahan pisang favorit orang Indonesia, nih!

ilustrasi kolak pisang (wikimedia.commons.org/agusyuniarso)

Kolak pisang selalu jadi primadona saat bulan Ramadan. Biasanya, olahan pisang dengan kuah santan ini disajikan sebagai menu berbuka puasa atau takjil. Kuahnya yang hangat memang pas banget disajikan sebagai menu berbuka puasa.

Namun, kata siapa menyantap kolak pisang hanya nikmat saat berbuka puasa atau bulan Ramadan saja? Kamu bisa membuat kolak pisang pada hari-hari biasa untuk camilan di rumah. Gak selalu menggunakan santan dari kelapa, kamu bisa menggunakan santan instan yang hasilnya juga enak.

Yuk, langsung praktikkan resep kolak pisang santan kara yang manis dan legitnya bikin ketagihan ini! Kamu bisa membuatnya dalam porsi yang banyak, biar kamu makin puas menyantapnya!

Bahan Kolak Pisang Santan Kara

ilustrasi pisang (pexels.com/Juan Salamanca)
  1. 7 buah pisang kepok
  2. 1 bungkus santan kara
  3. 1 liter air
  4. 100 gram gula merah
  5. 1 buah telur ayam
  6. 3 lembar daun pandan
  7. 1 sdt garam
  8. gula pasir secukupnya

Cara Membuat

ilustrasi merebus (paxels.com/Teona Swift)
  1. Kupas kulit pisang hingga bersih, lalu letakkan pisang di atas talenan. Potong pisang secara menyerong, lalu sisihkan di dalam wadah.
  2. Tuang air ke dalam panci, lalu rebus sebentar. Masukkan gula merah, gula pasir, garam, dan santan ke dalamnya. Aduk sesekali hingga tercampur merata.
  3. Setelah santan mendidih, masukkan potongan pisang. Aduk hingga tercampur rata.
  4. Tuang kocokan telur ke dalam kolak yang masih dimasak. Aduk kembali menggunakan spatula hingga mendidih. Matikan kompor.
  5. Sajikan kolak pisang santan kara selagi hangat.

Baca Juga: 5 Tips Menyimpan Santan Sisa Kolak biar Bisa Diolah Kembali

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya